Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Fakta-fakta Menko Luhut Temani PM Cina Li Qiang Jajal Kereta Cepat di Sela KTT ASEAN

image-gnews
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan di Stasiun Halim saat akan menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung bersama Perdana Menteri Cina Li Qiang pada Rabu, 6 September 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan di Stasiun Halim saat akan menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung bersama Perdana Menteri Cina Li Qiang pada Rabu, 6 September 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menemani Perdana Menteri Cina Li Qiang menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada Rabu kemarin, 6 September 2023 di sela KTT ASEAN di Jakarta.

Usai agenda tersebut, Luhut pun menceritakan momen menjajal KCJB bersama Li Qiang.

“PM Li Qiang sangat happy dengan uji coba ini. Beliau uji coba selama 11 menit ke Stasiun Karawang dan kembali lagi ke Stasiun Halim,” kata Luhut di depan Stasium Halim, Jakarta Timur.

Berikut fakta-fakta Luhut Panjaitan temani PM Cina Li Qiang menjajah Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB)

1. Luhut Panjaitan datang lebih awal

Luhut datang berbarengan dengan Menteri Perhubungan Budi Karya yang tiba beriringan menggunakan mobil listrik Hyundai Ionic 5 pada pukul 15.11 WIB. Selanjutnya, pada pukul 15.16 WIB Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono tiba menyusul. Kemudian, disusul Li Qiang yang tiba pada pukul 15.43 WIB menggunakan mobil Mercy berbodi panjang bertuliskan S600 di bagian belakangnya.

2. Luhut dan Li Qiang disambut puluhan pegawai

Sebelum uji coba kereta cepat yang masuk dalam Proyek Strategis Nasional tersebut, Luhut dan Li Qiang disambut puluhan pegawai berseragam PT KCIC berwarna putih gading berbaris di depan Gedung Stasiun Halim. Mereka menyambut kedatangan pejabat tersebut sembari mengibarkan bendera Indonesia dan Cina. Agenda ini juga dihadiri Direktur Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan Risal Wasal, Direktur KCIC Dwiyana Slamet Riyadi, dan beberapa pejabat Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

3. Luhut puji kereta cepat

Kereta cepat tersebut melaju ke Stasiun Karawang pukul 15.58 dan tiba kembali di Stasiun Halim pukul 16.40. Usai uji coba itu, Luhut terlebih dahulu mengantar Perdana Menteri Li Qiang masuk ke dalam mobilnya. Menurut Luhut, Perdana Menteri Li Qiang sangat senang dengan uji coba yang dilakukannya itu. Di dalam sepur kilat itu, Luhut menyatakan banyak melakukan diskusi mengenai proyek tersebut. Luhut juga memuji kualitas dari proyek yang digarap PT Kereta Cepat Indonesia China (PT KCIC) ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Memang kualitasnya tinggi,” tuturnya.

4. Setelah KCJB, Luhut singgung wacana lanjutkan proyek Kereta Cepat Jakarta – Surabaya 

Usai uji coba Kereta Cepat Jakarta – Bandung, Luhut menyinggung soal rencana melanjutkan proyek Kereta Cepat Jakarta – Surabaya. Luhut mengatakan bahwa berkali-kali dirinya menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Pihaknya meminta agar dilakukan studi yang melanjutkan rute kereta cepat menuju ke Surabaya. Cina juga dipertimbangkan untuk kembali terlibat dalam kerja sama proyek kereta cepat Jakarta – Surabaya itu karena memiliki pengalaman menggarap proyek kereta cepat sepanjang 41 kilometer.

“Mereka (Cina) juga senang kalau bisa ikut terlibat,” ujar Luhut.

5. Luhut sebut proyek Kereta Cepat Jakarta–Bandung bukti nyata kerja sama dua negara modern

Sebelumnya, pada Selasa, 5 September 2023, Luhut mengatakan KCJB adalah salah satu contoh pembangunan yang berpusat pada masyarakat dan membantu meningkatkan sumber daya manusia.

Luhut juga menyebutkan proyek ini merupakan salah satu dari contoh enam agenda pembangunan yang bisa terus diperkuat antara kedua negara. Adapun enam agenda itu meliputi: hilirisasi, digitalisasi, pembangunan infrastruktur, pendidikan, distribusi ekonomi, dan dekarbonisasi. “Ini juga bukti nyata kerja sama berkualitas tinggi yang modern antara kedua negara,” kata dia di sela perhelatan KTT ASEAN.

HENDRIK KHOIRUL MUHID | ANTARA | MOH. KHORY ALFARIZI
Pilihan editor: Sekjen PBB Puji Bhinneka Tunggal Ika: Dibutuhkan Dunia Saat Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tragedi Rempang Setahun Lalu: Upaya Pengosongan Pulau Rempang Demi PSN Rempang Eco City, Milik Siapa?

1 hari lalu

Polisi menembakkan gas air mata saat membubarkan unjuk rasa warga Pulau Rempang di Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Batam, Kepulauan Riau, Senin, 11 September 2023. Aksi yang menolak rencana pemerintah merelokasi mereka tersebut berakhir ricuh. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Tragedi Rempang Setahun Lalu: Upaya Pengosongan Pulau Rempang Demi PSN Rempang Eco City, Milik Siapa?

Setahun lalu atau tepatnya pada 7 September 2023, terjadi bentrokan antara aparat dengan warga Pulau Rempang, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri).


Bos AirAsia Soroti Mahalnya Harga Tiket Pesawat di Indonesia, Sampaikan Sejumlah Usulan ke Luhut

4 hari lalu

CEO AirAsia Group Tony Fernandes berjalan di samping armada AirAsia Airbus A320 yang menggunakan corak
Bos AirAsia Soroti Mahalnya Harga Tiket Pesawat di Indonesia, Sampaikan Sejumlah Usulan ke Luhut

CEO Capital A Berhad, induk perusahaan maskapai penerbangan AirAsia, Tony Fernandes menyoroti mahalnya harga tiket pesawat di Indonesia.


Soal Transisi Energi dan Dekarbonisasi, Luhut Sebut Harus Adil dengan Ekonomi dan Berjalan Beriringan

4 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan  saat menyampaikan pidato dalam peresmian pabrik bahan anoda baterai litium di Kawasan Ekonomi Khusus Kendal, Jawa Tengah pada Rabu, 7 Agustus 2024. Foto Tangkap Layar Sekretariat Presiden
Soal Transisi Energi dan Dekarbonisasi, Luhut Sebut Harus Adil dengan Ekonomi dan Berjalan Beriringan

TEMPO, Jakarta- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan tekankan transisi energi harus adil dengan ekonomi dan berjalan beriringan dengan dekarbonisasi.


Momen Faisal Basri Kritik Proyek Kereta Cepat, Sebut Baru Balik Modal 139 Tahun

4 hari lalu

Kereta berkecepatan tinggi Whoosh yang menghubungkan Jakarta dan Bandung. (ANTARA/Fitra Ashari)
Momen Faisal Basri Kritik Proyek Kereta Cepat, Sebut Baru Balik Modal 139 Tahun

Faisal Basri pernah mengkritik proyek kereta cepat Whoosh dan menyebutnya baru bisa balik modal setelah 139 tahun beroperasi.


Banggakan PLTS Terapung di Waduk Cirata, Terbesar di Asia Tenggara, Jokowi: Terbesar Ketiga di Dunia

4 hari lalu

Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan dalam pembukaan Indonesia International Sustainability Forum (ISF) 2024 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Kamis 5 September 2024. Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) dengan dukungan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin Indonesia) menggelar ISF 2024 yang dihadiri sekitar 8.000 peserta dari 50 negara sebagai ajang bertukar pikiran, menawarkan solusi, dan berbagi praktik terbaik dalam aksi iklim. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Banggakan PLTS Terapung di Waduk Cirata, Terbesar di Asia Tenggara, Jokowi: Terbesar Ketiga di Dunia

Presiden Jokowi mengklaim Indonesia telah berhasil mengembangkan potensi energi hijau dengan membangun PLTS terapung terbesar di Asia Tenggara.


Datang Melayat, Luhut Kenang Faisal Basri Beri Masukan Berharga soal Desain PPKM hingga Kritik Hilirisasi Nikel

5 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan usai melayat ke kediaman ekonom Faisal Basri di kawasan Gudang Peluru, Jakarta Selatan, pada Kamis, 5 September 2024. Faisal meninggal di usia 65 tahun diduga karena serangan jantung. Tempo/Adil Al Hasan
Datang Melayat, Luhut Kenang Faisal Basri Beri Masukan Berharga soal Desain PPKM hingga Kritik Hilirisasi Nikel

Menteri Luhut Pandjaitan mengaku berduka atas wafatnya ekonom Faisal Basri pada hari ini. Apa saja kritik Faisal yang diingat Luhut?


Luhut Cium Tangan Paus Fransiskus saat Beri Bibit Mangrove di Gereja Katedral

5 hari lalu

Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik, Paus Fransiskus tiba di Gereja Katedral Jakarta, Rabu, 4 September 2024. Paus akan bertemu dengan para uskup, imam, diakon, biarawan-biarawati, seminaris, dan katekis di Gereja Maria Diangkat ke Surga, Gereja Katerdral. TEMPO/Subekti.
Luhut Cium Tangan Paus Fransiskus saat Beri Bibit Mangrove di Gereja Katedral

Bibit mangrove yang ditanam dan disiram oleh Paus Fransiskus akan dibawa ke upacara pembukaan Indonesia International Sustainability Forum 2024.


Terkini: Harga dan Cara Beli Prangko Paus Fransiskus, Azan Magrib di TV Diganti jadi Running Text saat Misa Akbar

6 hari lalu

Petugas Pos menunjukkan prangko edisi spesial Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, Kantor Pos Lapangan Banteng, Jakarta, 3 September 2024. Prangko Paus Fransiskus yang baru diluncurkan ini akan menandai sejarah baru di Indonesia setelah 35 tahun kunjungan terakhir pemimpin Gereja Katolik sedunia. TEMPO/Ilham Balindra
Terkini: Harga dan Cara Beli Prangko Paus Fransiskus, Azan Magrib di TV Diganti jadi Running Text saat Misa Akbar

Berita terkini bisnis pada Rabu siang, 4 September 2024 dimulai dari harga dan cara membeli prangko edisi khusus kunjungan Paus Fransiskus.


Kilas Balik Rencana Investasi Tesla di Indonesia yang Berujung Gagal

6 hari lalu

Logo Tesla. Istimewa
Kilas Balik Rencana Investasi Tesla di Indonesia yang Berujung Gagal

Kepala BKPM Rosan Roeslani mengungkapkan alasan gagalnya produsen kendaraan listrik Tesla berinvestasi di Indonesia. Begini penjelasannya.


Luhut Sebut Transisi Energi Bakal Hemat Subsidi Rp 90 Triliun per Tahun Sekaligus Atasi Masalah Polusi

6 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ketika ditemui di Bandara VVIP IKN pada Selasa, 7 Mei 2024. Luhut datang ke IKN hari ini untuk membahas penyelesaian permasalahan lahan di IKN yang belum clear bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. TEMPO/Riri Rahayu
Luhut Sebut Transisi Energi Bakal Hemat Subsidi Rp 90 Triliun per Tahun Sekaligus Atasi Masalah Polusi

Menteri Luhut menyebutkan transisi energi secara bertahap bakal menghemat subsidi sebesar Rp 45 triliun hingga Rp 90 triliun per tahun.