Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Cara Melamar Pekerjaan Lewat Email Agar Lolos Seleksi

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Berikut ini cara melamar pekerjaan lewat email yang mudah. Foto: Canva
Berikut ini cara melamar pekerjaan lewat email yang mudah. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDi zaman yang serba digital, kita semakin dimudahkan dalam banyak hal, termasuk dalam urusan melamar pekerjaan. Anda bisa melamar pekerjaan lewat email yang lebih praktis. 

Ada banyak cara melamar pekerjaan lewat email yang bisa Anda ikuti. Dengan mengikuti tata cara ini, peluang Anda untuk bisa diterima kerja pun lebih besar. Berikut informasinya untuk Anda yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber

7 Cara Jitu Melamar Pekerjaan Lewat Email

Melamar pekerjaan lewat email memiliki aturan yang harus diperhatikan. Berikut 7 cara melamar pekerjaan lewat email yang bisa Anda lakukan agar bisa lolos seleksi.

1. Menggunakan Akun Email yang Profesional

Mungkin Anda memiliki beberapa akun email. Saat melamar pekerjaan sebaiknya gunakanlah akun email yang profesional. 

Format akun email yang profesional yaitu (nama lengkap)@email.(domain: com, id, dan lain sebagainya). Contohnya: nagitaslavina@gmail.com.

2. Pastikan Dokumen Sudah Lengkap

Dokumen yang sering diminta oleh tempat kerja adalah Curriculum Vitae (CV) dan portofolio. Adapun dokumen penunjang lainnya, yaitu:

  • KTP atau KK
  • Foto diri terbaru
  • Ijazah atau transkrip nilai
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Surat keterangan kesehatan

Dalam melampirkan dokumen tersebut di dalam email Anda perlu menggabungkan dalam satu file. Contoh format file umumnya adalah pdf, doc, jpg, atau jpeg. Hindarilah penggunaan format file zip atau rar.

Setelah Anda menggabungkan dalam satu file, berilah nama file Anda menggunakan format penamaan yang sudah ditentukan. Misalnya, Nama_Posisi yang dilamar.

3. Perhatikan Subject dan Alamat Email yang Dituju

Selain menggunakan email yang profesional, Anda juga perlu memperhatikan alamat email yang dituju sudah benar. Apabila ada kesalahan satu huruf saja, maka lamaran kerja yang Anda kirimkan tidak sampai ke email tempat kerja yang Anda tuju.

Lalu, perhatikan juga subject dalam email. Biasanya subject yang akan digunakan sudah ditentukan oleh pihak tempat kerja yang ingin Anda lamar. Misalnya, Nama_Posisi kerja.

4. Gunakanlah Bahasa yang Formal

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cara melamar pekerjaan lewat email yang selanjutnya adalah dengan memperhatikan bahasa yang ditulis pada body text

Pastikan menggunakan bahasa yang formal dan sopan. Awali dengan memperkenalkan diri serta tujuan dari email yang Anda kirim. Lalu, akhiri dengan ucapan terima kasih. 

5. Gunakan Format Salam, Pembuka, Isi, dan Penutup

Cara melamar pekerjaan lewat email tidak hanya menuliskan subject, alamat email yang dituju, melampirkan dokumen, dan langsung dikirim. Namun, Anda perlu mengisi pesan di badan email.

Adapun format yang digunakan untuk menulis pesan di badan email, yaitu:

  • Salam
  • Pembuka (perkenalan diri, riwayat pendidikan, atau riwayat kerja)
  • Isi (alasan melamar kerja, posisi kerja yang diinginkan, kontribusi yang ditawarkan untuk calon tempat kerja, dan penjelasan kemampuan diri Anda untuk posisi kerja yang dilamar)
  • Penutup

6. Pilih Waktu Pengiriman Email yang Benar

Cara melamar pekerjaan lewat email yang berikutnya adalah waktu pengiriman email. Waktu pengiriman email yang ideal adalah ketika jam kerja (pukul 08.00 - 17.00). Jangan mengirimkan email di luar jam kerja atau saat hari libur kerja.  

7. Cek Kembali Lamaran Kerja Anda

Setelah email lamaran kerja sudah siap sebaiknya Anda perlu mengecek kembali agar tidak terjadi kesalahan. Cek kembali mulai dari subject, alamat email yang ditujukan, dan pesan dalam badan email.

Apabila sudah di cek semuanya dan dipastikan tidak ada kesalahan, Anda bisa mengirimkan email lamaran kerja tersebut di jam kerja.

Itulah 7 cara melamar pekerjaan email yang bisa Anda lakukan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk Anda yang sedang berusaha mencari pekerjaan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Syarat Melamar Pekerjaan yang Sering Diminta Perusahaan

39 hari lalu

Berikut ini beberapa syarat melamar pekerjaan. Foto: Pexels
Syarat Melamar Pekerjaan yang Sering Diminta Perusahaan

Anda seorang fresh graduate? Cek syarat melamar pekerjaan berikut ini agar mudah mendapatkan pekerjaan sesuai keinginan Anda.


Daftar Lowongan Kerja dengan Tenggat Hingga 30 Juni 2023

16 Juni 2023

Ilustrasi lowongan kerja. Tempo/Tony Hartawan
Daftar Lowongan Kerja dengan Tenggat Hingga 30 Juni 2023

Berikut daftar lowongan kerja atau loker yang dibuka hingga 30 Juni 2023.


8 Cara Menggunakan LinkedIn Agar Cepat Dilirik Recruiter atau HRD

15 Juni 2023

LinkedIn. REUTERS/Robert Galbraith
8 Cara Menggunakan LinkedIn Agar Cepat Dilirik Recruiter atau HRD

Inilah cara menggunakan LinkedIn agar cepat dilirik HRD yang akan meningkatkan daya tarik profil Anda. Buat profil yang menarik sebagai langkah awal.


Masih Dibuka Sampai 31 Mei 2023, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN dan Perusahaan Swasta

22 Mei 2023

Ilustrasi Mencari Lowongan Kerja. Tempo/Tony Hartawan
Masih Dibuka Sampai 31 Mei 2023, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN dan Perusahaan Swasta

Ada beberapa BUMN dan perusahaan swasta yang membuka lowongan kerja sampai 31 Mei 2023. Lantas, perusahaan dan posisi apa yang dibutuhkan?


10 Lowongan Kerja yang Terbuka Hingga April 2023

31 Maret 2023

Ilustrasi Mencari Lowongan Kerja. Tempo/Tony Hartawan
10 Lowongan Kerja yang Terbuka Hingga April 2023

Bagi yang sedang mencari pekerjaan, inilah 10 lowongan kerja yang terbuka hingga bulan April 2023.


Badai PHK Massal, Optimalkan 5 Soft Skills Penunjang Fresh Graduate Mencari Pekerjaan

13 Januari 2023

Ilustrasi Fresh Graduate. REUTERS
Badai PHK Massal, Optimalkan 5 Soft Skills Penunjang Fresh Graduate Mencari Pekerjaan

Berikut lima soft skills penunjang fresh graduted untuk bisa melamar pekerjaan di tengah badai PHK massal.


Ada Lonjakan Permohonan SKCK di Satintelkam Polres Metro Jakarta Pusat

15 Desember 2022

Petugas melayani pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di ruangan Layanan Publik Polres Tegal, Jawa Tengah, Selasa 12 November 2019. Menurut petugas pelayanan, jumlah pemohon pembuatan SKCK untuk syarat pendaftaran CPNS 2019, dua hari terakhir meningkat hingga 50 persen dari biasanya 50 pemohon menjadi 100 pemohon. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah
Ada Lonjakan Permohonan SKCK di Satintelkam Polres Metro Jakarta Pusat

Dua pekan terakhir Satintelkam Polres Metro Jakarta Pusat mencatat ada lonjakan permohonan SKCK. Ada apa?


Begini Syarat dan Cara Membuat Kartu Kuning untuk Melamar Pekerjaan

21 Oktober 2022

ilustrasi surat lamaran kerja (pixabay.com)
Begini Syarat dan Cara Membuat Kartu Kuning untuk Melamar Pekerjaan

Bagi para pencari kerja tentu tidak asing dengan yang namanya Kartu Kuning, sebagai salah satu persyaratan yang digunakan untuk melamar pekerjaan.


10 Tips Membuat Resume agar Dilirik Perekrut

12 Juli 2022

Ilustrasi surat lamaran kerja/resume. Shutterstock
10 Tips Membuat Resume agar Dilirik Perekrut

Terdapat beberapa tips yang bisa dilakukan agar resume dilirik oleh perusahaan perekrut.


Mau Melamar Pekerjaan Perlu Resume, Apa Itu Resume?

12 Juli 2022

Ilustrasi resume/CV. Shutterstock
Mau Melamar Pekerjaan Perlu Resume, Apa Itu Resume?

Resume merupakan dokumen penting yang hampir selalu dibutuhkan saat melamar pekerjaan.