Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kontrak Freeport Diperpanjang Hingga 2061, Berikut Lowongan Kerja di PT Freeport Indonesia

image-gnews
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah (kiri) berdialog dengan pekerja saat meninjau pembangunan proyek Smelter Freeport di Kawasan Ekonomi Khusus Java Integrated and Industrial Port Estate (KEK JIIPE),Gresik, Jawa Timur, Jumat 12 Januari 2024. Dalam kunjungannya itu Menaker mencanangkan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2024 sekaligus mengapresiasi PT Freeport Indonesia atas capaian lebih dari 25 juta jam kerja selamat pada proyek pembangunan smelter PTFI serta progres pembangunan smelter yang telah mencapai 90,5 persen. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah (kiri) berdialog dengan pekerja saat meninjau pembangunan proyek Smelter Freeport di Kawasan Ekonomi Khusus Java Integrated and Industrial Port Estate (KEK JIIPE),Gresik, Jawa Timur, Jumat 12 Januari 2024. Dalam kunjungannya itu Menaker mencanangkan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2024 sekaligus mengapresiasi PT Freeport Indonesia atas capaian lebih dari 25 juta jam kerja selamat pada proyek pembangunan smelter PTFI serta progres pembangunan smelter yang telah mencapai 90,5 persen. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Indonesia menjanjikan bahwa kontrak PT Freeport Indonesia akan kembali diperpanjang hingga 2061. Kontrak ini dikenal sebagai kontrak terbesar dan paling signifikan di dunia, maka tak heran jika banyak orang tertarik untuk memiliki karir atau menjadi bagian dari salah satu perusahaan terbesar di bidang pertambangan ini. 

Sebelumnya, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham sebesar 10 persen.

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menyebut total saham (Freeport) di pemerintah 61 persen. Menurutnya, penambahan saham dilakukan demi mengembalikan milik Indonesia.

Menurut Bahlil, pemerintah memang terus berupaya menguasai Freeport Indonesia. Hal ini terbukti dari peningkatan kepemilikan saham hingga Pemerintah Indonesia menjadi pemegang saham mayoritas perusahaan tambang itu.

Lowongan Kerja PT Freeport yang Masih Dibuka Hingga Akhir Mei 2024

PT Freeport menjadi salah satu perusahaan yang saat ini banyak diidam-idamkan banyak orang sebagai tempat untuk berkarir karena berbagai benefit menarik yang ditawarkan. Kali ini, PT Freeport masih membuka beberapa posisi lowongan kerja hingga akhir Mei nanti, sebegai berikut:

1. Mandor Dukungan Operasi Tanggul (TRMP) 

Penempatan : Timika, Papua. 

Persyaratan:

Gelar S1 di bidang teknik sipil, mesin atau pertambangan dengan pengalaman kerja lapangan minimal 2 hingga 3 tahun.

Batas pendaftaran : 12 Mei 2024.

2. Layanan Pusat - Analis, Penjadwalan Ekspansi UG

Penempatan: Tembagapura, Papua. 

Persyaratan:

-Gelar Sarjana (S1) di bidang Teknik dengan pengalaman kerja minimal 1 hingga 2 tahun sebagai penjadwal/analis.

-Diploma (D3) Teknik dengan pengalaman kerja minimal 2 hingga 3 tahun sebagai penjadwal/analis dalam proyek konstruksi.

Batas Pendaftaran: 12 Mei 2024.

3. Kepala Akuntan Operasi Piutang

Penempatan: PTFI Smelter, Gresik, Jawa Timur. 

Persyaratan: 

- Pendidikan S-1 (sarjana) Jurusan Manajemen/Akuntansi.

- Memiliki pengetahuan yang mendalam mengenai fungsi pengendalian internal dan peraturan terkait dengan bisnis Perusahaan seperti FCPA, peraturan pemerintah dan perpajakan.

- Memiliki pengalaman minimal 5-7 tahun di bidang keuangan dan akuntansi pada perusahaan multinasional atau posisi manajerial sebagai auditor internal/eksternal dengan keterampilan manajerial dan pengalaman kerja yang terbukti di kantor akuntan publik internasional.

Batas pendaftaran: 19 Mei 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Tambang Bawah Tanah - Mandor, Pengangkutan GBC & Pengiriman Rel

Penempatan: Tembagapura, Papua. 

Persyaratan: Gelar Sarjana (S1) Teknik Pertambangan dengan pengalaman kerja minimal 1 sampai 3 tahun di bidang Operasi dan Rekayasa Pertambangan Bawah Tanah (Block Caving), dan sistem Dispatch.

Batas Pendaftaran: 21 Mei 2024.

5. Tambang Bawah Tanah - Insinyur, Ekstraksi DMLZ & Perencanaan Infrastruktur Produksi Pengangkutan

Penempatan: Tembagapura, Papua. 

Persyaratan:

-Gelar sarjana di bidang teknik pertambangan dengan pengalaman kerja 2-3 tahun di proyek pertambangan bawah tanah terkait baik dalam pengembangan atau produksi.

-Pengetahuan tentang aktivitas, kemampuan, dan struktur Operasi Bawah Tanah.

Batas Pendaftaran: 21 Mei 2024.

6. Dukungan Pemeliharaan - Mandor, Pabrik Gas Oxy & Acetylene

Penempatan: Timika, Papua. 

Persyaratan:

-Gelar Sarjana (S1) di bidang Fisika atau Teknik Mesin.

-Pengalaman minimal 3 (tiga) tahun di Gas Plant, baik di bidang Pemeliharaan maupun Operasional.

Batas Pendaftaran: 21 Mei 2024.

7. Dukungan Pemeliharaan - Kepala Desainer & Pengalihdayaan

Penempatan : Timika, Papua

Persyaratan : Gelar Teknik Baja Struktural dengan pengalaman kerja minimal 5 tahun sebagai desainer di berbagai proyek dan 3 tahun menggunakan AutoCAD dalam praktiknya.

Batas Pendaftaran : 22 Mei 2024.

Informasi mengenai lowongan kerja di atas dapat diakses melalui laman resmi PT Freeport Indonesia https://ptfi.co.id/id/karir?kat=

NI MADE SUKMASARI  | KARUNIA PUTRI | YUDONO YANUAR

Pilihan Editor: Terus Perpanjangan Kontrak Freeport Sampai 2061, bagaimana Kronologinya Sejak Kontrak Pertama

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Level Baru Fitur AI Linkedin, Bisa Bantu Menyusun Surat Lamaran Kerja

2 hari lalu

Logo untuk LinkedIn Corporation di Mountain View, California, AS 6 Februari 2013. [REUTERS/Robert Galbraith]
Level Baru Fitur AI Linkedin, Bisa Bantu Menyusun Surat Lamaran Kerja

LinkedIn masih aktif menghadirkan fitur AI baru. Langkah untuk menambah basis pengguna dan meningkatkan pengalaman perburuan lowongan.


Tanri Abeng dalam Kenangan Jusuf Kalla, Ahok, Bahlil, hingga Suharso Manoarfa

2 hari lalu

Tanri Abeng di kediamanya, Simprug Golf 12/A3, Jakarta Selatan, 2014. dok. Dasril Roszandi
Tanri Abeng dalam Kenangan Jusuf Kalla, Ahok, Bahlil, hingga Suharso Manoarfa

Mantan Menteri BUMN Tanri Abeng berpulang. Ini kenangan dari Jusuf Kalla, Ahok, Bahlil, hingga Suharso Monoarfa.


Terkini: Rupiah Rp 16.475 HIPMI Sebut Momen yang Mengkhawatirkan, Profil Kresna Life yang Menang Gugatan Lawan OJK

4 hari lalu

Pegawai tengah menghitung uang pecahan 100 dolar Amerika di Penukaran Valuta Asing PT Ayu Masagung, Jakarta, Kamis 20 Juni 2024. Rupiah spot berbalik melemah pada perdagangan Kamis (20/6) pagi. Pukul 09.10 WIB, rupiah spot ada di level Rp 16.391 per dolar Amerika Serikat (AS), melemah 0,16% dari sehari sebelumnya yang ada di Rp 16.365 per dolar AS. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini: Rupiah Rp 16.475 HIPMI Sebut Momen yang Mengkhawatirkan, Profil Kresna Life yang Menang Gugatan Lawan OJK

HIPMI menyampaikan keprihatinannya atas melemahnya nilai tukar rupiah yang terperosok di posisi Rp 16.475 per dolar AS pada Jumat, 21 Juni 2024.


PT KAI Buka Lowongan Kerja di Sejumlah Posisi, Bisa untuk Lulusan SMA hingga S1

4 hari lalu

Pengunjung mencoba simulator kereta LRT saat berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ), JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024. Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Jakarta ke-497, LRT Jakarta hadirkan simulator kereta yang dapat dicoba secara gratis dan sekaligus untuk wadah edukasi kepada para pengunjung yang ingin mengetahui lebih dalam tentang pengoperasian kereta hingga profesi sebagai masinis. TEMPO/ Febri Angga Palguna
PT KAI Buka Lowongan Kerja di Sejumlah Posisi, Bisa untuk Lulusan SMA hingga S1

PT KAI membuka lowongan kerja pada sejumlah posisi dengan berbagai ketentuan masing-masing.


Job Fair di Bandung Sediakan 5.435 Lowongan Kerja, Catat Tanggal dan Waktunya

5 hari lalu

Sejumlah pencari kerja antre untuk masuk ke dalam area Pameran Bursa Kerja di Thamrin City, Jakarta, Selasa, 28 Mei 2024. Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Kota Administrasi Jakarta Pusat menggelar bursa kerja yang diikuti 40 perusahaan nasional dengan 1.200 lowongan pekerjaan itu bertujuan untuk untuk mengurangi angka pengangguran di wilayah DKI Jakarta. TEMPO/Tony Hartawan
Job Fair di Bandung Sediakan 5.435 Lowongan Kerja, Catat Tanggal dan Waktunya

Pada bursa ini tersedia 5.435 lowongan kerja dari 40 perusahaan.


Terkini Bisnis: Bursa Lowongan Kerja HUT Kota Palembang, Riwayat Pembebasan Pajak PBB di Jakarta

7 hari lalu

Para pencari kerja mencari informasi lowongan kerja dalam Mega Career Expo Jakarta di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta, Jumat, 18 Mei 2024. Pameran tersebut diikuti sekitar 35 perusahaan dengan menawarkan ribuan lowongan kerja bagi lulusan SMA hingga sarjana. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Terkini Bisnis: Bursa Lowongan Kerja HUT Kota Palembang, Riwayat Pembebasan Pajak PBB di Jakarta

Disnaker Kota Palembang membuka job fair atau bursa lowongan kerja dalam rangka Hari Ulang Tahun Kota Palembang ke-1341.


Disnaker Kota Palembang Gelar Bursa Lowongan Kerja Khusus HUT Palembang, Ini Daftar Perusahaannya

7 hari lalu

Seorang pencari kerja mencari informasi lowongan kerja dengan memindai kode respon cepat yang tersedia dalam Mega Career Expo Jakarta di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta, Sabtu, 18 Mei 2024. Pameran tersebut diikuti sekitar 35 perusahaan dengan menawarkan ribuan lowongan kerja bagi lulusan SMA hingga sarjana. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Disnaker Kota Palembang Gelar Bursa Lowongan Kerja Khusus HUT Palembang, Ini Daftar Perusahaannya

Job Fair akan dibuka untuk umum dengan 2.000 lowongan kerja dari 40 perusahaan.


Terpopuler: Tim Prabowo-Gibran Buka Suara soal Rasio Utang hingga 50 Persen, Siap-siap Harga MinyaKita Naik Setelah Idul Adha

9 hari lalu

Terpopuler: Tim Prabowo-Gibran Buka Suara soal Rasio Utang hingga 50 Persen, Siap-siap Harga MinyaKita Naik Setelah Idul Adha

Ketua Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Sufmi Dasco Ahmad, membantah bahwa presiden terpilih, Prabowo Subianto, akan menaikkan rasio utang


DPR Setujui Usulan Penambahan Anggaran Kementerian Investasi dan Kementerian Perdagangan, Berapa Tambahnya?

10 hari lalu

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. Bahlil mengatakan bahwa Starlink sudah mengantongi izin investasi di Indonesia. Berdasarkan data pengurusan izin investasi Online Single Submission (OSS) yang dikantonginya, jumlah investasi yang ditanamkan Starlink di Indonesia hanya Rp30 miliar. Tak hanya itu, jumlah tenaga kerja yang terdaftar juga hanya 3 orang. TEMPO/M Taufan Rengganis
DPR Setujui Usulan Penambahan Anggaran Kementerian Investasi dan Kementerian Perdagangan, Berapa Tambahnya?

Komisi VI DPR RI menyetujui usulan penambahan anggaran Kementerian Perdagangan dan Kementerian investasi pada 2025.


Reaksi Bahlil dan Zulhas Saat Anggaran 2025 Kementerian Investasi dan Kementerian Perdagangan Turun

10 hari lalu

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. Rapat tersebut membahas rencana kerja pemerintah dan rencana kerja anggaran tahun anggaran 2025 serta evaluasi pelaksanaan anggaran tahun 2023 dan realisasi anggaran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Reaksi Bahlil dan Zulhas Saat Anggaran 2025 Kementerian Investasi dan Kementerian Perdagangan Turun

Pada 2025, anggaran Kementerian Perdagangan dan Kementerian Investasi mengalami penurunan. Begini reaksi Bahlil dan Zulhas.