Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Apa Itu Copywriter, Tugas, dan Jenis-jenisnya

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Berikut ini pengertian copywriting, tugas, jenis, dan teknik pembuatannya. Sumber foto: Pexels
Berikut ini pengertian copywriting, tugas, jenis, dan teknik pembuatannya. Sumber foto: Pexels
Iklan

TEMPO.CO, JakartaCopywriter menjadi salah satu profesi yang diminati oleh fresh graduate di era digital seperti sekarang. 

Dalam dunia pemasaran dan periklanan, seorang copywriter memiliki peran penting dalam menciptakan pesan yang dapat menarik perhatian audiens dan mendorong tindakan, seperti membeli produk atau mendaftar layanan. 

Meski begitu, banyak masyarakat yang masih belum mengerti apa itu copywriter. Oleh karenanya berikut adalah pengertian copywriter, tugas dan jenis-jenis copywriting yang perlu diketahui oleh fresh graduate yang ingin terjun ke dunia ini. 

Pengertian Copywriter

Copywriter adalah seorang profesional yang bertanggung jawab untuk menulis teks atau konten yang secara efektif memasarkan suatu produk, layanan, atau konsep kepada audiens target. 

Tujuannya adalah untuk membujuk pembaca agar mengambil tindakan yang diinginkan, seperti membeli suatu produk, menghadiri suatu acara, atau berlangganan email. 

Melansir Indeed, seorang copywriter harus memiliki keterampilan menulis, sifat ingin tahu, berorientasi pada detail, keterampilan komunikasi, dan kreatif. 

Copywriter sering bekerja di agensi periklanan, perusahaan, atau sebagai pekerja lepas (freelancer). Mereka harus memiliki kemampuan untuk memahami audiens target, menyusun pesan yang tepat, dan menyampaikan informasi dengan cara yang menarik dan efektif.

Tugas Seorang Copywriter

Tugas utama seorang copywriter adalah menciptakan teks yang efektif dan persuasif. Namun, pekerjaan seorang copywriter melibatkan berbagai tanggung jawab yang lebih luas, antara lain:

1. Meneliti Pasar dan Audiens

Sebelum mulai menulis, copywriter harus melakukan riset pasar untuk memahami kebutuhan, preferensi, dan perilaku audiens target. Hal ini penting agar pesan yang disampaikan tepat sasaran dan relevan.

2. Menulis dan Mengedit Konten

Tugas inti seorang copywriter adalah menulis copy yang menarik dan persuasif. Selain menulis, mereka juga bertanggung jawab untuk mengedit dan merevisi teks agar sesuai dengan gaya, nada, dan tujuan komunikasi yang diinginkan.

3. Bekerja Sama dengan Tim Kreatif

Copywriter sering bekerja sama dengan desainer grafis, dan tim pemasaran untuk menghasilkan kampanye yang terpadu dan efektif. Mereka harus mampu berkolaborasi dan mengintegrasikan ide-ide kreatif dari berbagai pihak.

4. Mengevaluasi dan Mengoptimalkan Kinerja Konten

Setelah kampanye diluncurkan, copywriter juga terlibat dalam mengevaluasi kinerja teks yang telah dibuat. Mereka harus menganalisis data dan umpan balik dari audiens untuk mengoptimalkan konten agar lebih efektif di masa mendatang.

5. Mengikuti Tren dan Perkembangan Industri

Dunia pemasaran dan periklanan selalu berkembang, sehingga copywriter harus selalu up-to-date dengan tren terbaru dan perubahan dalam perilaku konsumen serta teknologi yang digunakan dalam komunikasi pemasaran.

Jenis-Jenis Copywriting yang Perlu Diketahui Fresh Graduate

Bagi fresh graduate yang ingin meniti karier sebagai copywriter, penting untuk memahami berbagai jenis copywriting yang ada. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setiap jenis copywriting memiliki pendekatan dan tujuan yang berbeda, tergantung pada media dan audiens yang dituju. Berikut adalah beberapa jenis copywriting yang perlu diketahui secara umum. 

1. Marketing Copywriting

Jenis copywriting ini bertujuan untuk menarik perhatian audiens terhadap produk yang dipromosikan. Oleh karena itu, konten harus menonjolkan aspek unik dari produk agar lebih dikenal dan diingat oleh audiens.

2. Brand Copywriting

Brand copywriting lebih berfokus pada citra merek dari produk yang dipasarkan. Di sini, merek dihadirkan sebagai identitas baru yang belum dikenalkan sebelumnya kepada audiens.

3. SEO Copywriting

SEO (Search Engine Optimization) copywriting fokus pada penulisan konten untuk situs web yang dioptimalkan agar muncul di hasil pencarian mesin pencari. 

Copywriter harus memahami kata kunci yang relevan dan mengintegrasikannya secara alami ke dalam teks, sambil tetap membuat konten yang menarik dan informatif.

4. Content Marketing

Dalam content marketing, copywriter menulis artikel, blog, dan konten lain yang bertujuan untuk memberikan nilai tambah kepada audiens sekaligus mempromosikan produk atau layanan. 

Konten yang dibuat biasanya lebih panjang dan bersifat informatif, dibandingkan dengan teks iklan yang lebih singkat dan persuasif.

5. Social Media Copywriting

Copywriter yang bekerja di media sosial harus mampu menulis teks yang singkat, padat, dan menarik perhatian dalam waktu singkat. 

Mereka juga harus memahami bagaimana memanfaatkan berbagai platform media sosial untuk menyampaikan pesan yang tepat kepada audiens yang ditargetkan.

6. Direct Response Copywriting

Jenis copywriting ini berfokus pada menghasilkan teks yang langsung mengajak audiens untuk mengambil tindakan tertentu, seperti membeli produk, mendaftar ke sebuah layanan, atau mengikuti suatu kampanye. Contoh dari direct response copywriting termasuk email marketing, landing page, dan brosur.

7. Technical Copywriting

Technical copywriting berfokus pada penjelasan aspek teknis terkait suatu produk atau layanan. Selain memberikan rincian teknis, tujuannya adalah membujuk audiens untuk membeli produk dengan menunjukkan bagaimana fitur dan fungsi produk tersebut sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan mereka.

RIZKI DEWI AYU 

Pilihan Editor: Apa Itu Copywriting, Jenis-Jenis, dan Teknik Pembuatannya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jubir KPK: Kasus Korupsi Bank BJB Belum Naik ke Penyidikan

1 hari lalu

Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tessa Mahardhika ditemui di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Selasa, 3 September 2024. TEMPO/Defara
Jubir KPK: Kasus Korupsi Bank BJB Belum Naik ke Penyidikan

KPK sedang mengusut dugaan markup dana penempatan iklan oleh Bank BJB


AdXelerate: Inovasi Telkom yang Mudahkan Pengusaha Iklan Digital

3 hari lalu

.(Kiri kanan) Direktur Utama MDMedia Arif Prabowo dan Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir dalam acara peluncuran Programmatic Advertising berbasis Data Telco “AdXelerate” di Glass House Ritz Carlton Pacific Place pada Kamis, 13 Sepptember 2024. Dok. Telkom
AdXelerate: Inovasi Telkom yang Mudahkan Pengusaha Iklan Digital

Solusi bagi pengusaha melakukan promosi iklan digital lebih tepat sasaran dan efisien.


Karyawan L'Occitane Dilaporkan ke Polisi Usai Menyebarkan Foto Mingyu SEVENTEEN

11 hari lalu

Mingyu SEVENTEEN. Foto: Instagram.com/@min9yu_k
Karyawan L'Occitane Dilaporkan ke Polisi Usai Menyebarkan Foto Mingyu SEVENTEEN

Penggemar Mingyu SEVENTEEN marah setelah foto-foto idolanya tersebar di media sosial


UNRWA Tuding Israel Gunakan Iklan Google untuk Coreng Reputasinya

15 hari lalu

Komisaris Jenderal UNRWA Philippe Lazzarini. REUTERS/Mohamed Azakir
UNRWA Tuding Israel Gunakan Iklan Google untuk Coreng Reputasinya

Komisaris Jenderal UNRWA Philippe Lazzarini tuding Israel menggunakan iklan di Google untuk mencemarkan nama baik badan itu


Netizen Merinding Lihat Iklan Terbaru Le Minerale, Kaya Akan Nilai Nasionalisme

34 hari lalu

Sebagai air minum dalam kemasan (AMDK) asli Indonesia, Le Minerale merilis iklan terbaru bertema nasionalisme demi membangkitkan semangat cinta tanah air dengan mendukung prestasi anak bangsa. Dok. Le Minerale
Netizen Merinding Lihat Iklan Terbaru Le Minerale, Kaya Akan Nilai Nasionalisme

Sebagai air minum dalam kemasan (AMDK) asli Indonesia, Le Minerale menyambut hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-79 dengan merilis iklan terbaru bertema nasionalisme demi membangkitkan semangat cinta tanah air dengan mendukung prestasi anak bangsa.


X Gugat Pengiklan Atas Pemboikotan Iklan

40 hari lalu

Logo baru media sosial X, dahulu Twitter. REUTERS/Dado Ruvic
X Gugat Pengiklan Atas Pemboikotan Iklan

X mengajukan gugatan di pengadilan federal Texas terhadap Global Alliance for Responsible Media (GARM), sebuah koalisi pengiklan besar.


Begini Cara Menghilangkan Iklan di Browser Google Chrome

41 hari lalu

Google Chrome. (google.com)
Begini Cara Menghilangkan Iklan di Browser Google Chrome

Untuk menghilangkan iklan di browser Google Chrome, Anda bisa mengikuti beberapa langkah berikut.


Xiaomi Berencana Kurangi Bloatware untuk Mengurangi Iklan yang Dikeluhkan Pengguna

42 hari lalu

Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)
Xiaomi Berencana Kurangi Bloatware untuk Mengurangi Iklan yang Dikeluhkan Pengguna

Sebuah bocoran yang muncul baru-baru ini menunjukkan bahwa Xiaomi mungkin akhirnya berupaya menghadirkan satu tombol untuk menonaktifkan iklan sistem sepenuhnya.


Grup Politisi Demokrat Rilis Iklan Televisi Desak Biden Mundur dari Pilpres AS

58 hari lalu

Presiden AS Joe Biden memberi isyarat selama pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri baru Inggris Keir Starmer, di sela-sela KTT peringatan 75 tahun NATO, di Ruang Oval Gedung Putih di Washington, AS 10 Juli 2024. REUTERS/Evelyn Hockstein
Grup Politisi Demokrat Rilis Iklan Televisi Desak Biden Mundur dari Pilpres AS

Sekelompok legislator Partai Demokrat telah meluncurkan iklan televisi yang mendesak Presiden AS Joe Biden untuk mundur dari pemilihan presiden


Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

13 Mei 2024

Jamaah haji salat di depan Ka'bah, 1 Juli 2022. REUTERS/Mohammed Salem
Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

Arab Saudi mengimbau publik untuk tidak tertipu atau merespons iklan di media sosial tentang pelaksanaan ibadah haji