Terpopuler Bisnis: Subsidi Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Daftar Orang Terkaya di Dunia

Reporter

Tempo.co

Jumat, 18 Agustus 2023 06:00 WIB

Presiden Joko Widodo saat menghadiri Rapat Paripurna ke-1 Masa Persidangan I tahun 2023-2024 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 16 Agustus 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Kamis, 17 Agustus 2023 dimulai dengan pernyataan Jokowi atas subsidi harga tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) sebagai bentuk insentif bagi masyarakat yang bersedia mendukung upaya pemerintah mengatasi kemacetan.

Kemudian tanggapan pengamat atas keputusan Presiden Jokowi menaikkan 8 persen gaji ASN dan TNI/Polri serta 12 persen bagi pensiunan. Ia membeberkan lima poin yang perlu dipertimbangkan dalam kebijakan ini.

Serta informasi mengenai lowongan kerja di BNI dan daftar 10 orang terkaya di dunia. Berikut adalah ringkasan dari berita-berita tersebut:

1. Otak-atik Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Jokowi: Subsidi Sangat Diperlukan

Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah mengumumkan akan memberikan subsidi untuk sebuah harga tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). Subsidi merupakan sebuah penghargaan atau insentif untuk masyarakat yang akan dan mau mendukung upaya pemerintah dalam mengatasi kemacetan, salah satunya untuk melakukan perjalanannya secara nyaman, aman, dan mudah untuk diakses.

Advertising
Advertising

Keberadaan KCJB hingga saat ini masih menerima kritikan, mulai adanya pembengkakan biaya investasi yang menyebabkan penggunaan APBN dalam proyek ini.

Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan mengatakan bahwa Kereta Cepat jakarta-Bandung akan mulai uji coba pertengahan Agustus 2023.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

2. Jokowi Naikkan Gaji ASN dan TNI/Polri, Pengamat Singgung Dampaknya terhadap Fiskal Negara

Pengamat kebijakan publik dari UPN Veteran Jakarta, Achmad Nur Hidayat, berkomentar soal keputusan Presiden Jokowi menaikkan 8 persen gaji ASN dan TNI/Polri serta 12 persen bagi pensiunan. Achmad mengatakan kebijakan tersebut mestinya diperhitungkan.

"Meskipun kenaikan gaji itu membawa manfaat, dampaknya terhadap fiskal negara harus dicermati. Menemukan keseimbangan antara kesejahteraan ASN, TNI/Polri dan keberlanjutan fiskal adalah esensi dalam kebijakan ini," kata Achmad melalui pesan WhatsApp kepada Tempo, Kamis, 17 Agustus 2023.

Achmad membeberkan lima poin yang perlu dipertimbangkan dalam kebijakan ini. Kelima poin tersebut, yakni kondisi fiskal terbatas 2024, beban fiskal yang berat, pembangunan daerah yang terbebani belanja ASN, stabilitas politik dan objektiftivitas dalam kenaikan gaji ASN.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

3. BNI Buka Lowongan Kerja 3 Posisi Officer Development Program (ODP), Ditutup 31 Agustus dan 7 September

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI membuka sejumlah lowongan kerja dalam Officer Development Program (ODP), yakni untuk posisi IT, Global Analyst, dan Data Analytics.

Dilansir dari situs karir BNI (https://recruitment.bni.co.id/), BNI membutuhkan lebih banyak individu-individu yang akan menjadi pemimpin masa depan. Nantinya, calon pendaftar akan menjalani pelatihan bankir komprehensif (comprehensive bankers training) selama satu tahun dan akan melewati evaluasi di akhir pelatihan.

Jangan sampai tertinggal, pendaftaran posisi IT dan Global Analyst dibuka hingga 31 Agustus 2023, sedangkan posisi Data Analytics dibuka hingga 7 September 2023. Seluruh berkas lamaran dapat dikirimkan melalui link situs karir BNI yang tertera sebelumnya.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

4. 10 Orang Terkaya di Dunia per Agustus 2023 Versi Forbes, Elon Musk Urutan Pertama

Forbes kembali memperbarui daftar orang terkaya di dunia. Melalui peringkat Real Time Billionaires, per 16 Agustus 2023, diketahui mayoritas harta kekayaan para konglomerat dunia ini mengalami penurunan hingga lebih dari satu persen. Meski begitu, Elon Musk masih menduduki peringkat pertama sebagai orang dengan total kekayaan tertinggi di antara yang lain.

Lantas, siapa saja 10 orang terkaya di dunia per Agustus 2023?

1. Elon Musk

Elon Musk menduduki posisi teratas sebagai orang terkaya di dunia per 16 Agustus 2023. Pengusaha sekaligus konglomerat asal Amerika Serikat ini memiliki tiga perusahaan utama yang menjadi sumber kekayaannya, yakni Tesla, SpaceX, dan X (dulu bernama Twitter). Saat ini, total kekayaan bos Tesla tersebut mencapai US$ 219 miliar. Namun, jumlah ini turun sekitar 1,97 persen atau setara dengan US$ 4,4 miliar.

Baca berita selengkapnya di sini.

Pilihan Editor: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Dinilai Tak Layak Disubsidi, Bukan Kebutuhan Harian

Berita terkait

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

1 jam lalu

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Bogor untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik kedua negar

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

2 jam lalu

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dalam keterangan pers usai pertemuan, menjelaskan, Jokowi dan Hurley misalnya mebahas upaya menggiatkan pengajaran bahasa di masing-masing negara.

Baca Selengkapnya

BRI Regional Surabaya Buka Lowongan Kerja, Fresh Graduate Bisa Lamar

2 jam lalu

BRI Regional Surabaya Buka Lowongan Kerja, Fresh Graduate Bisa Lamar

Bank BRI membuka rekrutmen Brilian Banking Officer Program (BPOP) Batch 2 tahun 2024 periode 15-22 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

3 jam lalu

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

Pengusaha Malaysia merasa kehilangan 9 mobil mewahnya yang ditahan Bea Cukai di Gudang Soewarna, Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

3 jam lalu

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

Jokowi ubah sistem kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan menjadi KRIS. Beriku 12 kriteria layanan KRIS dan 4 layanan ini yang tidak berlaku untuk KRIS.

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

4 jam lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

4 jam lalu

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

Jokowi menjadi sopir Gubernur Jenderal Australia David Hurley saat mengendarai mobil golf mengelilingi Kebun Raya Bogor

Baca Selengkapnya

Temui Jokowi, Ini Profil Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin

4 jam lalu

Temui Jokowi, Ini Profil Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin

Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin bertemui Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 16 Mei 2024. Untuk apa?

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

5 jam lalu

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

Presiden Jokowi menyambut kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Perbedaan Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan yang Bakal Diganti dengan KRIS

5 jam lalu

Perbedaan Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan yang Bakal Diganti dengan KRIS

Jokowi resmi mengganti sistem kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan dengan sistem kelas rawat inap standar (KRIS). Apa perbedaannya?

Baca Selengkapnya