Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Beras Melonjak, Direktur IDEAS: Pemerintah Terlalu Membesar-besarkan karena El Nino

image-gnews
Warga membawa wadah berisi beras yang dibeli saat operasi pasar murah khusus beras di Kantor Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur, Senin 26 Februari 2024. Pemerintah daerah setempat melalui Perum Bulog di setiap kecamatan menyediakan 8 ton beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) seharga Rp52 ribu per kemasan 5 kilogram dan 2 ton beras premium seharga Rp58 ribu per kemasan 5 kilogram sebagai upaya stabilisasi harga beras. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani
Warga membawa wadah berisi beras yang dibeli saat operasi pasar murah khusus beras di Kantor Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur, Senin 26 Februari 2024. Pemerintah daerah setempat melalui Perum Bulog di setiap kecamatan menyediakan 8 ton beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) seharga Rp52 ribu per kemasan 5 kilogram dan 2 ton beras premium seharga Rp58 ribu per kemasan 5 kilogram sebagai upaya stabilisasi harga beras. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah merencanakan peningkatan subsidi pupuk dan memberikan diskon pada pupuk nonsubsidi sebagai tanggapan terhadap kenaikan harga beras belakangan ini. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah menyetujui langkah-langkah tersebut. Subsidi pupuk akan ditambah menjadi Rp 14 triliun, sementara pupuk nonsubsidi akan didiskon sekitar 40 persen dari harga normal.

“Maka tadi diputuskan, subsidi pupuk di tambahkan menjadi Rp 14 triliun,” ujarnya, di Sidang Kabinet Paripurna yang dipimpin Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, pada Senin, 26 Februari 2024.

Airlangga menyatakan, pemerintah akan mempermudah distribusi pupuk dengan menggunakan KTP untuk memenuhi kebutuhan pupuk secara masif dan mendukung produksi beras di semester kedua tahun ini. 

“Kemudian tadi saya usulkan dan Bapak Presiden menyetujui bahwa nanti pupuk non subsidi itu akan diberikan diskon, kira kira 40 persen, sehingga kebutuhan pupuk bisa disediakan secara masif,” kata Airlangga.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, menambahkan bahwa jumlah kuantitas pupuk dari anggaran 2024 akan dinaikkan menjadi 9,55 juta ton, untuk menjaga keseimbangan antara kebutuhan pupuk dan produksi beras.

“Diputuskan dalam rapat atas arahan dan keputusan bapak Presiden, jumlah kuantum pupuk dari anggaran 2024 4,7 juta ton dinaikkan menjadi 9,55 juta ton,” kata Amran.

Langkah-langkah ini diambil untuk memastikan produksi beras cukup, dengan hasil panen dari penanaman Desember 2023-Januari 2024 yang diperkirakan mencapai 3,5 juta ton. Terkait diskon harga pupuk nonsubsidi, pihaknya masih berkoordinasi dengan Menteri BUMN Erick Thohir, tetapi dipastikan bahwa hal tersebut sudah disetujui oleh Presiden Jokowi.

“Tanaman kita di bulan Desember Januari Februari itu kurang lebih di atas 1 juta hektare artinya apa produksinya itu 3,5 juta ton diperkirakan di bulan Maret,” kata Amran.

Yusuf Wibisono, Direktur Institute for Demographic and Poverty Studies (IDEAS), menyoroti kenaikan harga beras menjelang Ramadan 2024. Menurutnya, tren harga pangan yang masih tinggi dapat berkontribusi signifikan pada tingkat inflasi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Yusuf mengungkapkan kekhawatirannya terhadap kenaikan harga pangan, terutama beras, yang saat ini mengkhawatirkan. Pada tahun 2023, inflasi Indonesia mencapai 2,31 persen, yang merupakan yang terendah dalam 23 tahun terakhir, tetapi inflasi pangan mencapai 6,73 persen, hampir tiga kali lipat lebih tinggi.

"Kenaikan harga pangan yang melonjak tinggi saat ini, terutama beras, adalah mencemaskan," ujar Yusuf saat dihubungi Tempo, dikutip pada Selasa, 27 Februari 2024.

Ia menjelaskan bahwa gelombang kenaikan permintaan pangan, yang biasanya diikuti oleh kenaikan harga, biasanya terjadi sebelum Ramadan. Yusuf menyoroti beberapa faktor yang menjadi penyebab kenaikan harga beras, salah satunya adalah kondisi cuaca El Nino yang mengganggu produksi beras.

Meskipun begitu, Yusuf menegaskan bahwa pemerintah terlalu membesar-besarkan dampak El Nino dan menganggapnya sebagai satu-satunya faktor dalam kenaikan harga beras. Ia menyoroti bahwa kenaikan harga beras telah terjadi sejak pertengahan 2022 dan menilai bahwa ada masalah struktural serius di balik hal ini.

Yusuf menekankan bahwa kenaikan harga beras yang konsisten dalam 1,5 tahun terakhir menunjukkan adanya masalah dalam kapasitas produksi beras nasional. Produksi beras Indonesia stagnan dalam 5 tahun terakhir dengan kecenderungan menurun, turun dari 33,9 juta ton pada 2018 menjadi 31,5 juta ton pada 2022, dan diproyeksikan hanya mencapai 30,9 juta ton pada 2023. Impor beras juga mencapai level tertinggi dalam 25 tahun terakhir pada 2023.

"Harus ada langkah drastis dalam kebijakan perberasan nasional untuk meningkatkan produksi beras dalam jangka pendek," kata Yusuf. 

MICHELLE GABRIELA MOMOLE  | RIANI SANUSI PUTRI 

Pilihan Editor: Harga Beras di Era Jokowi Tembus Rp 18 Ribu Per Kg, Rekor Termahal Sepanjang Sejarah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

18 jam lalu

BFI Finance. Istimewa
Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.


Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

20 jam lalu

Sejumlah paus pilot yang terdampar di Pantai Cheynes, Australia 25 Juli 2023. Courtesy of Allan Marsh/Cheynes Beach Caravan Park/via REUTERS
Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?


Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

21 jam lalu

Mykola Solsky. wikipedia.org
Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar


Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

2 hari lalu

Ilustrasi GoPay atau GoBills. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.


Separuh Jawa Barat Kemarau Mulai Juni, Durasi Cuaca Kering di Indramayu Paling Panjang

2 hari lalu

Petani beraktivitas di sawah kawasan Majalengka, Jawa Barat, Senin, 20 November 2023. Kesulitan air di daerah tersebut mulai dirasakan sejak Juni 2023 hingga saat ini. Akibat musim kemarau, petani mengaliri sawah menggunakan pompa dari sumur yang airnya terbatas. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Separuh Jawa Barat Kemarau Mulai Juni, Durasi Cuaca Kering di Indramayu Paling Panjang

Sebagian besar Jawa Barat baru akan memasuki kemarau pada pertengahan 2024. Durasi di beberapa wilayah lebih panjang.


Harga Gabah Anjlok, Kemendag: Gara-gara Panen Raya

3 hari lalu

Harga Gabah Terjun Bebas
Harga Gabah Anjlok, Kemendag: Gara-gara Panen Raya

Harga gabah anjlok menjadi Rp 4.500 per kilogram. Kemendag sebut gara-gara panen raya.


Hadiri Penetapan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wapres Terpilih, Anies: Hormati Proses Bernegara

3 hari lalu

Capres dan Cawapres RI Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saat tiba di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu 24 April 2024) ANTARA/Rio Feisal.
Hadiri Penetapan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wapres Terpilih, Anies: Hormati Proses Bernegara

Anies dan Muhaimin hadir dalam acara penetapan presiden wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di KPU hari ini.


Pelemahan Rupiah dan IHSG Berlanjut, Airlangga: Indonesia Masih Lebih Baik

4 hari lalu

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto ketika ditemui usai Salat Idulfitri 1445 H di Masjid Ainul Hikmah, DPP Partai Golkar, Slipi Jakarta pada Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Defara
Pelemahan Rupiah dan IHSG Berlanjut, Airlangga: Indonesia Masih Lebih Baik

Kendati terjadi pelemahan rupiah, Airlangga mengklaim rupiah masih lebih baik dibanding mata uang lain. IHSG juga diklaim lebih baik dari negara lain.


Airlangga Hartarto Bertemu Tony Blair Bahas IKN hingga Stabilitas Geopolitik

6 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair tiba di Kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) pada Jumat, 19 April 2024. Tony bersama Kemenkominfo membahas percepatan transformasi digital serta pembangunan layanan publik berbasis digital. Tempo/Desty Luthfiani.
Airlangga Hartarto Bertemu Tony Blair Bahas IKN hingga Stabilitas Geopolitik

Tony Blair menemui Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bahas IKN hingga stabilitas geopolitik.


Konflik Iran-Israel, Ekonomi Indonesia Terancam Turun di Bawah 5 Persen

6 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara dalam konferensi pers ihwal antisipasi dampak konflik Iran-Israel di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta Pusat pada Kamis, 17 April 2024. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Konflik Iran-Israel, Ekonomi Indonesia Terancam Turun di Bawah 5 Persen

Pertumbuhan ekonomi Indonesia terancam turun menjadi di bawah 5 persen karena dampak konflik Iran-Israel.