TEMPO.CO, Jakarta - Bank Indonesia (BI) meluncurkan QRIS Tuntas sebagai hadiah HUT ke-78 RI. Masyarakat pun bisa melakukan setor tunai, transfer, dan tarik tunai tanpa perlu menggunakan anjungan tunai mandiri (ATR).
QRIS Tuntas bisa digunakan mulai 1 September 2023. Lantas, bagaimana cara penggunaannya?
Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan pengguna dapat melakukan transfer dana antarpengguna serta tarik-setor tunai di ATM dengan cara memindai QRIS di aplikasi pembayaran secara terinterkoneksi antar penyedia jasa pembayaran (PJP) bank dan lembaga selain bank.
"QRIS Tuntas juga dapat dilakukan dengan sumber dana di uang elektronik server base dan dilengkapi fitur notifikasi bagi pengguna," kata Perry di Komplek BI pada Kamis, 17 Agustus 2023.
Perry pun mengatakan QRIS Tuntas bertujuan mendorong inklusi melalui perluasan akses digital kepada seluruh lapisan masyarakat. Khususnya masyarakat kecil dengan jangkauan ke seluruh Indonesia, termasuk daera pelosok atau daerah terdepan, terluar dan terpencil (3T).
Selain itu, Perry menyebut biaya layanan di QRIS Tuntas lebih murah. Perry berujar, transfer hanya dikenakan Rp 6.500 alias lebih murah dibanding transaksi di ATM dengan harga Rp 7.500 atau tarik tunai di agen yang berkisar Rp 10.000 hingga Rp 20.000. "Ini hadiah bagi rakyat," tuturnya.
Pilihan Editor: Bank Indonesia Uji Coba QRIS Antarnegara Indonesia-Singapura Mulai Hari Ini