Penerimaan Negara Positif, Sri Mulyani: Pertumbuhan On Track

Jumat, 6 Oktober 2017 16:44 WIB

Sri Mulyani Indrawati. Tempo/Ratih Purnama

TEMPO.CO, Jakarta - Hingga awal kuartal keempat tahun ini pemerintah meyakini pertumbuhan ekonomi nasional akan tetap sesuai dengan proyeksi sebelumnya (on track). "Berdasar proyeksi, angkanya tidak berubah," ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati di Jakarta Convention Center, Jumat, 6 Oktober 2017.

Hal tersebut, menurut Sri Mulyani, terlihat dari data penerimaan negara dari semua sektor yang tampak positif. Salah satunya penerimaan pajak pertambahan nilai di semua sektor produksi. "Kita enggak bicara PPh," katanya.

Baca: Pertumbuhan Ekonomi 2017 Ditargetkan 5,2 Persen, Ini Alasannya

Sebelumnya, Bank Indonesia, kata Sri Mulyani, juga menyebutkan ada tren positif yang terjadi pada September dan berbeda dengan bulan-bulan sebelumnya. Karena itu, pemerintah akan mencoba mempertahankan momentum itu.

Hal senada diungkapkan Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, yang meyakini pertumbuhan ekonomi pada kuartal III tahun ini bakal lebih baik dari kuartal II. "Pertumbuhannya baik, hampir 5,2 persen," ucapnya di kompleks Bank Indonesia.

Darmin menyebutkan sejumlah faktor pendukung pertumbuhan antara lain membaiknya investasi dan ekspor-impor pada kuartal III. Meski demikian, dia tidak menjelaskan secara detail mengenai hal tersebut.

Selain itu, Darmin berujar daya beli masyarakat pada kuartal III juga mulai membaik kendati banyak kabar yang menyatakan daya beli masyarakat masih lemah. "Kalau indeks persepsi begitu kan tergantung seluas apa sample-nya," tuturnya.

Badan Pusat Statistik mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia 5,01 persen (year on year) pada kuartal II 2017. Dari sisi produksi, pertumbuhan itu didorong hampir seluruh lapangan usaha, dengan pertumbuhan tertinggi dicapai lapangan usaha informasi dan komunikasi 10,88 persen. Sedangkan dari sisi pengeluaran pertumbuhan tertinggi dicapai komponen pengeluaran konsumsi lembaga nonprofit yang melayani rumah tangga, yang tumbuh 8,49 persen.

Berita terkait

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

58 menit lalu

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menekankan pentingnya kekuatan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) untuk efektivitas transisi energi.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

5 jam lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Menteri Keuangan Israel Serukan Penghancuran Total Gaza

8 jam lalu

Menteri Keuangan Israel Serukan Penghancuran Total Gaza

Menteri Keuangan Israel menyerukan penghancuran total Kota Rafah, Deir al-Balah, dan Khan Younis di Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

Ikappi merespons ramainya isu Kementerian Koperasi dan UKM membatasi jam operasional warung kelontong atau warung madura.

Baca Selengkapnya

Respons Sri Mulyani Soal Sorotan Publik ke Bea Cukai, Berikut Tips Hindari Denda Barang Impor

1 hari lalu

Respons Sri Mulyani Soal Sorotan Publik ke Bea Cukai, Berikut Tips Hindari Denda Barang Impor

Kerap kali barang impor bisa terkena harga denda dari Bea Cukai yang sangat tinggi. Bagaimana respons Menteri Keuangan Sri Mulyani?

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

1 hari lalu

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

Menteri Keuangan Sri Mulyani menemui Wakil Presiden Maruf Amin untuk melaporkan hasil pertemuan IMF-World Bank Spring Meeting dan G20 yang saya hadiri di Washington DC. pekan lalu. Dalam pertemuan itu, Sri Mulyani pun membahas mitigasi dampak geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Jenis-Jenis Sumber Penerimaan Negara Indonesia, Mana yang Terbesar?

1 hari lalu

Jenis-Jenis Sumber Penerimaan Negara Indonesia, Mana yang Terbesar?

Berikut ini rincian tiga jenis sumber penerimaan utama negara Indonesia beserta jumlah pendapatannya pada 2023.

Baca Selengkapnya

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

2 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Minta Perbaikan Kinerja, Pernyataan Lengkap Sri Mulyani tentang Alat Belajar SLB Dipajaki Bea Cukai

2 hari lalu

Minta Perbaikan Kinerja, Pernyataan Lengkap Sri Mulyani tentang Alat Belajar SLB Dipajaki Bea Cukai

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati tanggapi kasus penahanan hibah alat belajar SLB oleh Bea Cukai.

Baca Selengkapnya

Hadiri WEF, Airlangga Beberkan Tantangan RI Ciptakan Lapangan Kerja

2 hari lalu

Hadiri WEF, Airlangga Beberkan Tantangan RI Ciptakan Lapangan Kerja

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara besarnya tantangan Indonesia di bidang tenaga kerja, khususnya dalam hal penciptaan lapangan kerja.

Baca Selengkapnya