Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BSI International Expo 2024, BSI Jalin MoU dengan Pelaku Usaha Mesir

Reporter

Editor

Agung Sedayu

image-gnews
Direktur Utama BSI Hery Gunardi menyampaikan sambutan saat pembukaan BSI International Expo 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis 20 Juni 2024. BSI International Expo 2024 yang berlangsung 20-23 Juni 2023 diikuti 270 tenant dari dalam dan luar negeri untuk mengenalkan pelaku usaha halal ke dalam industri global dengan menargetkan jumlah transaksi mencapai Rp1 triliun. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Direktur Utama BSI Hery Gunardi menyampaikan sambutan saat pembukaan BSI International Expo 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis 20 Juni 2024. BSI International Expo 2024 yang berlangsung 20-23 Juni 2023 diikuti 270 tenant dari dalam dan luar negeri untuk mengenalkan pelaku usaha halal ke dalam industri global dengan menargetkan jumlah transaksi mencapai Rp1 triliun. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia (BSI) dan buyer dari Mesir menandatangani nota kesepahaman atau MoU dalam hal kesepakatan bisnis atau Business Matching. Penandatanganan MoU tersebut berlangsung di perhelatan BSI International Expo 2024 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center. 

Business Matching sendiri merupakan salah satu agenda besar pada acara BSI International Expo 2024. Adapun BSI International Expo merupakan pameran ekosistem keuangan syariah dan halal lifestyle.

Penandatanganan MoU antara BSI dan buyer dari Mesil itu turut disaksikan Atase Perdagangan KBRI Kairo, M. Syahran Bhakti. Kehadiran buyer Mesir dalam business matching tak lepas dari peran KBRI Kairo.

"KBRI Kairo bekerja sama dengan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI). Kerja sama ini bertujuan untuk memberikan akses pasar global kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dalam negeri," kata Bhakti, Senin, 24 Juni 2024.

Bhakti menjelaskan produk-produk komoditas halal Indonesia terus dicari oleh buyer dan pelaku usaha Mesir. Dia mengatakan kesempatan untuk penjajakan dan negosiasi harga masih terbuka lebar. 

Adapun produk yang diminati oleh buyer di Mesir meliputi kopi dan minuman coklat. Misalnya antara Delta Sweets Egypt dengan UMKM Binaan PT Sarinah. Lalu ada juga produk herbal drink antara Delta Sweets dengan Gundanesia Indonesia.

Kemudian produk mete peanut dan Po'ong Coffee antara Seagul Egypt dengan Sentra IKM, Labuan Bajo. Selain itu, produk Tempeh Chips antara Seagul Egypt dengan PT Arva Indonesia, produk briket arang kelapa antara PT Ragaplasma dengan Egyptian Coconut Charcoal, serta biji kopi robusta antara Indra Brother Indonesia dengan Food Land Import & Export Egypt.

Group Head International & Financial Institution BSI, Anna Kristanty, mengapresiasi dukungan KBRI Mesir dalam menjembatani kesepakatan bisnis tersebut.

Melihat minat yang tinggi dari buyer Mesir terhadap produk Indonesia, Anna mengatakan capaian potensi transaksi terbesar oleh buyer Mesir berada di peringkat pertama untuk kategori buyer luar negeri selama event Business Matching BSI International Expo 2024 berlangsung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terpisah, Duta Besar RI untuk Mesir, Lutfi Rauf, berharap kesepakatan bisnis yang digelar BSI di International Expo ini dapat membuka peluang bisnis oleh para buyer potensial Mesir. 

Kerja sama ini diharapkan dapat membantu UMKM memastikan produk yang dipesan sesuai dengan yang diharapkan para buyer. "Ini sangat penting untuk memberikan kesempatan kepada para pelaku usaha di Indonesia agar memiliki daya saing tinggi. Harapannya, kelak Indonesia dapat menjadi pusat industri halal global," katanya.

Direktur Utama BSI Herry Gunadi mengatakan keberhasilan BSI International Expo tahun ini akan menjadi dorongan besar bagi pertumbuhan ekonomi halal di Indonesia. "Agenda ini sekaligus mempromosikan literasi dan inklusi ekonomi halal," katanya.

Ia menambahkan, dengan capaian ini, KBRI Kairo dan BSI terusnberkomitmen mendukung dan memfasilitasi pelaku usaha Indonesia agar dapat lebih mudah menembus pasar global, khususnya di wilayah Timur Tengah.

"BSI International Expo 2024 mencatat potensi transaksi senilai USD 6,691,333 atau sekitar Rp 110,25 miliar," Herry.

Pilihan Editor: Sri Mulyani Lapor Jokowi Usai Bertemu Tim Sinkronisasi Prabowo


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Promo Payday BSI, Diskon sampai Gratis Beras di Superindo, Naga Swalayan, hingga Hypermart

11 jam lalu

8.3_EKBIS_Hypermart
Promo Payday BSI, Diskon sampai Gratis Beras di Superindo, Naga Swalayan, hingga Hypermart

BSI menawarkan promo di sejumlah gerai belanja grosir ternama seperti Superindo, Hypermart, hingga Naga Swalayan.


Rahasia Bangsa Mesir Membuat Mumi, Kenapa Hanya Jantung yang Dibiarkan Tetap dalam Tubuh?

1 hari lalu

Foto Mumi Ramses II (1301-1235 SM) karya fotografer Patrick Landmann yang diambil pada bulan April 2006.
Rahasia Bangsa Mesir Membuat Mumi, Kenapa Hanya Jantung yang Dibiarkan Tetap dalam Tubuh?

Selama ribuan tahun, bangsa Mesir melakukan mumifikasi, tetapi beberapa orang belum mengetahui cara pembuatan mumi yang mereka lakukan ribuan tahun.


BSI Gandeng Jamkrida Jakarta Perluas Layanan Bank Garansi

3 hari lalu

Seorang pegawai menghitung uang di Kantor Cabang Thamrin Digital Bank Syariah Indonesia (BSI), Jakarta, Selasa (24/8/2021).(ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj.)
BSI Gandeng Jamkrida Jakarta Perluas Layanan Bank Garansi

Kerja sama BSI dengan Jamkrida Jakarta diharapkan dapat membantu travel haji dan umrah di Tanah Air yang jumlah totalnya lebih dari 2.000 perusahaan


Transaksi QRIS Melalui BSI Tumbuh 30 Persen Selama PON XXI

3 hari lalu

Pengguna mencoba aplikasi Mandiri Online Securities Trading (MOST) Syariah saat Grand Launching Pembukaan Rekening Dana Nasabah (RDN) Online Bank Syariah Pertama di  Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa 16 Januari 2024. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) atau BSI berkolaborasi dengan PT Mandiri Sekuritas meluncurkan Layanan Investasi #SerbaSyariah. Nasabah pun kini bisa membuka Rekening Dana Nasabah (RDN) secara daring melalui Mandiri Online Securities Trading (MOST) Syariah. Tempo/Tony Hartawan
Transaksi QRIS Melalui BSI Tumbuh 30 Persen Selama PON XXI

Pihak BSI klaim selama penyelenggaraan PON XXI Kenaikan jumlah transaksi dengan rata-rata 9.667 kali atau meningkat 23,8 persen dari biasanya


Terkini: Anggaran untuk IKN hingga Agustus Tembus Rp 18,9 Triliun; Lowongan Kerja di Freeport Indonesia dan BSI

5 hari lalu

Pengunjung berada di Sumbu Kebangsaan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu 31 Agustus 2024. Komisi V DPR menyetujui usulan tambahan anggaran yang diusulkan Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono senilai Rp20,32 triliun untuk pembangunan IKN pada 2025 untuk bidang bina marga, cipta karya, hingga pembangunan rumah. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Terkini: Anggaran untuk IKN hingga Agustus Tembus Rp 18,9 Triliun; Lowongan Kerja di Freeport Indonesia dan BSI

Hingga akhir Agustus 2024, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara untuk Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara telah mencapai Rp 18,9 triliun.


Terkini Bisnis: Lowongan Kerja di BSI, Tol Solo - Yogyakarta Dilintasi 74.518 Kendaraan dalam Dua Hari

5 hari lalu

Ilustrasi lowongan kerja. Tempo/Tony Hartawan
Terkini Bisnis: Lowongan Kerja di BSI, Tol Solo - Yogyakarta Dilintasi 74.518 Kendaraan dalam Dua Hari

Lowongan kerja dari PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Tbk (Persero) atau BSI untuk posisi Officer Development Program (ODP).


Lowongan Kerja Bank BSI, Terbuka untuk S1 dari Lintas Jurusan

5 hari lalu

Ilustrasi wanita mencari lowongan kerja. shutterstock.com
Lowongan Kerja Bank BSI, Terbuka untuk S1 dari Lintas Jurusan

PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Tbk (Persero) buka lowongan kerja, program khusus calon pimpinan.


Tiga Warga Israel Tewas dalam Penembakan di Perbatasan Tepi Barat-Yordania

20 hari lalu

Polisi Israel berpatroli di daerah dekat Penyeberangan Jembatan Allenby antara Tepi Barat dan Yordania menyusul insiden penembakan di penyeberangan di Tepi Barat yang diduduki Israel, 8 September 2024. REUTERS/Ammar Awad
Tiga Warga Israel Tewas dalam Penembakan di Perbatasan Tepi Barat-Yordania

Seorang pria bersenjata yang menyeberang dari Yordania menewaskan tiga warga sipil Israel


Mesir Bangun Ibu Kota Baru, Megah dan Luasnya Sebesar Singapura

23 hari lalu

Pemandangan umum menunjukkan kerumunan dan toko-toko di Al Ataba, sebuah pasar di pusat Kairo, Mesir 10 Februari 2020. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany
Mesir Bangun Ibu Kota Baru, Megah dan Luasnya Sebesar Singapura

Mesir memindahkan ibu kotanya dari Kairo. Ibu kota baru itu menghabiskan biaya miliaran dolar AS.


Indonesia dan Mesir Jajaki Kerja Sama Sektor Digital

25 hari lalu

Presiden Joko Widodo (tengah depan) dan Presiden terpilih Prabowo Subianto (kelima kanan depan) berfoto dengan sejumlah kepala negara/pemerintahan saat Joint Leaders Session Indonesia-Africa Forum (IAF) II and High-Level Forum on Multi-Stakeholder Partnerships (HLF MSP) di Nusa Dua, Bali, Senin 2 September 2024.  Forum HLF MSP and Indonesia-Africa Forum II tersebut menyelenggarakan 12 event secara paralel dan 17 event pendamping yang dihadiri delegasi dari 24 negara. ANTARA FOTO/Media Center IAF II-HLF MSP/Sigid Kurniawan
Indonesia dan Mesir Jajaki Kerja Sama Sektor Digital

Indonesia dan Mesir mengeksplorasi potensi kerja sama dalam pengembangan infrastruktur digital dan peningkatan kapasitas generasi muda