Erina Gudono-Kaesang Diduga Naik Jet Pribadi Ke Amerika, Harga Sewanya Tembus Rp 308 Juta per Jam?

Jumat, 23 Agustus 2024 15:24 WIB

Foto cuplikan story IG Erina Gudono yang diduga diambil dari atas jet pribadi dan foto Kaesang bersama Erina saat berada di California, AS. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono, diduga menyewa jet pribadi mewah untuk pergi ke Amerika Serikat (AS). Keduanya diketahui pergi ke Negeri Abang Sam karena Erina akan menempuh studi S2 di University of Pennsylvania, Fakultas Social Policy and Practice (SP2).

Kabar ini mencuat di media sosial setelah salah satu warganet di akun X mengunggah tangkapan layar Instagram Story Erina berupa sebuah foto jendela pesawat pada Rabu, 21 Agustus 2024. "USA here we go," tulis Erina dalam keterangan foto yang diunggahnya lewat akun Instagram @erinagudono.

Warganet menduga, Kaesang dan Erina pergi ke AS menggunakan jet pribadi karena jendela pesawat yang tidak terlihat seperti jendela pesawat komersil pada umumnya. “Also Erina Gudono update her story dari jendela pesawat yang diyakini itu bukan pesawat komersil. The irony,” tulis seorang warganet dengan akun @aglioeoliopasta.

Kepercayaan warganet semakin kuat setelah melihat postingan di cerita Instagram dari Nadya Sofia Gudono, kakak Erina, yang mengunggah foto dari area kokpit pesawat.

Warganet kemudian menelusuri dan menemukan bukti bahwa jendela pesawat tersebut cocok dengan jendela pada pesawat Gulfstream.

Advertising
Advertising

“Pesawat pribadi (private jet) yang diduga dipakai Kaesang dan istrinya ke Amerika Serikat dari Indonesia adalah Gulfstream G650 buatan tahun 2021 dengan tail number N588SE. Data penerbangan cocok dengan keberadaan Kaesang dan Erina di AS. Clue awal dari jendela,” kata @ZakkiAmali dalam utasnya.

Melihat hal itu, tak sedikit warganet yang mengkritik keras Erina dan Kaesang karena pergi menggunakan jet pribadi di tengah maraknya aksi demonstrasi RUU Pilkada yang dinilai merusak demokrasi dan konstitusi.

Selain itu, anak dan menantu presiden Joko Widodo atau Jokowi itu dikecam lantaran menyewa jet pribadi dengan harga yang bernilai fantastis. Lantas, berapa harga sewa jet pribadi yang digunakan Kaesang dan Erina ke Amerika?

Biaya Sewa Private Jet Gulfstream G650

Mengutip situs Air Charter Advisors, Gulfstream G650 adalah salah satu jet pribadi paling mewah di dunia. Jet yang dikenal sebagai G6 ini juga menjadi salah satu jet pribadi populer untuk penyewaan jet jarak jauh, baik untuk penggunaan pribadi maupun keperluan militer atau pemerintah.

Tarif sewa Gulfstream G650 berkisar antara US$ 17.000 hingga US$ 19.750 per jam, tergantung pada model, rute, dan jumlah penumpang.

Jika dikonversikan dengan kurs rupiah saat ini (Rp 15.636 per dolar AS), maka harga sewa jet pribadi yang digunakan Kaesang dan Erina mencapai Rp 265,8 juta hingga Rp 308,8 juta per jam.

Fasilitas Private Jet Gulfstream G650

Gulfstream G650 memiliki jangkauan hingga 7.000 mil laut. Berkat desain aerodinamis canggihnya Gulfstream G memiliki kecepatan rata-rata 566 knot dan kecepatan maksimum 710 mph. Selain itu, jet ini menawarkan kabin yang sangat tenang dan luas, dilengkapi dengan teknologi canggih.

Fasilitas standarnya meliputi sistem audio dan video definisi tinggi, televisi layar lebar 26 inci, serta ruang bagasi seluas 195 kaki kubik.

Pesawat ini juga dilengkapi fasilitas tambahan seperti oven konveksi, wadah es besar, dan tempat penyimpanan untuk peralatan makan. Terdapat pula Wi-Fi, sistem komunikasi satelit, dan jaringan lokal nirkabel untuk pencetakan dan layanan telepon selama penerbangan.

Raden Putri berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Pilihan Editor: Terpopuler: Harta Sufmi Dasco, Beban Utang Negara Kian Berat hingga PBNU Siap Kelola Tambang Batu Bara di Kaltim

Berita terkait

Usai Kaesang Klarifikasi soal Jet Pribadi ke KPK, Kapan Bobby Nasution Menyusul?

7 jam lalu

Usai Kaesang Klarifikasi soal Jet Pribadi ke KPK, Kapan Bobby Nasution Menyusul?

Anak dan mantu Presiden Jokowi, Kaesang dan Bobby Nasution, ketahuan menaiki private jet. Diduga ada unsur gratifikasi

Baca Selengkapnya

Apakah "Nebeng" Bisa Loloskan Kaesang Dari Dugaan Gratifikasi Penggunaan Private Jet?

7 jam lalu

Apakah "Nebeng" Bisa Loloskan Kaesang Dari Dugaan Gratifikasi Penggunaan Private Jet?

"Jadinya numpang teman, kalau bahasa bekennya nebeng" kata Kaesang pada Media, Senin, 17 September 2024, terkait perjalanannya dengan pesawat jet.

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Kaesang Naik Jet Pribadi Nebeng Y, Siapa Dia?

9 jam lalu

KPK Sebut Kaesang Naik Jet Pribadi Nebeng Y, Siapa Dia?

Kepada KPK, Kaesang mengaku bisa ke Amerika Serikati naik private jet karena nebeng temannya yang ia sebut berinisial Y.

Baca Selengkapnya

Teman Kaesang yang Beri Tumpangan Jet Pribadi ke AS Tidak Ikut, Netizen: Baik Banget

10 jam lalu

Teman Kaesang yang Beri Tumpangan Jet Pribadi ke AS Tidak Ikut, Netizen: Baik Banget

Netizen tanggapi Kaesang yang mengaku menumpang pesawat jet pribadi teman untuk pergi ke Amerika Serikat, namun KPK sebut temannya justru tidak ikut.

Baca Selengkapnya

Kisruh Kadin: Jokowi Sebut Bola Panas, Pakar Nilai Sarat Kepentingan Politik

10 jam lalu

Kisruh Kadin: Jokowi Sebut Bola Panas, Pakar Nilai Sarat Kepentingan Politik

Presiden Jokowi akhirnya angkat bicara soal kekisruhan di Kadin dan minta bola panas dualisme kepemimpinan tidak disorongkan padanya

Baca Selengkapnya

Kaesang Pulang dari KPK, Naik BMW Pelat 'KSG' Rp 601 Juta dengan Pajak Rp12,3 Juta

10 jam lalu

Kaesang Pulang dari KPK, Naik BMW Pelat 'KSG' Rp 601 Juta dengan Pajak Rp12,3 Juta

Mengintip harga, spesifikasi, dan tarif PKB mobil BMW 320i CKD AT yang ditumpangi Kaesang sepulang dari KPK.

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Estimasi Biaya Kaesang dan Istri Naik Private Jet Habiskan Rp 90 Juta per Orang

10 jam lalu

KPK Sebut Estimasi Biaya Kaesang dan Istri Naik Private Jet Habiskan Rp 90 Juta per Orang

Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan mengatakan bahwa diperkirakan biaya yang dihabiskan Kaesang bersama sang istri dan 2 orang lainnya masing-masing 90 juta, disesuaikan dengan biaya pesawat business class.

Baca Selengkapnya

Alasan Akademisi Sebut Munaslub Kadin Sarat Kepentingan Politik

10 jam lalu

Alasan Akademisi Sebut Munaslub Kadin Sarat Kepentingan Politik

Asrinaldi mengatakan publik mengetahui Munaslub Kadin ada kaitannya dengan proses politik.

Baca Selengkapnya

Pernyataan Lengkap Kaesang Soal Jet Pribadi yang Ditumpanginya ke AS

11 jam lalu

Pernyataan Lengkap Kaesang Soal Jet Pribadi yang Ditumpanginya ke AS

Mengaku menumpang teman, ini pernyataan lengkap Kaesang soal jet pribadi yang ditumpanginya ke AS.

Baca Selengkapnya

Pahala Nainggolan Sebut Teman Kaesang yang Miliki Private Jet berinisial Y

11 jam lalu

Pahala Nainggolan Sebut Teman Kaesang yang Miliki Private Jet berinisial Y

Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan mengatakan kedatangan Kaesang ke KPK pada Selasa, 17 September 2024 dalam rangka meminta arahan dan penjelasan

Baca Selengkapnya