Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prospek Cerah, Jumlah Coworking Space Indonesia Naik 400 Persen

Reporter

Editor

Anisa Luciana

image-gnews
Coworking space Ruang & Tempo ini dirancang orang-orang muda kreatif, menghadirkan semangat pergerakan pemuda dari masa ke masa.
Coworking space Ruang & Tempo ini dirancang orang-orang muda kreatif, menghadirkan semangat pergerakan pemuda dari masa ke masa.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perkembangan startup dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di berbagai daerah membuat jumlah penyedia ruang kerja bersama atau coworking space di Indonesia terus bertambah.

Sekretaris Jenderal Asosiasi Coworking Space Indonesia Felencia Hutabarat mengatakan jumlah perusahaan penyedia ruang kerja bersama di Indonesia melonjak signifikan.

Baca juga: Tren Virtual Office, Simak 4 Jurus Memilih Kantornya

"Berdasarkan catatan kami, jumlah coworking space hanya 45 bangunan pada 2016. Sekarang hampir 200. Ini artinya meningkat 400 persen," katanya di Jakarta Smart City Hive, Selasa, 26 Juni 2018.

Felencia menuturkan, sebelumnya ruang kerja bersama hanya berpusat di Jakarta dan sekitarnya. Namun, saat ini sudah menyebar di daerah lain, mulai dari Batam hingga Papua.

Menurutnya, ada tiga elemen yang membedakan coworking space dengan ruang kantor konvensional, yaitu komunitas (community), kolaborasi (collaboration), dan konektivitas (connectivity).

Tiga hal itu membuat pengguna, yang sebagian besar pemilik perusahaan rintisan dan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), tertarik menggunakan layanan tersebut.

Baca juga: Tempo, Kibar, dan Kumpul Luncurkan Coworking Space

"Pengusaha startup dan UMKM ini bukan hanya membutuhkan ruang kerja, tetapi koneksi, dan komunitas untuk berkolaborasi," ujar Felencia.

Meski tumbuh pesat, dia tak menampik masih banyak halangan yang menghadang bisnis penyedia ruang bersama di Indonesia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pertama, belum jelasnya nomenklatur industri. Pasalnya, coworking space tidak bisa dikategorikan sebagai penyedia jasa penyewaan ruang kantor, restoran, ataupun hotel.

Hal ini diakui membuat pelaku bisnis tersebut kesulitan saat ditagih oleh petugas pajak. "Kami selalu beragumen dengan petugas pajak. Mereka bingung, kami juga bingung harus memasukkan ke kategori apa. Kami mau bayar pajak, tetapi sulit karena belum ada regulasi," ungkap Felencia.

Kedua, terkait dengan fasilitas kantor virtual yang disediakan oleh beberapa coworking space. Banyak pemerintah daerah yang dinilai belum terlalu paham serta takut konsep virtual office bakal dimanfaatkan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

Baca juga: Mengintip Konsep dan Kelebihan Coworking Space 'Ruang & Tempo'

Hal itu sempat menjadi kendala di Jakarta. Namun, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sudah mengeluarkan aturan main soal virtual office agar tidak disalahgunakan.

"Di sisi lain, kebutuhan virtual office sangat nyata. Banyak perusahaan perintis atau UMKM butuh alamat kantor yang legal supaya bisa mengurus perizinan," katanya.

Dalam kesempatan yang sama, CEO Cocowork Daniel Lau menyatakan peluang bisnis coworking space di Indonesia terbuka lebar. Ceruk bisnis di sektor ini masih luas mengingat jumlah pemain yang belum terlalu banyak.

"Jika dibandingkan dengan commercial-based office, porsi coworking space baru 1 persen. Saya optimistis bisa naik karena permintaan sangat tinggi. Bukan hanya di Jakarta, tapi juga luar kota," ujar Daniel.

BISNIS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kecewa, Peneliti Nyatakan Tolak Ajukan Riset Lagi di BRIN

27 Mei 2023

Ilustrasi gedung LIPI. Wikipedia.org
Kecewa, Peneliti Nyatakan Tolak Ajukan Riset Lagi di BRIN

Gejolak peneliti di internal Badan Riset dan Inovasi Nasional atau BRIN masih terus terjadi.


Startup CoHive Bangkrut, Simak Lagi Sejarah dan Model Bisnisnya

9 Februari 2023

CoHive. Foto : cohive
Startup CoHive Bangkrut, Simak Lagi Sejarah dan Model Bisnisnya

Startup penyedia coworking space CoHive resmi dinyatakan pailit oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Simak sejarah dan model bisnisnya.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Coworking Space BRIN, Peringkat Internet ASEAN

5 Februari 2023

Papan nama Gedung BRIN di Jakarta. Foto: Maria Fransisca Lahur
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Coworking Space BRIN, Peringkat Internet ASEAN

Topik tentang gonjang ganjing BRIN terus bergulir menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Soal Coworking Space, Kepala BRIN: Meja Saya Juga Sudah Digusur

5 Februari 2023

Papan nama Gedung BRIN di Jakarta. Foto: Maria Fransisca Lahur
Soal Coworking Space, Kepala BRIN: Meja Saya Juga Sudah Digusur

Gonjang ganjing BRIN terus bergulir. Ramai reaksi dan keluhan dianggap bukti perubahan berhasil.


Profil CoHive, Startup Penyedia Coworking Space yang Resmi Gulung Tikar Terlilit Utang

4 Februari 2023

Sejumlah pekerja beraktivitas di salah satu sudut EV Hive City @Plaza Kuningan, Jakarta, 29 November 2017. EV Hive mengklaim coworking space ini sebagai yang terbesar di Asia Tenggara. Tempo/Tony Hartawan
Profil CoHive, Startup Penyedia Coworking Space yang Resmi Gulung Tikar Terlilit Utang

Penyedia ruang kerja bersama (coworking space) terbesar di Indonesia ini dinyatakan pailit.


Startup Penyedia Coworking Space CoHive Diputus Pailit oleh PN Jakarta Pusat

4 Februari 2023

Sejumlah pekerja beraktivitas di salah satu sudut EV Hive City @Plaza Kuningan, Jakarta, 29 November 2017. Coworking space dapat memuat lebih dari 1.000 industri kecil-menengah dan pengusaha dalam satu community hub. Tempo/Tony Hartawan
Startup Penyedia Coworking Space CoHive Diputus Pailit oleh PN Jakarta Pusat

Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memutuskan pailit terhadap startup penyedia ruang kerja berbagi (coworking space), CoHive. Simak putusan lengkapnya.


Erick Thohir Usulkan Pembangunan Coworking Space di Stasiun Tanah Abang

16 Juni 2022

Menteri BUMN Erick Thohir (kiri) menyapa pecinta vespa saat menghadiri Vespa World Days (VWD) 2022 di Nusa Dua, Bali, Jumat 10 Juni 2022. Kegiatan yang digelar di Bali tersebut diikuti sekitar 8.600 peserta dari berbagai negara yaitu merupakan penyelenggaraan Vespa World Days pertama di luar benua Eropa yang berlangsung hingga 12 Juni 2022. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Erick Thohir Usulkan Pembangunan Coworking Space di Stasiun Tanah Abang

Erick Thohir, punya ide untuk membangun working space di Stasiun Tanah Abang, termasuk tempat untuk rekreasi.


Penuhi Kebutuhan Pokok Mahasiswa, ITS Bangun Gedung Retail Capai Rp 3,3 Miliar

27 Mei 2022

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
Penuhi Kebutuhan Pokok Mahasiswa, ITS Bangun Gedung Retail Capai Rp 3,3 Miliar

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) membangun gedung retail guna memenuhi kebutuhan pokok mahasiswa dan masyarakat sekitar.


Strategi Yogyakarta Kembangkan Potensi Wisata Kampung Secara Digital

26 Maret 2022

Balai RW di Yogya disulap jadi Co-Working Space untuk para pemuda menggarap konten konten potensi kampungnya. Tempo/Pribadi Wicaksono
Strategi Yogyakarta Kembangkan Potensi Wisata Kampung Secara Digital

Saat ini di Kota Yogyakarta yang memiliki 14 kecamatan dan terbagi 45 kelurahan itu, sudah terdapat 638 titik WiFi publik.


BRIN Buka Laboratorium Riset Kelautan Modern untuk Coworking Space

22 Februari 2022

Automated Digital Microscope menjadi bagian dari fasilitas dalam Gedung Laboratorium Terpadu Riset Oseanografi (Laterio) yang diresmikan BRIN di Jakarta, Selasa, 22 Februari 2022. BRIN menjanjikan pengelolaan gedung itu dengan konsep open laboratory dan coworking space. (BRIN)
BRIN Buka Laboratorium Riset Kelautan Modern untuk Coworking Space

BRIN meresmikan Gedung Laboratorium Terpadu Riset Oseanografi setinggi delapan lantai yang dibangun dari dana hibah senilai lebih dari Rp 100 miliar.