Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

4 Upaya Luhut Binsar Pandjaitan Datangkan Tesla ke Indonesia, Elon Musk Malah Pilih Malaysia

image-gnews
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bersalaman dengan CEO Tesla Inc. Elon Musk saat berkunjung ke pabrik perakitan kendaraan listrik Tesla Inc, di Austin, Texas, Amerika Serikat, 26 April 2022. Foto/Istimewa
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bersalaman dengan CEO Tesla Inc. Elon Musk saat berkunjung ke pabrik perakitan kendaraan listrik Tesla Inc, di Austin, Texas, Amerika Serikat, 26 April 2022. Foto/Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pabrikan mobil listrik asal Amerika Serikat, Tesla, membuka headquarter (HQ) atau kantor pusat di Cyberjaya, Malaysia. Lokasi tersebut nantinya akan berfungsi sebagai kantor pusat, service center dan experience center.

Pembukaan kantor pusat tersebut sejalan dengan rencana investasi Tesla di Malaysia. Tesla rencananya akan mengembangkan empat hal utama seperti penjualan mobil listrik, menyebarkan jaringan SPKLU Supercharger, membuka kantor pusat dan pusat layanan tercanggih dan membangun experience center.

Indonesia telah bertahun-tahun membujuk Tesla agar berinvestasi dalam pembuatan baterai. Bahkan, sejak 2022 Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan sudah berusaha agar pabrikan otomotif itu segera datang ke Indonesia. Kendati demikian, Tesla belum menunjukkan keinginan untuk memanfaatkan cadangan nikel yang kaya di Tanah Air.

Menanggapi usaha Luhut agar pabrikan otomotif itu segera datang ke Indonesia. Lantas, apa saja upaya Luhut mendatangkan Tesla? 

1. Mendatangi CEO Tesla untuk memfinalkan investasi Tesla 

Marves Luhut Binsar Pandjaitan mendatangi CEO Tesla Elon Musk pada awal Agustus 2023. Hal ini dilakukan untuk memfinalkan rencana investasi mobil listrik Tesla di Indonesia.

"Ya, itu mau kami finalkan," kata Luhut ketika ditemui awak media di Menara Danareksa, Senin, 24 Juli 2023. 

Upaya luhut mendatangi Elon Musk menyusul kabar hadirnya Tesla di Malaysia. Pasalnya, produsen mobil listrik asal Amerika Serikat tersebut dilaporkan sudah memiliki kantor pusat dan pusat layanan di Negeri Jiran. Peluncuran stasiun pengisian super cepat dalam ruangan di Malaysia juga menjadi pemicu pertemuan luhut.

2. Menjumpai Elon Musk agar tertarik berinvestasi di Indonesia

Sejak 2022 Marves Luhut Binsar Pandjaitan telah membujuk pabrikan kendaraan listrik (electric vehicle/EV) Tesla Inc untuk berinvestasi di Tanah Air. Keinginan tersebut ia paparkan kepada Elon Musk, beserta keunggulan yang akan didapati oleh pemilik twitter tersebut.

Pada pertemuan yang berlangsung kurang lebih satu jam, Luhut menyampaikan potensi bahan baku baterai kendaraan listrik di Indonesia. Dimana cadangan nikel yang dimiliki Indonesia dapat memasok bahan baku baterai mobil listrik. 

"Jadi saya bilang ke Tesla kalau bikin pabrik di sini pasti naik (penjualan dan ekspor mobil listrik). Enggak ada yang enggak naik," ucap Luhut Pandjaitan dalam acara Welcoming Stronger Investment Pos-Pandemic di Jakarta pada Selasa, 29 November 2022.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Mengajak tim Tesla ke Morowali

Luhut mengatakan tim Tesla sudah pernah datang ke Indonesia dan mengunjungi Morowali serta Kalimantan Utara (Kaltara). Mereka pun mengagumi kawasan sentra pengembangan kawasan hilirisasi industri tersebut.

"Waktu timnya Tesla datang ke Morowali dan Valley, mereka terkagum-kagum luar biasa. Dia bilang: 'Saya enggak pernah melihat ada yang seperti ini di luar Cina," kata Luhut Dalam rapat dengan Badan Anggaran DPR pada Kamis, 9 Juni 2022,

Kepada tim Tesla, Luhut juga mengatakan di kawasan industri Kalimantan Utara akan dikembangkan energi baru terbarukan dengan kapasitas 265 gigawatt hour. Energi yang diperkirakan dapat memproduksi 3 juta mobil listrik.

"Dan saya over ke dia kalau kau mau bikin pabrik yang clean energy, yang end to end dapat green produk, the best place to go is Indonesia, nggak ada yang lain," pungkas Luhut.

4. Memaparkan keunggulan membangun pabrik mobil listrik kepada Tesla

Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan optimistis Tesla Inc. mau berinvestasi di Indonesia. Luhut pun memaparkan beberapa keunggulan membangun pabrik mobil listrik di Indonesia kepada Tesla.

Menurutnya, Indonesia memiliki pangsa pasar 60 juta orang, biaya produksi yang kompetitif, dan bahan baku baterai yakni nikel yang melimpah. Tak hanya itu, Luhut membandingkan harga listrik di Indonesia bisa USD 5 sen per kWh dan ongkos transportasi dari raw material hanya USD 2. Sementara Cina memakan transportasi sebesar USD 15-20 dan harga listrik USD 10-12 sen.

KHUMAR MAHENDRA | FRANCISCA CHRISTY ROSANA  I  RAFIF RAHEDIAN  I  RIRI RAHAYU

Pilihan Editor: Singgung Investasi Tesla di Malaysia, Luhut: Kalau Cuma Jual Mobil, Kita Juga Bisa

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peneliti BRIN Pertanyakan Benih Padi Cina Mampu Taklukkan Lahan Kalimantan

2 jam lalu

Persawahan Food Estate Blok A, Desa Belanti Siam, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah siap menggelar panen raya.
Peneliti BRIN Pertanyakan Benih Padi Cina Mampu Taklukkan Lahan Kalimantan

BRIN sampaikan bisa saja padi hibrida dari Cina itu dicoba ditanam. Apa lagi, sudah ada beberapa varietas hibrida di Kalimantan. Tapi ...


Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (kiri) yang juga Ketum PB PASI menyaksikan kejuaraan atletik pelajar atau Student Athletics Championships (SAC) Indonesia di Stadion Madya, Komplek GBK, Jakarta, Jumat 13 Januari 2023. Dalam kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo mendukung pembinaan atletik mulai tingkat sekolah demi menjaring bibit-bibit unggul sejak dini. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.


Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

2 hari lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk


Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

2 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mendatangi PT Hwa Hok Steel yang memproduksi baja tulangan beton (BjTB) yang tak sesuai Standar Nasional Indonesia di Kabupaten Serang, Banten pada Jumat, 26 April 2024. Produk yang tak sesuai standar itu nantinya akan dimusnahkan. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

Zulhas mengatakan ada 40 pabrik yang memproduksi baja ilegal atau tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI).


Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

3 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.


Pro Kontra Rencana Pemerintah Buka Lahan Sejuta Hektar di Kalimantan untuk Padi Cina

3 hari lalu

Presiden Jokowi Tinjau Panen Raya Padi di Kabupaten Malang | Foto: dok.Kementan
Pro Kontra Rencana Pemerintah Buka Lahan Sejuta Hektar di Kalimantan untuk Padi Cina

Rencana pemerintah membuka lahan sejuta hektar di Kalimantan Tengah untuk proyek penanaman padi Cina dinilai tidak perlu.


Wanita Korsel Ditipu Elon Musk Palsu Lewat Deepfake, Rugi Rp 811 Juta

3 hari lalu

Elon Musk berencana menghapus judul dari artikel berita yang dibagikan di X (X/Kylie Robison)
Wanita Korsel Ditipu Elon Musk Palsu Lewat Deepfake, Rugi Rp 811 Juta

Elon Musk palsu menipu seorang wanita di Korea Selatan dengan menggunakan aplikasi deepfake. Bagaimana modusnya?


Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

4 hari lalu

Presiden Joko Widodo menjenguk Luhut Binsar Pandjaitan di Singapura. FOTO/Instagram
Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.


Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

4 hari lalu

Menko Marves Luhut Pandjaitan mengunggah sejumlah foto ketika bersama Menlu Cina Wang Yi sebelum memulai Dialog Tingkat Tinggi dan Mekanisme Kerja Sama Keempat Indonesia-China (HDCM) di Labuan Bajo, Sabtu, 20 April 2024. Instagram
Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

Berita terpopuler bisnis pada 24 April 2024, dimulai rencana Cina memberikan teknologi padi untuk sejuta hektare lahan sawah di Kalimantan.


Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

4 hari lalu

Suasana mudik lebaran di Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Halim, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Kereta cepat Whoosh untuk pertama kalinya bakal melayani penumpang mudik lebaran. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

Pengamat dari MTI membeberkan alasan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya bakal lebih sukses ketimbang Jakarta-Bandung.