6 Ancaman Siber yang Menyasar UMKM: Ada Rekayasa Sosial, Malware, hingga Botnet

Rabu, 20 September 2023 09:32 WIB

ilustrasi serangan virus ransomware. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Laporan perusahaan keamanan siber Kaspersky menyebutkan bahwa usaha mikro kecil menengah (UMKM) kini menjadi target serangan siber oleh para penjahat siber alias hacker.

UMKM perlu membuat strategi keamanan siber untuk bisnis agar bisa tetap aman. Namun, sebelum merancang strategi keamanan siber, UMKM juga harus memahami lanskap ancaman siber itu sendiri.

Berikut sederet ancaman siber yang mempengaruhi bisnis kecil dikutip dari laman resmi Kaspersky pada Rabu, 20 September 2023:

1. Rekayasa sosial

Ini adalah jenis kejahatan dunia maya yang menipu atau memanipulasi seseorang untuk mengungkapkan informasi sensitif untuk tujuan penipuan. Rekayasa sosial biasanya memiliki bentuk yang berbeda, seperti phising hingga smishing.

Advertising
Advertising

Pertama phising, dilakukan dilakukan oleh peretas dengan mengirim email menipu yang dirancang untuk mengelabui penerimanya. Tujuannya agar menyerahkan informasi pribadi, atau untuk menyebarkan perangkat lunak berbahaya di perangkat atau jaringan korban.

Lalu kedua, spear phising merupakan varian phishing yang menargetkan individu tertentu, biasanya dengan meniru seseorang yang mereka kenal. Ketiga ada situs web palsu, situs web penipuan yang dirancang untuk menipu pengguna menjadi penipuan atau serangan jahat.

Selanjutnya: Keempat phone spoofing....

<!--more-->

Keempat phone spoofing, ketika penipu mengubah ID penelepon untuk menyamarkan identitas dari orang yang mereka hubungi. Kelima, ada smishing varian phishing yang menggunakan ponsel sebagai platform serangan.

2. Ransomware

Ransomware adalah salah satu metode paling umum yang digunakan peretas untuk menargetkan bisnis. Dengan ransomware, peretas bisa mengunci komputer dan mengenkripsi data, lalu menyanderanya.

Kemudian, agar pemilik mendapatkan kembali akses ke datanya, mereka harus membayar uang tebusan kepada peretas, sehingga melepaskan kunci dekripsi. Laporan menunjukkan bahwa sebanyak 71 persen serangan Ransomware menargetkan 71 usaha kecil, dengan permintaan tebusan rata-rata US$ 116 ribu.

UMKM seringkali lebih mungkin membayar tuntutan tebusan. Karena data mereka mungkin tidak dicadangkan dan sistemnya harus tetap berjalan sesegera mungkin.

3. Malware

Malware merupakan istilah umum untuk perangkat lunak berbahaya yang dirancang menyebabkan kerusakan pada perangkat atau jaringan pengguna. Ini mencakup berbagai ancaman dunia maya, seperti Trojan dan virus (dan pada kenyataannya, Ransomware adalah bentuk dari Malware).

Serangan Malware bisa merusak bisnis kecil karena dapat melumpuhkan perangkat, yang membutuhkan perbaikan atau penggantian dengan harga mahal. Malware juga dapat memberi penyerang pintu belakang untuk mengakses data, menempatkan pelanggan dan karyawan di dalam risiko.

Selanjutnya: 4. Botnet....

<!--more-->

4. Botnet

Botnet adalah jaringan komputer yang telah dikompromikan dan terinfeksi Malware. Ini memungkinkan hacker menggabungkan kekuatan pemrosesan untuk melakukan serangan dunia maya.

Serangan ini sebelumnya telah dianggap sebagai ancaman bagi organisasi yang lebih besar. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, usaha kecil dan menengah juga telah menjadi sasaran.

5. Serangan DDoS

Distributed Denial of Service atau DDoS biasanya bertujuan untuk menjatuhkan situs web dengan membanjir lalu lintas dari berbagai sumber yang berbeda. Serangan DDoS yang berhasil dapat membuat situs web offline sama sekali, sehingga tidak mungkin bagi pelanggan untuk mengaksesnya.

6. Injeksi SQL

Jika bisnis memiliki database pada SQL (kependekan dari Structured Query Language), maka berpotensi rentan terhadap injeksi SQL. Injeksi SQL mengacu pada menyuntikkan sepotong kode berbahaya ke dalam database SQL.

Serangan ini bergantung pada sifat kode berbahaya, di mana konsekuensinya bisa sangat serius. Misalnya, dapat menghapus data, membahayakan informasi pengguna yang sensitif, dan dalam kasus ekstrim, mematikan seluruh sistem. Ini adalah salah satu bentuk serangan situs web yang paling umum.

Pilihan Editor: OJK Panggil AdaKami Hari Ini, Imbas Kabar Nasabah Bunuh Diri

Berita terkait

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

13 jam lalu

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

Iriana tampak singgah ke stan UMKM mitra binaan Pertamina lalu membeli batik dan gelang.

Baca Selengkapnya

Airlangga Sebut Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Besar dan Menengah Tetap Berlaku Oktober 2024

23 jam lalu

Airlangga Sebut Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Besar dan Menengah Tetap Berlaku Oktober 2024

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa usaha menengah dan besar tetap harus membereskan kebijakan sertifikasi halal paling lambat 17 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Dari Sektor Publik dan Jasa Keuangan, Target Hacker Disebut Bergeser ke 3 Jenis Perusahaan Ini

1 hari lalu

Dari Sektor Publik dan Jasa Keuangan, Target Hacker Disebut Bergeser ke 3 Jenis Perusahaan Ini

Lanskap ancaman siber masa kini sudah mulai berubah dan sektor publik tidak lagi jadi target utama hacker.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Mempermudah Penumpang Beli Oleh-oleh Produk UMKM

1 hari lalu

Garuda Indonesia Mempermudah Penumpang Beli Oleh-oleh Produk UMKM

Maskapai Garuda Indonesia meluncurkan program 'Garuda Indonesia Oleh-Oleh' untuk mempromosikan produk UMKM

Baca Selengkapnya

Iriana Jokowi Buka Acara HUT Dekranas di Solo, Pameran UMKM Hadirkan 257 Stan Produk Karya Pengrajin Indonesia

1 hari lalu

Iriana Jokowi Buka Acara HUT Dekranas di Solo, Pameran UMKM Hadirkan 257 Stan Produk Karya Pengrajin Indonesia

Ibu Negara Iriana Jokowi memuji kecantikan para srikandi Indonesia yang hadir dengan mengenakan busana khas daerah masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

2 hari lalu

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) membuka lowongan kerja fasilitator dan koordinator untuk program UMKM Level Up 2024, pendaftaran buka sampai 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Amartha Mikro Fintek akan Gelar Asia Grassroots Forum Pekan Depan

2 hari lalu

Amartha Mikro Fintek akan Gelar Asia Grassroots Forum Pekan Depan

Amartha Mikro Fintek berkolaborasi dengan Women's World Banking, SME Finance Forum, Accion, dan IFC mempromosikan potensi ekonomi akar rumput

Baca Selengkapnya

Banjir Sumbar Berdampak ke Pariwisata, Sandiaga Uno: Keselamatan yang Paling Utama

3 hari lalu

Banjir Sumbar Berdampak ke Pariwisata, Sandiaga Uno: Keselamatan yang Paling Utama

Sandiaga Uno menyebut banjir Sumbar turut berdampak ke sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

3 hari lalu

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

Menteri parekraf Sandiaga Uno tengah menyiapkan UMKM yang akan mengisi acara HUT Kemerdekaan RI Agustus mendatang

Baca Selengkapnya

PNM Rayakan Hari Bumi dengan Pelatihan untuk UMKM

7 hari lalu

PNM Rayakan Hari Bumi dengan Pelatihan untuk UMKM

Terdapat tiga aktivitas kegiatan, dua di antaranya adalah pelatihan literasi keuangan digital dan penanaman bibit tanaman.

Baca Selengkapnya