Segini Harta Tri Rismaharini yang Bakal Mundur sebagai Mensos Usai Maju di Pilgub Jatim

Jumat, 30 Agustus 2024 10:33 WIB

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang dikenal sebagai sosok pemimpin yang tegas mendapat tempat dalam daftar wanita paling dikagumi pada posisi keempat. Dalam daftar tersebut, Risma mendapatkan skor 8,01 persen. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Bakal calon gubernur Jawa Timur dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Tri Rismaharini mengatakan akan mengajukan pengunduran diri dari jabatannya sebagai Menteri Sosial dalam Kabinet Indonesia Maju pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin. Hal itu menyusul pendaftaran Risma di Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024 bersama Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans).

“Mundur, saya akan mundur,” kata Risma setelah ziarah di Makam Sunan Bungkul, Surabaya, Kamis, 29 Agustus 2024, seperti dikutip dari Antara.

Lantas, berapa harta kekayaan Risma?

Harta Kekayaan Tri Rismaharini

Berdasarkan keterangan yang tertera pada laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara elektronik (e-LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Risma pertama kali menyampaikan jumlah hartanya ketika masih menjabat sebagai Wali Kota Surabaya periode 2010-2015. Total kekayaannya kala itu sebesar Rp 531.270.658 per 26 Maret 2010, Rp 891.744.951 per 18 Desember 2012, dan Rp 820.180.533 per 28 April 2015.

Advertising
Advertising

Kemudian, Risma kembali mencalonkan diri sebagai Wali Kota Surabaya periode 2016-2020. Jumlah hartanya selama menjadi orang nomor satu di Surabaya di periode kedua sebesar Rp 1.837.900.435 per 19 Agustus 2015, Rp 1.885.144.198 per 31 Desember 2017, Rp 7.179.254.946 per 31 Desember 2018, dan Rp 8.286.166.606 per 31 Desember 2019.

Selanjutnya, Risma ditunjuk Presiden Jokowi untuk menjadi Menteri Sosial. Adapun total kekayaannya selama menjabat sebagai Mensos periode 2019-2024, yaitu Rp 8.580.624.615 per 31 Desember 2020, Rp 15.379.230.156 per 31 Desember 2021, dan Rp 16.784.262.128 per 31 Desember 2022.

Terbaru, jumlah kekayaan Risma yang dilaporkan ke KPK berjumlah Rp 17.453.207.496 per 28 Maret 2024 dengan rincian sebagai berikut:

- Tanah dan bangunan: Rp 15.285.610.000.

- Alat transportasi dan mesin: Rp 1.490.000.000.

- Harta bergerak lainnya: Rp 160.000.000.

- Surat berharga: -

- Kas dan setara kas: Rp 1.116.683.840.

- Harta lainnya: -

- Utang: Rp 599.086.344.

Dalam LHKPN-nya, Risma mengaku mempunyai tujuh bidang tanah dan bangunan yang tersebar di wilayah Kota Surabaya. Aset properti itu memiliki luas berkisar antara 50 hingga 338 meter persegi. Dia juga mengoleksi empat unit kendaraan, meliputi mobil Mitsubishi Pajero SPR 2.4L Dakar (2017), sepeda Brompton (2018), mobil Mitsubishi Pajero Sport 2.4L/Jeep (2022), dan mobil Toyota Fortuner 2.4 VRZ 4x2 AT/Jeep (2021).

Untuk diketahui, Risma-Gus Hans akan melawan pasangan cagub-cawagub Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak yang didukung 15 partai politik (parpol) dalam Pilgub Jawa Timur 2024. Kemudian, ada Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Pilihan Editor: Harta Kekayaan Rano Karno yang Maju sebagai Wakil Gubernur Jakarta

Berita terkait

Presiden Jokowi Sahkan Pemberlakuan Visa Bebas Kunjungan, Ini Daftar 13 Negaranya

2 jam lalu

Presiden Jokowi Sahkan Pemberlakuan Visa Bebas Kunjungan, Ini Daftar 13 Negaranya

Presiden Joko Widodo atau Jokowi secara resmi memberlakukan bebas visa ketika berkunjung ke Indonesia bagi 13 negara.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Anak Pejabat, Ini Perbedaan Kasus Mario Dandy dan Kaesang Menurut KPK

2 jam lalu

Sama-sama Anak Pejabat, Ini Perbedaan Kasus Mario Dandy dan Kaesang Menurut KPK

KPK menjelaskan perbedaan antara kasus Mario Dandy dan dugaan gratifikasi penggunaan jet pribadi Kaesang Pangarep

Baca Selengkapnya

Apa Itu Sedimen yang Dibuka Keran Ekspornya, tapi Diklaim Jokowi Bukan Pasir Laut?

12 jam lalu

Apa Itu Sedimen yang Dibuka Keran Ekspornya, tapi Diklaim Jokowi Bukan Pasir Laut?

Jokowi mengklaim tidak membuka keran ekspor pasir laut. Menurut dia, komoditas yang diizinkan diekspor adalah hasil sedimentasi. Apa beda keduanya?

Baca Selengkapnya

Kaesang Datangi KPK dan Mengaku Nebeng Jet Pribadi Teman, Ini Kata Jokowi sampai IM57+ Institute

12 jam lalu

Kaesang Datangi KPK dan Mengaku Nebeng Jet Pribadi Teman, Ini Kata Jokowi sampai IM57+ Institute

Jokowi menyebut Kaesang ke KPK karena semua warga sama di depan hukum, IM57+ Institute minta motif pemberian tumpangan jet pribadi didalami.

Baca Selengkapnya

Rano Karno Janjikan Dana Abadi Kebudayaan untuk Seniman Jakarta

12 jam lalu

Rano Karno Janjikan Dana Abadi Kebudayaan untuk Seniman Jakarta

Rano Karno juga menegaskan pentingnya kehadiran organisasi profesi perihal kesejahteraan seniman.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Sampaikan Pamit: Tinggal Menghitung Hari, Maaf atas Kekurangan Selama Menjabat

13 jam lalu

Ma'ruf Amin Sampaikan Pamit: Tinggal Menghitung Hari, Maaf atas Kekurangan Selama Menjabat

Menjelang berakhirnya masa jabatan, Wapres Ma'ruf Amin menyampaikan salam perpisahan dan memohon maaf atas segala kekurangannya selama menjabat.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Menteri Jokowi Pamit di Akhir Masa Jabatan, Sri Mulyani Menangis, Retno Marsudi: I Love All

13 jam lalu

Sejumlah Menteri Jokowi Pamit di Akhir Masa Jabatan, Sri Mulyani Menangis, Retno Marsudi: I Love All

Para menteri Jokowi pamit di berbagai kesempatan antara lain Sri Mulyani, Retno Marsudi, Erick Thohir, dan Basuki Hadimuljono.

Baca Selengkapnya

Kadin Indonesia akan Beri Sanksi Peserta Munaslub yang Dianggap Ilegal

13 jam lalu

Kadin Indonesia akan Beri Sanksi Peserta Munaslub yang Dianggap Ilegal

Dewan Pengurus Kadin melakukan penyelidikan, pemeriksaan, dan kajian mengenai penyelenggaraa Munaslub. Siapkan sanksi bagi peserta Munaslub Kadin.

Baca Selengkapnya

Kaesang Mengaku Bukan Pejabat tapi Gunakan Fasilitas Negara yang Melekat, Apa Saja?

13 jam lalu

Kaesang Mengaku Bukan Pejabat tapi Gunakan Fasilitas Negara yang Melekat, Apa Saja?

Kaesang menyebut kedatangannya ke KPK bukan sebagai pejabat, tetapi dia menikmati beberapa fasilitas negara. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Tes Wawancara Capim KPK Selesai, Pansel Bakal Pangkas 10 Nama

14 jam lalu

Tes Wawancara Capim KPK Selesai, Pansel Bakal Pangkas 10 Nama

Pansel bakal memilih 10 nama Capim KPK yang selanjutnya diserahkan ke presiden untuk kemudian menjalani fit and proper test di DPR

Baca Selengkapnya