Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hoax Bank Mandiri Beredar Lagi, Manajemen: Sangat Berbahaya

Reporter

Editor

Rahma Tri

image-gnews
Bank Mandiri ATM. TEMPO/Dinul Mubarok
Bank Mandiri ATM. TEMPO/Dinul Mubarok
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hoax Bank Mandiri yang menyebut bank BUMN itu akan dituntut nasabah karena kehilangan dana Rp 800 triliun langsung dibantah oleh manajemen. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. atau BMRI menegaskan bahwa artikel yang tertulis dalam portal Forum News Network (FNN) itu hoax. 

"Informasi hoax tersebut sangat berbahaya dan dapat menimbulkan keresahan di dalam masyarakat," kata Corporate Secretary Bank Mandiri, Rohan Hafas dalam siaran pers di Jakarta, Selasa 27 Agustus 2019.

Artikel tersebut mengangkat cerita tentang seseorang yang mengaku berkebangsaan Swedia dan memiliki rekening di Bank Mandiri. Dia menerima transfer dana sebesar 50 miliar euro atau setara dengan Rp 800 triliun dari keluarga Raja Salman melalui Barclays Bank, London.

Dalam artikel tersebut dicantumkan nama penulis yang bernama Luqman Ibrahim Soemay. Adapun artikel tersebut didiunggah dengan judul "Bank Mandiri akan Dituntut Nasabah atas Kehilangan Dana Rp 800 T."

Rohan menjelaskan, jika memang benar ada aliran dana sebesar itu, pasti melibatkan juga Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta dipantau PPATK. Rohan juga mengatakan, Bank Mandiri tidak pernah mendapat komplain dari pihak yang disebut sebagai pengirim dana.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, Bank Mandiri juga tidak pernah menerima transaksi transfer dana sebesar itu dari pihak yang disebut dalam artikel. Karena itu, Rohan justru mempertanyakan motif adanya penyebaran hoax tersebut. "Sebetulnya ada motivasi apa di balik ini semua? Jangan-jangan ada kepentingan lain," kata Rohan.

Sementara itu, serangan berita hoax dari situs yang sama yakni FNN.co.id bukan sekali ini saja diterima Bank Mandiri. Serangan hoax Bank Mandiri tersebut sudah dilancarkan untuk yang ketiga kalinya. Sebelum ini, FNN menulis tentang kabar hoax terkait Bank Mandiri bakal bangkrut.

DIAS PRASONGKO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Fitch Naikkan Rating Bank Mandiri jadi BBB

22 jam lalu

Gedung Bank Mandiri di Jakarta
Fitch Naikkan Rating Bank Mandiri jadi BBB

Bank Mandiri meraih kenaikan peringkat Internasional Jangka Panjang dan Jangka Pendek pada level "BBB", dari sebelumnya


Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

1 hari lalu

Bank Mandiri Meraih Worlds Best Bank 2024 Versi Forbes

Bank Mandiri kembali dinobatkan sebagai salah satu bank terbaik dalam daftar Worlds Best Bank 2024 versi Forbes sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia.


Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

1 hari lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya


Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

1 hari lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya.


Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

2 hari lalu

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

Peresmian ditandai oleh penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Kartika Wirjoatmodjo.


Wamen BUMN Sebut Freeport Bisa Produksi 50 Ton Emas Batangan per Tahun: Mulai Mei di Manyar

2 hari lalu

Wakil Menteri BUMN II Kartika Wiriatmodjo saat diwawancarai awak media di Gedung DPR/MPR/DPD RI, Senayan, Jakarta pada Senin, 5 Juni 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari.
Wamen BUMN Sebut Freeport Bisa Produksi 50 Ton Emas Batangan per Tahun: Mulai Mei di Manyar

Wamen BUMN Kartika Wirjoatmodjo menargetkan Indonesia mulai bulan ini bakal memproduksi emas batangan secara mandiri hingga 50 ton per tahun.


Waskita Karya jadi Anak Usaha Hutama Karya per September 2024, Begini Penjelasan Stafsus Erick Thohir

2 hari lalu

Arya Mahendra Sinulingga, Staf Khusus III Menteri BUMN saat ditemui usai Perayaan Natal bersama Kementerian BUMN dan BUMN Tahun 2023 yang dilaksanakan di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, pada Senin, 15 Januari 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Waskita Karya jadi Anak Usaha Hutama Karya per September 2024, Begini Penjelasan Stafsus Erick Thohir

Stafsus Menteri BUMN Arya Sinulingga berharap konsolidasi PT Waskita Karya (Persero) Tbk. dengan PT Hutama Karya (HK) akan rampung per September 2024.


Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

3 hari lalu

Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

Bank Mandiri memperkenalkan fitur bertajuk Livin' Around The World (LATW) dalam Seminar Gelora Mahasiswa (GEMA).


Vira Widiyasari Menjabat Sebagai Country Manager Visa Indonesia

4 hari lalu

Vira Widiyasari, Country Manager Visa Indonesia. Istimewa
Vira Widiyasari Menjabat Sebagai Country Manager Visa Indonesia

Vira akan memimpin inisiatif strategis dan bisnis Visa di Indonesia, termasuk mendorong strategi perluasan pasar Visa.


Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

4 hari lalu

Gedung Bank Mandiri di Jakarta
Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

Bank Mandiri mengimbau kepada para nasabah untuk mewaspadai kejahatan pembobolan rekening dengan modus penipuan berkedok undian berhadiah yang mengatasnamakan Bank Mandiri.