Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

IAPI dan Telkom University Dukung Akuntan Publik Berwawasan Pelaporan Berkelanjutan

image-gnews
Acara
Acara "Youth Leadership for Sustainability in Auditing and Accounting" dan berlangsung di Auditorium Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Telkom University, Bandung, pada 24-25 September 2024. Foto: IAPI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) mengadakan CPA Days 2024, sebuah acara nasional yang bertujuan untuk menghasilkan akuntan publik berkualitas di seluruh Indonesia. Acara ini mengusung tema "Youth Leadership for Sustainability in Auditing and Accounting" dan berlangsung di Auditorium Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Telkom University, Bandung, pada 24-25 September 2024.

Ketua Umum IAPI, Hendang Tanusdjaja menyampaikan pentingnya peran generasi muda yang berkecimpung di bidang akuntansi dan audit untuk membentuk masa depan profesi tersebut. Karena itu, ia berharap mahasiswa dapat memiliki wawasan yang luas terkait pentingnya pelaporan keberlanjutan.

“Sebagai penerus profesi akuntan dan akuntan publik, generasi muda diharapkan dapat memiliki wawasan lebih tentang pentingnya pelaporan keberlanjutan dan bagaimana profesi akuntan dan akuntan publik dapat berkontribusi dalam mendukung keberlanjutan global,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo pada Selasa, 24 September 2024. 

Saat ini, Sustainability reporting telah menjadi isu krusial di Indonesia. Itu terjadi seiring dengan meningkatnya tuntutan terhadap perusahaan untuk memberikan informasi yang transparan mengenai dampak sosial, lingkungan, dan tata kelola perusahaan. 

"Dari perspektif akuntansi dan audit, sustainability reporting memerlukan keahlian khusus untuk memastikan informasi yang disajikan dapat diandalkan dan sesuai dengan standar yang berlaku," lanjut Hendang.

Menurutnya, akuntan publik tidak hanya melakukan verifikasi laporan keuangan, tetapi juga berperan dalam menilai dan memberikan jasa asuransi terhadap kelayakan dan transparansi laporan keberlanjutan. Pada acara CPA Days 2024 ini, Hendang berharap dapat memperkuat kapasitas mahasiswa dalam kompetensi akademis dan non akademis.

"Mendorong mereka untuk menjadi akuntan dan auditor yang tidak hanya unggul dalam keahlian teknis, tetapi juga memiliki kesadaran tinggi akan pentingnya keberlanjutan dalam praktik profesional," tuturnya

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun acara tersebut membawa tagline ‘Be a Trusted, Sustainable, and Professional Young Leader’ yang merupakan visi dari IAPI untuk membentuk akuntan publik kompeten dan juga memiliki komitmen kuat terhadap keberlanjutan.

Selanjutnya, Dekan FEB Telkom University, Ratri Wahyuningtyas berujar telah mengundang berbagai pakar di bidang akuntansi, audit dan keberlanjutan untuk pengetahuan dan pengalaman mahasiswa. Diskusi tersebut juga diharapkan dapat mendorong kolaborasi antara akademisi, praktisi, dan regulator.

”Diskusi dan kerja sama ini diharapkan dapat mendorong kolaborasi antara akademisi, praktisi, dan regulator dalam mewujudkan laporan keberlanjutan yang lebih transparan dan akuntabel," ujar Ratri.

Ketua Koordinator Bidang Riset dan Perguruan Tinggi-KOHK IAPI, Sandra Aulia, menjelaskan bahwa CPA Days 2024 adalah buah kerjasama antara IAPI dan Telkom University, yang kini telah memasuki tahun kelima pelaksanaannya. Sebelumnya, acara tahunan ini telah sukses digelar di Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Multimedia Nusantara, dan Universitas Trisakti.

Pilihan Editor: Terpopuler: 4 Proyek Prabowo jadi Bom Waktu, 4 Perusahaan Grup Bakrie Ditetapkan PKPU

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahasiswa National University of Singapore Ditemukan Tewas di Gedung Asrama

1 hari lalu

Merlion Park.
Mahasiswa National University of Singapore Ditemukan Tewas di Gedung Asrama

Mahasiswa National University of Singapore (NUS) ditemukan tewas dalam sebuah kamar asrama kampus pada Kamis, 3 Oktober 2024.


Ini Alasan WNI di Lebanon yang Tak Mau Dievakuasi

1 hari lalu

Judha Nugraha, Direktur perlindungan WNI & BHI Kementerian Luar Negeri. antaranews.com
Ini Alasan WNI di Lebanon yang Tak Mau Dievakuasi

Kementerian Luar Negeri RI menyebut WNI yang masih ingin bertahan di Lebanon adalah mahasiswa dan pekerja migran.


Mahasiswi ITB Ditemukan Meninggal di Kos, Ini Penjelasan Kampus

2 hari lalu

Ilustrasi Orang Meninggal. shutterstock.com
Mahasiswi ITB Ditemukan Meninggal di Kos, Ini Penjelasan Kampus

Kimberly Tanus, mahasiswi ITB ditemukan meninggal di tempat kosnya, Selasa, 1 Oktober 2024.


Hadapi Puluhan Laporan Kasus Kekerasan Seksual, Satgas PPKS Unpad Tambah Personel

2 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Hadapi Puluhan Laporan Kasus Kekerasan Seksual, Satgas PPKS Unpad Tambah Personel

Personel Satgas PPKS Unpad berasal dari kalangan mahasiswa, dosen, dan tenaga pendidikan.


Mahasiswa Indonesia Belajar Cara Merintis Karir dengan Studi Lapangan ke Perusahaan Jerman

3 hari lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kanan) berbincang-bincang bersama mahasiswa Indonesia di lokasi pameran Hannover Messe 2023, Hannover, Jerman, Minggu 16 April 2023. ANTARA/HO-Tim Media Prabowo Subianto
Mahasiswa Indonesia Belajar Cara Merintis Karir dengan Studi Lapangan ke Perusahaan Jerman

Mahasiswa Indonesia yang tengah menuntut ilmu di berbagai universitas di Jerman belajar cara merintis karir di Jerman.


Politeknik Manufaktur Bandung Bikin Kompor Roket untuk Warga Desa Pengguna Kayu Bakar

3 hari lalu

Uji coba penggunaan kompor roket karya mahasiswa dan dosen Politeknik Manufaktur Bandung. (Dok.Tim)
Politeknik Manufaktur Bandung Bikin Kompor Roket untuk Warga Desa Pengguna Kayu Bakar

Tim dosen dan mahasiswa Politeknik Manufaktur Bandung akan membawa kompor roket buah karya mereka ke desa tujuan KKN. Seperti apa fungsinya?


Unpad Kembangkan Portal Parent Website, Orang Tua Mahasiswa Bisa Pantau Jadwal dan Absensi Kuliah

4 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Unpad Kembangkan Portal Parent Website, Orang Tua Mahasiswa Bisa Pantau Jadwal dan Absensi Kuliah

Portal Parent Website, dibuat untuk orang tua atau wali yang ingin ikut memantau aktivitas kuliah mahasiswa. Transkrip nilainya juga ada.


Manfaatkan AI, Mahasiswa ITS Luncurkan Aplikasi Pengelolaan Sampah

6 hari lalu

Aplikasi Clastic (ITS)
Manfaatkan AI, Mahasiswa ITS Luncurkan Aplikasi Pengelolaan Sampah

Melalui program KKN, mahasiswa ITS meluncurkan aplikasi sebagai upaya penanggulangan sekaligus mengatasi permasalahan tersebut.


Polemik Wajib Kerja Mahasiswa ITB di Kampus, Alumni Minta Transparansi Perjanjian

7 hari lalu

Mahasiswa ITB berorasi di depan Gedung   Rektorat terkait isu kewajiban kerja paruh waktu bagi mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Anwar Siswadi
Polemik Wajib Kerja Mahasiswa ITB di Kampus, Alumni Minta Transparansi Perjanjian

Ikatan Alumni meminta ITB melakukan sosialisasi tentang kerja paruh waktu di kalangan mahasiswa dan transparan dalam perjanjian penerima beasiswa.


Dari Mahasiswa Sampai Tokoh Agama Serukan Netralitas di Pilkada Banten

8 hari lalu

Sejumlah Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dari berbagai universitas di Banten menyatakan komitmen mereka untuk mengawal pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Dok. Pribadi
Dari Mahasiswa Sampai Tokoh Agama Serukan Netralitas di Pilkada Banten

Netralitas adalah unsur penting untuk menciptakan pilkada yang aman, damai, dan demokratis.