Terkini Bisnis: Diskon 45 Persen Holland Bakery, Susunan Baru Direksi PT Pindad

Reporter

Sabtu, 28 Januari 2023 07:00 WIB

Antusiasme pembeli saat diskon 40 persen di Holland Bakery, Ahad, 28 Januari 2018. TEMPO/Kartika Anggraeni.

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Jumat kemarin, 27 Januari 2023 dimulai dari Holland Bakery Indonesia memberikan diskon 45 persen untuk semua produknya besok, Sabtu, 28 Januari 2023. Diskon diberikan dalam rangka hari ulang tahun Holland Bakery yang ke-45.

Baca: YLKI Respons Bos BCA Tak Mau Ganti Duit Rp 320 Juta yang Dibobol: Pernyataan Terlalu Prematur

Selanjutnya, Menteri BUMN Erick Thohir yang merombak direksi PT Pindad dan KCIC meminta perpanjangan masa konsesi Kereta Cepat Jakarta-Bandung disingkat KCJB dari 50 tahun menjadi 80 tahun.

Lalu, ada Presiden Direktur PT Samsung Electronics Indonesia Hong Yeun Seuk yang mengatakan pencabutan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM memberi angin segar bagi pengusaha di Indonesia.

Terakhir, Komisaris Utama PT Timah menyemprot Direktur Utama dan Direktur Operasi soal reklamasi lahan eks tambang.

Advertising
Advertising

Kelima berita terkini itu terpantau paling banyak diakses oleh para pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis tempo.co. Berikut ringkasan lima berita trending tersebut:

1. Holland Bakery Beri Diskon hingga 45 Persen, Ini Daftar Harganya

Holland Bakery Indonesia memberikan diskon 45 persen untuk semua produknya besok, Sabtu, 28 Januari 2023. Ini dilakukan dalam rangka hari ulang tahun Holland Bakery yang ke-45.

“Jangan lewatkan diskon spesial 45 persen untuk semua produk Holland Bakery!” begitu bunyi tulisan Holland Bakery di akun Instagramnya, Jumat, 27 Januari 2023.

Dilansir melalui Instagram Holland Bakery Indonesia, berikut daftar harga produk Holland Bakery yang sudah di diskon 45 persen:

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini.

<!--more-->

2. Menteri BUMN Erick Thohir Rombak Direksi PT Pindad, Ini Susunan Barunya

Menteri BUMN Erick Thohir selaku Pemegang Saham Seri A Dwiwarna dan Direktur Utama PT Len Industri Bobby Rasyidin selaku Pemegang Saham Seri B PT Pindad mengesahkan pergantian direksi PT Pindad.

Salinan Surat Keputusan Para Pemegang Saham tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Direksi PT Pindad diserahkan di kantor Kementerian BUMN Jakarta, hari ini, Kamis, 27 Januari 2023.

Dengan keputusan tersebut, tiga direksi PT Pindad diberhentikan dengan hormat, yakni Wijil Jadmiko Budi yang sebelumnya menjabat Direktur Bisnis Produk Pertahanan dan Keamanan, Syaifuddin yang sebelumnya menjabat Direktur Strategi Bisnis, serta Triyana yang sebelumnya menjabat Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini.

3. Konsesi Kereta Cepat Jakarta-Bandung dari 50 Tahun Menjadi 80 Tahun, Catatan Tarik Ulur KCJB

Desember 2022 lalu, PT Kereta Cepat Indonesia China atau PT KCIC meminta perpanjangan masa konsesi Kereta Cepat Jakarta-Bandung disingkat KCJB dari 50 tahun menjadi 80 tahun. Baru-baru ini pemerintah telah menyetujui usulan tersebut.

Hal ini disampaikan Menteri Koordinator Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi atau Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan. Pihaknya mengatakan perpanjangan konsesi sudah berjalan saat ini.

“Sudah, sudah jalan,” kata Luhut kepada wartawan di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis, 26 Januari 2023.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini.

<!--more-->

4. Bos Samsung Indonesia: Pencabutan PPKM Beri Angin Segar Bagi Pengusaha

President Director PT Samsung Electronics Indonesia Hong Yeun Seuk mengatakan pencabutan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM memberi angin segar bagi pengusaha di Indonesia. Dia pun berharap tahun ini pengusaha kembali bangkit setelah dihantam pandemi Covid-19.

"Kami beruntung dan patut bersyukur pemerintah Indonesia dapat mengendalikan Covid dengan baik, serta memberikan dukungan kepada pengusaha melalui perizinan dan insentif fiskal kepada dunia usaha agar dapat bertahan di masa pandemi," ungkap Hong Yeun Seuk dalam acara Kunjungan Kerja dan Dialog Menteri Keuangan Bersama Pengusaha di PT Samsung Electronics Indonesia di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 27 Januari 2023.

Hong Yeun Seuk menuturkan pandemi Covid-19 selama hampir tiga tahun ini berdampak negatif terhadap pertumbuhan ekonomi dunia. Pasalnya, rantai pasok dunia terhambat secara signifikan. "Kondisi ini dipengaruhi penurunan produksi oleh industri manufaktur," kata Hong Yeun Seuk.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini.

5. Komut PT Timah Semprot Dirut dan Direktur Operasi Soal Reklamasi Lahan Eks Tambang

Komisaris Utama PT Timah Tbk. Muhammad Alfan Baharuddin mendesak jajaran direksi untuk menjalankan pola reklamasi yang memberikan nilai tambah bagi masyarakat di sekitar lokasi penambangan.

Desakan tersebut seiring dengan dukungan Dewan Komisaris PT Timah Tbk. terhadap program pengembangan minyak Atsiri yang digagas oleh Grup Mineral Industry Indonesia (MIND ID) di Bangka Belitung.

"Dirut dan jajaran harus gas ini. Kita gas. Perhatikan itu. Mana Pak Purwoko (Direktur Operasi PT Timah) ada tidak disini. Direktur Operasi yang mengurusi pasca tambang itu. Reklamasi jangan asal hijau," ujar Alfan saat memberi sambutan di kegiatan penyerahan bantuan program kolaborasi CSR Grup MIND ID di Gedung Mahligai Bangka Belitung, Kamis Malam, 26 Januari 2023.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini.

Baca: Guyonan Dirut Garuda Soal Biaya Haji: Kalau Diturunkan, Kami PKPU Lagi

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

43 menit lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

3 jam lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

4 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Kantong Hitam Berisi Rp 50 Juta Tertinggal di Kereta Cepat Whoosh, KCIC: Kami Kembalikan ke Pemilik

5 jam lalu

Kantong Hitam Berisi Rp 50 Juta Tertinggal di Kereta Cepat Whoosh, KCIC: Kami Kembalikan ke Pemilik

KCIC mengembalikan kantong hitam berisi uang Rp 50 juta yang tertinggal di Kereta Cepat Whoosh ke pemiliknya.

Baca Selengkapnya

Satgas-Satgas Bentukan Jokowi, Terbaru Satgas Percepatan Swasembada Gula dan Bioetanol

6 jam lalu

Satgas-Satgas Bentukan Jokowi, Terbaru Satgas Percepatan Swasembada Gula dan Bioetanol

Presiden Joko Widodo atau Jokowi kerap membentuk Satuan Tugas alias Satgas. terakhir tunjuk Bahlil pimpin Satgas Gula dan Bioetanol.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

8 jam lalu

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan motivasi kepada pemain Timnas U-23 Indonesia agar tidak menyerah usai kalah 0-2 dari Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Somasi Minta Robert Bonosusatya Jadi Tersangka Korupsi PT Timah Tak Direspons, MAKI Akan Gugat Praperadilan Kejaksaan Agung

10 jam lalu

Somasi Minta Robert Bonosusatya Jadi Tersangka Korupsi PT Timah Tak Direspons, MAKI Akan Gugat Praperadilan Kejaksaan Agung

Boyamin mengklaim punya data sendiri tentang Robert Bonosusatya dalam pusaran korupsi timah yang telah diserahkan kepada penyidik Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Pertanyakan Benih Padi Cina Mampu Taklukkan Lahan Kalimantan

17 jam lalu

Peneliti BRIN Pertanyakan Benih Padi Cina Mampu Taklukkan Lahan Kalimantan

BRIN sampaikan bisa saja padi hibrida dari Cina itu dicoba ditanam. Apa lagi, sudah ada beberapa varietas hibrida di Kalimantan. Tapi ...

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

23 jam lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

1 hari lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya