Di B20 Summit, Menteri ESDM Rayu Investor Masuk RI: Transisi Energi Butuh USD 131 Triliun

Minggu, 13 November 2022 19:21 WIB

Arifin Tasrif diperkenalkan Presiden Joko Widodo sebagai Menteri ESDM saat pengumuman jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju di tangga beranda Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 23 Okotber 2019. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Nusa Dua - Menteri Energi dan Sumber Daya Alam (ESDM) Arifin Tasrif mengajak para investor membenamkan modalnya ke Indonesia untuk sektor ekonomi hijau. Investasi ini penting karena proses transisi energi membutuhkan dana yang besar.

Secara global, Arifin menyebut transisi energi memerlukan duit US$ 131 triliun. Nilai anggaran yang jumbo itu, menurut dia, bisa tercapai seandainya negara-negara mengumpulkan inisiatif secara bersama.

"Untuk mencapai target ini, kita tidak bisa bekerja sendiri," kata Arifin dalam B20 Summit di Nusa Dua, Bali, Ahad, 13 November 2022.

Baca: Luhut Minta Pengusaha Dunia Lupakan Kondisi Masa Lalu RI: This is New Indonesia

Arifin menyatakan negara-negara anggota G20 telah menyepakati target net zero emission (NZE) seiring dengan meningkatnya risiko krisis iklim. Target NZE bisa terlampaui jika ada dukungan finansial dan teknologi.

Advertising
Advertising

Lebih lanjut, Arifin mengatakan saat ini teknologi yang tersedia dan bisa dimanfaatkan untuk mendukung transisi energi baru sebesar 50 persen. Dengan inisiatif bersama untuk memenuhi target-target pendanaan dan teknologi itu, dia menuturkan percepatan transisi energi akan terdistribusi secara merata baik di negara berkembang maupun kurang berkembang.

Adapun bagi Indonesia, Arifin mengatakan negara sebetulnya telah diberkahi keuntungan karena memiliki sumber daya yang cukup untuk mengembangkan energi bersih, seperti panas bumi. Sehingga, negara bisa mencapai proses transisi energi secara mandiri.

Selanjutnya: Namun, untuk mendukung proses NZE lebih cepat, Arifin...

<!--more-->

Namun, untuk mendukung proses NZE lebih cepat, Arifin mengatakan negara tetap perlu bantuan pihak lain. "Kali ini kita minta kerja sama korporasi, bagaimana kita memproses bersama mineral ini," kata Arifin.

Indonesia memiliki target membangun 22 Gigawatt energi terbarukan dalam sepuluh tahun mendatang. Target ini membutuhkan duit sebesar US$ 50 miliar.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia terus mencapai NZE dengan mengembangkan industri hijau. Saat ini industri hijau dibangun di Kalimantan Utara.

Di sana, Indonesia akan sepenuhnya mengembangkan industri berbasis tenaga baru terbarukan, seperti tenaga air. “Kita harus memprioritaskan transisi energi melalui dekarbonisasi di sektor pembangkit listrik dan penggunaannya," katanya.

Untuk mewujudkannya, dia menuturkan pemerintah membutuhkan upaya bersama dari semua negara, baik negara maju maupun berkembang. Mantan Menko Polhukam itu percaya bahwa pemulihan ekonomi, praktik ekonomi dan bisnis yang berkelanjutan, serta pertumbuhan yang inklusif akan membawa kemakmuran bagi generasi mendatang.

Baca juga: Dorong PLN Kembangkan EBT, Luhut: Potensi Investasi USD 700 Miliar

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

14 jam lalu

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

Bisnis dari Holywings Group tidak hanya mencakup beach club terbesar di dunia (Atlas) dan di Asia (H Club), tapi juga klub dan bar

Baca Selengkapnya

Satgas-Satgas Bentukan Jokowi, Terbaru Satgas Percepatan Swasembada Gula dan Bioetanol

22 jam lalu

Satgas-Satgas Bentukan Jokowi, Terbaru Satgas Percepatan Swasembada Gula dan Bioetanol

Presiden Joko Widodo atau Jokowi kerap membentuk Satuan Tugas alias Satgas. terakhir tunjuk Bahlil pimpin Satgas Gula dan Bioetanol.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Pertanyakan Benih Padi Cina Mampu Taklukkan Lahan Kalimantan

1 hari lalu

Peneliti BRIN Pertanyakan Benih Padi Cina Mampu Taklukkan Lahan Kalimantan

BRIN sampaikan bisa saja padi hibrida dari Cina itu dicoba ditanam. Apa lagi, sudah ada beberapa varietas hibrida di Kalimantan. Tapi ...

Baca Selengkapnya

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

1 hari lalu

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah memprioritaskan pengusaha dalam negeri untuk berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

2 hari lalu

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

Badan Geologi ESDM membeberkan analisis tentang gempa bumi berkekuatan 6,2 magnitudo pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

2 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Setelah Harvey Moeis, Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Timah Termasuk Pejabat Pemerintahan Bangka Belitung

4 hari lalu

Setelah Harvey Moeis, Kejagung Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Timah Termasuk Pejabat Pemerintahan Bangka Belitung

Usai Harvey Moeis, Kejagung kembali menetapkan lima tersangka kasus tindak pidana korupsi PT Timah Tbk tahun 2015 sampai 2022.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

4 hari lalu

Terpopuler Bisnis: 40 Pabrik Baja Ilegal hingga 'Karpet Merah' Jokowi untuk Program Makan Siang Gratis

Zulhas mengatakan ada 40 pabrik yang memproduksi baja ilegal atau tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI).

Baca Selengkapnya

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

4 hari lalu

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

Satgas Pasti menemukan 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi sepanjang Februari hingga Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

4 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.

Baca Selengkapnya