Terkini: Diskon Tarif Tol 20 Persen Menjelang Mudik Lebaran, Bansos Beras untuk 21 Juta Keluarga Disalurkan Hari Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Agung Sedayu

Kamis, 6 April 2023 11:55 WIB

Sejumlah kendaraan memadati ruas jalan tol Jakarta-Cikampek kilometer 47 dan Jalan Layang Mohammed Bin Zayed (MBZ) di Karawang, Jawa Barat, Jumat 29 April 2022. Polri menggeser pintu masuk arus lalu lintas satu arah (one way) dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek ke Gerbang Tol Cikampek Utama (Cikatama) menuju arah timur yang semula dari mulai ruas Tol Jakarta-Cikampek kilometer 47 kini digeser ke Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama menuju Tol Kalikangkung kilometer 414 pada H-3 Lebaran 2022. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberlakukan diskon tarif tol 20 persen pada Jalan Tol Jakarta-Cikampek menjadi berita terkini yang paling banyak mendapat perhatian pembaca Tempo.co. Diskon tarif tol 20 persen berlaku pada tanggal tertentu untuk mengurangi kepadatan arus kendaraan di masa mudik Lebaran.

Berita lain yang juga banyak dibaca adalah tentang Perum Bulog yang mulai menyalurkan bantuan sosial atau Bansos beras hari ini. Penyaluran dilakukan serentak di seluruh wilayah Indonesia. Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso alias Buwas mengungkapkan Bansos beras disalurkan sebanyak 10 kilogram per keluarga penerima manfaat (KPM). Targetnya adalah 21,3 juta keluarga.

Selanjutnya adalah tentang audit Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan atau BPKP yang tidak merekomendasikan pembelian KRL bekas. Hasil audit itu berpotensi menghambat rencana impor kereta bekas Jepang. Salah satu pertimbangan BPKP menolak impor kereta bekas karena impor kereta bekas dianggap tidak mendukung pengembangan industri kereta api di dalam negeri.

Berikutnya adalah ajakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam memilih logo Ibu Kota Nusantara (logo IKN). Sayembara pilih logo IKN itu berhadiah motor listrik bagi 10 orang pemenang.

Berita kelima adalah Dinas Tenaga Kerja (Dinasker) Kabupaten Tangerang mengungkap penyebab kebangkrutan pabrik PT Tuntex Garment Indonesia yang berada di Cikupa, Kabupaten Tangerang yang berdampak pada PHK ribuan buruh pabrik pakaian olah raga merek Puma tersebut.

Advertising
Advertising

Berikut rangkuman lima berita terkini Tempo.co.

Selanjutnya: Diskon Tarif Tol 20 Persen untuk Mudik ...

<!--more-->

1. Diskon Tarif Tol 20 Persen untuk Mudik Lebaran, Detail Tanggal dan Tarif Baru

PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan memberlakukan diskon tarif tol 20 persen pada Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Diskon tarif tol 20 persen berlaku di dua gerbang tol, yaitu Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang menuju dan dari arah Trans Jawa, serta GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang yang menuju dan dari arah Bandung.

Direktur Utama Jasa Marga, Subakti Syukur mengatakan bahwa pemberlakuan diskon tarif tol 20 persen bertujuan untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas selama mudik dan balik Lebaran 2023. “Untuk menghindari penumpukan kendaraan pada tanggal tertentu,” ujar Subakti Syukur, lewat keterangan persnya pada Rabu, 5 April 2023.

Periode pemberlakuan diskon tarif Tol Jakarta-Cikampek untuk masa mudik Lebaran berlaku pada Minggu, 16 April 2023 pukul 06.00 WIB hingga Selasa, 18 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Sedangkan diskon tarif Tol Jakarta-Cikampek pada periode arus balik Lebaran berlaku pada Kamis, 27 April 2023 pukul 06.00 WIB hingga Sabtu, 29 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Berita lengkap mengenai jadwal dan tarif baru bisa dibaca di sini.

2. Bulog Salurkan Bansos Beras Hari Ini, Buwas: Serentak di Seluruh Indonesia

Perum Bulog mulai menyalurkan bantuan sosial atau Bansos beras hari ini, serentak ke seluruh wilayah Indonesia. Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso alias Buwas mengungkapkan Bansos beras disalurkan sebanyak 10 kilogram per keluarga penerima manfaat (KPM).

"Pada peluncuran ini, Bansos beras diberikan selama tiga bulan untuk 21,3 juta KPM," tutur Buwas di kantor Bulog Kanwil DKI Jakarta dan Banten, Jakarta Utara pada Kamis, 6 April 2023.

Buwas berujar per bulannya, Bulog menyalurkan 213.530 ton beras untuk program Bansos beras ini. Sehingga selama tiga bulan, total beras yang didistribusikan mencapai 640.590 ton. Buwas menuturkan beras Bansos ini juga disalurkan ke daerah tertinggal, terdepan, dan terluar atau 3T.

Sebelum Bansos beras disalurkan, kata Buwas, Bulog sudah terlebih dahulu mengecek kondisi kualitas dan kuantitasnya beras Bansos. Bulog melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah setempat dan transporter yang ditunjuk yaitu PT Pos Indonesia, PT JPLB, dan PT DNR untuk mendistribusikan beras bantuan pangan sesuai dengan penunjukan wilayah kerja masing-masing.

Buwas pun berjanji akan memastikan distribusi Bansos beras ini tepat sasaran. Bulog, kata dia, akan menelusuri setiap keberangkatan secara online. Dia juga mengatakan beras Bansos ini akan sampai ke alamat KPM sebelum Lebaran Idul Fitri.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Selanjutnya: Audit BPKP Tidak Setuju Impor Kereta Bekas ...

<!--more-->

3. Audit BPKP Tidak Setuju Impor Kereta Bekas, Demi Industri Kereta Api Dalam Negeri

Rencana impor kereta bekas Jepang sepertinya bakal terhambat. Hasil audit Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan atau BPKP tidak merekomendasikan impor kereta bekas. Salah satu isi audit BPKP menyebutkan bahwa impor kereta bekas tidak akan mendukung pengembangan industri kereta api di dalam negeri.

Deputi Bidang Koordinasi Pertambangan dan Investasi Kemenko Marves, Septian Hario Seto, menjelaskan mengenai hasil audit BPKP tentang impor KRL bekas.

"Jadi kami di Kemenko Marves sudah menerima surat dari BPKP pada 29 Maret 2023, berarti Minggu lalu," kata Seto dalam konferensi pers di Gedung Kemenko Marves, Jakarta pada Kamis, 6 April 2023.

Dia menjelaskan, secara umum ada empat hal yang menjadi kesimpulan BPKP. Pertama, kata dia, rencana impor kereta bekas tidak mendukung pengembangan industri perkeretaapian nasional.

Seto lantas menyebut Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 175 Tahun 2015 tentang Standar Spesifikasi Teknis Kereta Kecepatan Normal dengan Penggerak Sendiri. Dalam beleid tersebut, ditetapkan persyaratan umum pengadaan sarana kereta kecepatan normal dengan penggerak sendiri, termasuk KRL, yang harus memenuhi spesifikasi teknis. Salah satunya mengutamakan produk dalam negeri.

Selain itu, Kementerian Perdagangan juga sudah memberikan tanggapan terkait permohonan dispensasi impor KRL bekas. Seto melanjutkan, Kemendag telah menyatakan permohonan dispensasi impor kereta bekas tersebut tidak dapat dipertimbangkan. Sebab, fokus pemerintah adalah pada kendaraan produksi dalam negeri dan substitusi impor melalui Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN).

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Selanjutnya: Jokowi Ajak Masyarakat Ikut Pilih Logo IKN ...

<!--more-->

  1. Jokowi Ajak Masyarakat Ikut Sayembara Memilih Logo IKN, Berhadiah 10 Motor Listrik

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam memilih logo Ibu Kota Nusantara (logo IKN). Sayembara pilih logo IKN itu berhadiah motor listrik bagi 10 orang pemenang.

Ajakan tersebut disampaikan melalui unggahan di akun Instagram @jokowi yang dipantau di Jakarta, Kamis, 6 April 2023. Dalam akun Instagram @jokowi itu diunggah video penjelasan tentang IKN. Selanjutnya dalam deskripsi unggahannya tertulis ajakan memilih logo IKN.

"Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah bagian dari Visi Indonesia Emas 2045 yang akan menjadi pusat perkembangan inovasi dan pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia," ujar Jokowi sebagaimana deskripsi unggahan tersebut.

Jokowi mengatakan seluruh masyarakat Indonesia dapat mengambil bagian dalam pembangunan Ibu Kota #NusantaraKita dengan ikut memilih salah satu dari 5 logo IKN.

"Jadilah bagian dari sejarah Indonesia. Mari memilih logo terbaik IKN di https://ikn.go.id/pilihlogonusantara pada 4 April s/d 20 Mei 2023," kata Jokowi.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

  1. Terungkap, Penyebab Pabrik Puma di Tangerang Bangkrut dan PHK Ribuan Buruh

Dinas Tenaga Kerja (Dinasker) Kabupaten Tangerang mengungkap penyebab kebangkrutan pabrik PT Tuntex Garment Indonesia yang berada di Cikupa, Kabupaten Tangerang.

Buntut dari kebangkrutan itu, pihak pabrik pakaian olah raga merek Puma ini telah resmi melaporkan penutupan pabrik dan melakukan pemutusan hubungan kerja atau PHK terhadap 1.163 buruh ke Disnaker Kabupaten Tangerang.

"Kami sudah menerima laporan dari perusahaan dan saat ini proses PHK sedang berjalan," ujar Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang Rudi Hartono kepada Tempo pada Rabu, 5 April 2021 kemarin.

Laporan tersebut, kata Rudi, ditindaklanjuti dengan tim Disnaker Kabupaten Tangerang mendatangi pabrik garmen tersebut. "Tim kami mendatangi pabrik dan bertemu dengan pihak manajemen Senin dan Selasa kemarin dan pihak perusahaan memastikan akan memberikan hak-hak karyawan sesuai aturan yang berlaku," kata Rudi.

Kepada Tempo, Rudi membeberkan penyebab pabrik Puma itu bangkrut dan melakukan PHK terhadap ribuan buruh. Menurut Rudi, pabrik tekstil ini tutup karena sudah tidak mampu lagi berproduksi akibat dampak dari terus merosotnya order dari Amerika dan Eropa, pasar terbesar pakaian olahraga itu. "Order terus menurun sejak tiga tahun terakhir ini," kata Rudi.

Rudi mengatakan, merosotnya order merupakan efek domino dampak pandemi Covid-19 dan lesunya ekonomi Amerika dan Eropa. "Sejak awal Covid-19 atau tahun 2020, orderan sudah seret dan tiga tahun terakhir ini kondisinya semakin parah karena order terus merosot," kata Rudi.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Baca juga: Diskon Tarif Tol 20 Persen untuk Mudik Lebaran, Detail Tanggal dan Tarif Baru

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

43 menit lalu

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Bogor untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik kedua negar

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

1 jam lalu

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dalam keterangan pers usai pertemuan, menjelaskan, Jokowi dan Hurley misalnya mebahas upaya menggiatkan pengajaran bahasa di masing-masing negara.

Baca Selengkapnya

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

2 jam lalu

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

Pengusaha Malaysia merasa kehilangan 9 mobil mewahnya yang ditahan Bea Cukai di Gudang Soewarna, Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

2 jam lalu

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

Jokowi ubah sistem kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan menjadi KRIS. Beriku 12 kriteria layanan KRIS dan 4 layanan ini yang tidak berlaku untuk KRIS.

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

3 jam lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

3 jam lalu

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

Jokowi menjadi sopir Gubernur Jenderal Australia David Hurley saat mengendarai mobil golf mengelilingi Kebun Raya Bogor

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa untuk Pilgub Jakarta dan Sumut dari PDIP, Bagaimana Peluangnya?

4 jam lalu

Ahok Masuk Bursa untuk Pilgub Jakarta dan Sumut dari PDIP, Bagaimana Peluangnya?

PDIP menyatakan bisa saja terjadi kejutan dalam bursa bakal calon Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Temui Jokowi, Ini Profil Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin

4 jam lalu

Temui Jokowi, Ini Profil Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin

Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin bertemui Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 16 Mei 2024. Untuk apa?

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

4 jam lalu

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

Presiden Jokowi menyambut kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Perbedaan Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan yang Bakal Diganti dengan KRIS

4 jam lalu

Perbedaan Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan yang Bakal Diganti dengan KRIS

Jokowi resmi mengganti sistem kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan dengan sistem kelas rawat inap standar (KRIS). Apa perbedaannya?

Baca Selengkapnya