Beli Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung dan Akses ke Stasiun Bisa via Aplikasi Gojek

Minggu, 5 Februari 2023 21:29 WIB

Kereta cepat Jakarta Bandung di Stasiun Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 13 Oktober 2022. Pemerintah menyatakan progres pengerjaan sudah mencapai 88,8 persen yang akan diikuti rencana uji dinamis bersama Presiden Joko Widodo dan Xi Jinping November mendatang. Jalur KCJB baru tersambung antara Tegalluar dengan Stasiun Padalarang. TEMPO/Prima mulia

TEMPO.CO, Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. secara resmi masuk ke ekosistem proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau KCJB. Hal ini ditandai dengan GoTo dan PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) yang telah menekan nota kesepahaman untuk pengembangan transportasi terintegrasi dan pelayanan KCJB.

"Kami akan hadirkan pengalaman mobilitas terbaik dengan mempermudah akses masyarakat untuk menggunakan KCJB," kata Chief Transportation Officer Gojek, Shobhit Singhal di kantor KCIC di Halim, Jakarta Timur dikutip melalui keterangan resmi pada 5 Februari 2023.

Baca: Beda Jauh Hitungan Cost Overrun Kereta Cepat RI dan Cina, Stafsus Erick Thohir Beberkan Sebabnya

Shobhit menjelaskan melalui kerja sama ini, masyarakat nantinya dapat membeli tiket KCJB melalui metode pembayaran GoPay. Selain itu, penumpang juga bisa mengakses stasiun KCJB, yakni Halim Jakarta Timur, Karawang, Padalarang Kabupaten Bandung Barat), dan Tegalluar Kabupaten Bandung, maupun area transit lainnya melalui aplikasi Gojek, dengan layanan GoRide dan GoCar.

Ia berujar kerja sama ini akan mempermudah masyarakat yang ingin memaksimalkan perjalanan, khususnya dengan layanan GoRide atau GoCar sebagai penghubung antar moda dari titik awal perjalanan menuju hub transportasi publik maupun dari hub transportasi publik ke titik akhir perjalanan.

Advertising
Advertising

Hal itu, kata dia, sejalan dengan rencana KCIC untuk membuka akses stasiun KCJB lebih mudah dijangkau bagi masyarakat yang ingin menggunakan kereta cepat.

Di sisi lain, kerja sama tersebut menambah kolaborasi antara ekosistem GoTo dengan penyedia transportasi massal di Indonesia. Seperti diketahui, sebelumnya GoTo sudah bekerja sama dengan PT Kereta Commuter Indonesia (KRL Commuterline) dan PT Transjakarta sebagai penyedia layanan transportasi massal di Jabodetabek.

Tahun lalu, Gojek dengan Kereta Commuter Indonesia (KCI), bekerja sama dalam peluncuran layanan GoTransit yang menyediakan akses pembelian tiket KCI melalui aplikasi Gojek.

GoTo mencatat layanan GoTransit telah menjadi pilihan utama untuk penjualan tiket secara digital dengan pangsa pasar sebesar 74 persen pada September 2022.

Selanjutnya: GoTransit juga mendorong ...

<!--more-->

Menurut Shobhit, GoTransit juga mendorong penetrasi penggunaan tiket digital sehingga penjualan tiket digital KCI meningkat 300 persen atau 3 kali lipat pada akhir tahun 2022. Pada 2023, kata dia, kerja sama dengan KCI juga diperluas ke wilayah operasional di Yogyakarta hingga Solo.

GoTo dan KCIC, ujar Shobhit, juga akan terus mengeksplorasi berbagai potensi kerja sama, salah satunya yakni pembelian tiket KCJB melalui fitur GoTransit di aplikasi Gojek melalui layanan GoTransit.

“Kini hanya dengan aplikasi Gojek, pengguna dapat dengan mudah mengakses layanan mobilitas terbaik untuk menuju stasiun serta melakukan pembelian tiket secara cepat, aman, dan non-tunai,” kata dia.

Sementara itu, Dwiyana Slamet Riyadi, Direktur Utama KCIC berharap kerja sama itu dapat berlanjut menghasilkan ragam kerja sama yang memberikan keuntungan kepada masyarakat. Ia mengaku yakin ada banyak peluang kerja sama lainnya dengan GoTo untuk mengembangkan KCJB.

Dwiyana berharap kerja sama antara GoTo dan KCIC dalam pengembangan kereta cepat ini ini dapat terus dijalin erat hingga nanti menciptakan banyak terobosan lain yang memberi manfaat ke masyarakat.

Baca juga: KCIC: Penyaluran PMN untuk Kereta Cepat Jakarta-Bandung dari KAI Tak Ada Kendala

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Kantong Hitam Berisi Rp 50 Juta Tertinggal di Kereta Cepat Whoosh, KCIC: Kami Kembalikan ke Pemilik

14 jam lalu

Kantong Hitam Berisi Rp 50 Juta Tertinggal di Kereta Cepat Whoosh, KCIC: Kami Kembalikan ke Pemilik

KCIC mengembalikan kantong hitam berisi uang Rp 50 juta yang tertinggal di Kereta Cepat Whoosh ke pemiliknya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Waktu Tempuh Kereta Cepat Jakata-Surabaya, Bea Cukai Tukang Palak Berseragam

16 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Waktu Tempuh Kereta Cepat Jakata-Surabaya, Bea Cukai Tukang Palak Berseragam

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Senin, 29 April 2024, dimulai dari waktu tempuh perjalanan kereta cepat Jakarta - Surabaya.

Baca Selengkapnya

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Lebih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

1 hari lalu

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Lebih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

Untuk warga di timur Jakarta, seperti Bekasi dan Depok, naik kereta cepat ke Surabaya bisa jadi lebih menghemat waktu daripada naik pesawat dari Soeta

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

3 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

3 hari lalu

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

Jauh sebelum wacana kereta cepat Jakarta-Surabaya, ada komikus yang pernah sindir Indonesia lebih pilih Cina dari pada Jepang.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

4 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

4 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

4 hari lalu

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

Platform e-commerce Tokopedia membeberkan alasan menaikkan biaya layanan merchant pada 1 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

4 hari lalu

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

Cuaca buruk membuat perjalanan kereta cepat Whoosh mengalami keterlambatan. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memberi kompensasi makanan dan minuman untuk penumpang.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

5 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya