Dapat Penghargaan Penyaluran KUR 3 Tahun Berturut-turut, Ganjar Ungkap Dua Persoalan saat UMKM Tumbuh

Reporter

Tempo.co

Kamis, 10 Agustus 2023 18:09 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat menerima penghargaan provinsi dengan strategi terbaik dengan pencapaian penyaluran Kredit Usaha Rakyat 2022 di Pos Bloc, Jakarta Pusat pada Rabu, 9 Agustus 2023. TEMPO/Riani Sanusi Putri

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menerima penghargaan Provinsi dengan Strategi Penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) periode 2022. Jawa Tengah mendapatkan peringkat pertama dalam kategori ini.

Juara kedua diraih oleh Jawa Timur dan juara tiga adalah Lampung. Kemudian, untuk kategori Provinsi dengan Inovasi Terbaik diraih oleh Jawa barat, Sumatera Selatan, dan Jawa barat.

2 persoalan yang dihadapi Pemprov saat banyak UMKM tumbuh

Ganjar mengatakan ada dua persoalan yang dihadapi pemerintah provinsi ketika banyak UMKM tumbuh, antara lain soal pengetahuan pasar dan akses modal.

Menurut ganjar, masih banyak pelaku UMKM yang mampu membuat produk yang baik namun belum bisa menjualnya, sehingga pemerintah provinsi mengadakan berbagai pelatihan bisnis. Kemudian, pelaku usaha menghadapi suku bunga yang sangat tinggi.

"Apalagi dengan pandemi, makin pusing lagi. Pada saat inilah kemudian kami mencoba mensosialisasikan dengan berbagai instrumen yang kami miliki," tutur Ganjar di Pos Bloc, Jakarta Pusat pada Rabu, 9 Agustus 2023.

Jawa Tengah dapat penghargaan tiga tahun berturut-turut

Advertising
Advertising

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan penghargaan ini telah diterima Pemerintah Provinsi Jawa Tengah selama tiga tahun berturut-turut.

"Jawa Tengah mendapatkan penghargaan untuk tiga tahun berturut-turut. Tahun depan kasih provinsi lain ya, Pak Ganjar ya," ujar Airlangga sambil berseloroh saat menyampaikan sambutan di Pos Bloc, Jakarta Pusat pada Rabu, 9 Agustus 2023.

Penyaluran KUR penting di setiap provinsi

Airlangga mengatakan penyaluran KUR di setiap provinsi merupakan hal penting. Sebab tujuan utama program tersebut adalah membuat usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) naik kelas. Terlebih, menurut Airlangga, UMKM merupakan 97 persen tulang punggung penyedia tenaga kerja di Tanah Air.

Karena itu, Airlangga menekankan pelaku UMKM di setiap daerah harus bisa mengakses pembiayaan murah, antara lain melalui KUR. Dengan adanya KUR, tutur Airlangga, pelaku UMKM mendapatkan skema bunga yang rendah lantaran diberi subsidi oleh Menteri Keuangan. "Kalau tidak disubsidi tidak dapat bunga yang murah," ucapnya.<!--more-->

Gubernur Lampung minta dana KUR tambahan

Sementara itu, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meminta tambahan dana KUR kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Gubernur Lampung mengatakan dana tersebut akan disalurkan ke daerahnya untuk pengembangan alat mesin pertanian atau alsintan.

"Tolong kepada Bu Menteri Keuangan agar buka dikit buat saya. Saya akan realisasikan untuk alsintan (alat mesin pertanian) dan mudah-mudahan saya tidak kalah dengan Gubernur Jateng (Ganjar Pranowo)," ujar Arinal dalam acara Penganugerahan Penyaluran KUR Award di Pos Bloc, Jakarta Pusat pada Rabu, 9 Agustus 2023.

Lampung stabil produksi hasil pertanian

Arinal mengatakan Lampung membutuhkan dana KUR karena daerahnya sudah secara stabil memproduksi 3,2 juta ton hasil pertanian. Menurutnya, KUR adalah salah satu cara untuk meningkatkan produksi, sehingga Lampung akan menjadi lumbung pangan yang berkelanjutan.

Terlebih, tuturnya, Lampung selalu disebut sebagai provinsi lokomotif pertanian Indonesia. Dia juga menilai selama ini Lampung belum banyak mendapatkan bantuan pemberdayaan dari pemerintah. Padahal, penduduk Lampung mencapai 9,7 juta jiwa dan memiliki kawasan hutan hingga 30 persen. Dia juga mengklaim 40 persen kebutuhan pangan nasional berasal dari Lampung.

"Alhamdulillah Lampung surplus berkat KUR, jadi tidak salah kalau memberikan saya KUR Award," kata dia.

Pemerintah gelontorkan KUR tambahan untuk sektor pertanian

Dalam kesempatan yang sama, Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah memang akan menggelontorkan KUR tambahan sebesar Rp 5 miliar. Dana tersebut dikhususkan untuk sektor pertanian.

Airlangga mengatakan dana KUR itu disiapkan untuk pengembangan alsintan bagi kelompok pertanian. Pasalnya, kata dia, Presiden Joko Widodo alias Jokowi telah menegaskan perlunya solusi dalam menghadapi fenomena cuaca ekstrem panjang El Nino tahun ini.

Menurut Airlangga, dana tambahan KUR ini bisa disalurkan ke wilayah-wilayah strategis. Seperti Lampung, Jawa barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan yang merupakan lumbung beras nasional.

RIANI SANUSI PUTRI

Pilihan Editor: Hadiri Peresmian Aloha PIK 2, Erick Thohir: Dorongan Kolaborasi Pemerintah dan Swasta

Berita terkait

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

11 jam lalu

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

Iriana tampak singgah ke stan UMKM mitra binaan Pertamina lalu membeli batik dan gelang.

Baca Selengkapnya

Gerindra Jaring Tiga Tokoh Perempuan untuk Pilkada Semarang 2024, Begini Mekanismenya

14 jam lalu

Gerindra Jaring Tiga Tokoh Perempuan untuk Pilkada Semarang 2024, Begini Mekanismenya

Partai Gerindra akan berkomunikasi dengan semua parpol untuk Pilkada Semarang 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen: Semoga Geopolitik Berubah

19 jam lalu

Airlangga Soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen: Semoga Geopolitik Berubah

Untuk jadi negara maju Airlangga sebut pemerintah memproyeksikan ekonomi harus di atas 5 persen

Baca Selengkapnya

Airlangga Sebut Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Besar dan Menengah Tetap Berlaku Oktober 2024

22 jam lalu

Airlangga Sebut Kewajiban Sertifikasi Halal Usaha Besar dan Menengah Tetap Berlaku Oktober 2024

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa usaha menengah dan besar tetap harus membereskan kebijakan sertifikasi halal paling lambat 17 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

1 hari lalu

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri untuk membahas proses keanggotaan Indonesia di OECD.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Mempermudah Penumpang Beli Oleh-oleh Produk UMKM

1 hari lalu

Garuda Indonesia Mempermudah Penumpang Beli Oleh-oleh Produk UMKM

Maskapai Garuda Indonesia meluncurkan program 'Garuda Indonesia Oleh-Oleh' untuk mempromosikan produk UMKM

Baca Selengkapnya

Iriana Jokowi Buka Acara HUT Dekranas di Solo, Pameran UMKM Hadirkan 257 Stan Produk Karya Pengrajin Indonesia

1 hari lalu

Iriana Jokowi Buka Acara HUT Dekranas di Solo, Pameran UMKM Hadirkan 257 Stan Produk Karya Pengrajin Indonesia

Ibu Negara Iriana Jokowi memuji kecantikan para srikandi Indonesia yang hadir dengan mengenakan busana khas daerah masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

1 hari lalu

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) membuka lowongan kerja fasilitator dan koordinator untuk program UMKM Level Up 2024, pendaftaran buka sampai 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Amartha Mikro Fintek akan Gelar Asia Grassroots Forum Pekan Depan

2 hari lalu

Amartha Mikro Fintek akan Gelar Asia Grassroots Forum Pekan Depan

Amartha Mikro Fintek berkolaborasi dengan Women's World Banking, SME Finance Forum, Accion, dan IFC mempromosikan potensi ekonomi akar rumput

Baca Selengkapnya

Mitigasi Dampak El Nino, Mentan Lepas Brigade Alsintan Ke Merauke

2 hari lalu

Mitigasi Dampak El Nino, Mentan Lepas Brigade Alsintan Ke Merauke

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman melepas satuan brigade alat dan mesin pertanian (brigade alsintan) menuju Kabupaten Merauke.

Baca Selengkapnya