Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

image-gnews
Mobil listrik Wuling Binguo EV. (Foto: Gooto/Dimas Prassetyo)
Mobil listrik Wuling Binguo EV. (Foto: Gooto/Dimas Prassetyo)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaWuling Motors atau Wuling meresmikan enam titik pengisian daya kendaraan listrik DC Charging. Kehadiran titik pengisian daya ini sebagai upaya Wuling mewujudkan komitmennya dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Keenam titik tersebut antara lain di Wuling Center-Jakarta Selatan, SCBD Park–Jakarta Selatan, Collins Marketing Gallery-Tangerang, dan Bekasi Cyber Park Mall-Bekasi. Kemudian, ada dua titik di dua rest area jalan tol, yakni KM 207 A Tol Palikanci dan KM 379 A Tol Batang-Semarang.

Fasilitas pengisian daya DC ini dapat digunakan secara gratis mulai dari 6 April sampai 31 Mei 2024. Selain itu, Wuling juga menyediakan fasilitas AC Charging di berbagai jaringan dealer resmi dan lokasi umum yang tersebar di wilayah Indonesia.

Aftersales Director Wuling Motors, Maulana Hakim, mengatakan komitmen Wuling dalam industri kendaraan listrik bukan hanya menghadirkan ragam pilihan kendaraan listrik yang tepat untuk konsumen. Lebih daripada itu, juga komitmen dalam pengembangan ekosistemnya. Salah satunya melalui pengisian daya cepat. 

"Untuk itu, Wuling melanjutkan langkahnya yang diwujudkan dengan beroperasinya 6 titik DC Charging di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang dan rest area di jalur Tol Cirebon dan Batang. Kami berharap para konsumen BinguoEV dapat merasakan pengalaman pengisian daya cepat dengan mudah dan nyaman,” kata dia dalam keterangan resmi yang dikutip Minggu, 7 April 2024.

Para konsumen BinguoEV Long Range AC/DC dan Premium Range dapat langsung mengisi daya di fasilitas pengisian yang tersedia. Konsumen dapat menghubungkan charging gun IEC BB (GB/T) pada charging port DC BinguoEV di sebelah kiri depan mobil. Setelah terhubung, konsumen dapat melihat status proses pengisian daya pada layar MID dan layar fasilitas pengisian daya. 

Wuling BinguoEV Long Range AC/DC dan Premium Range AC/DC sudah didukung oleh teknologi pengisian DC Charging. Pengisian daya cepat ini hanya memakan waktu sekitar 30 sampai 35 menit, dengan persentase pengisian daya 30-80 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jika ingin menghentikan proses pengisian daya, konsumen dapat memilih opsi ‘Stop’ di layar. Kemudian, cabut charging gun dari mobil dan letakkan kembali seperti semula.

Dengan adanya fasilitas DC Charging ini, kata Maulana Wuling menawarkan kemudahan pengisian daya cepat untuk pemilik BinguoEV secara gratis, tanpa perlu menggunakan aplikasi khusus. Setelah periode gratis habis, maka konsumen harus menggunakan aplikasi tertentu untuk dapat menikmati fasilitas pengisian daya ini. Sebagai informasi, 

Sales and Marketing Director Wuling Motors, Dian Asmahani, menambahkan bahwa sebelumnya Wuling turut menyediakan fasilitas AC Charging di 54 jaringan diler resmi dan 6 lokasi pengisian daya umum.

“Ke depannya, kami terus berkomitmen untuk menambah titik DC dan AC Charging. Tentunya akan kami informasikan secara berkala melalui situs dan akun resmi media sosial Wuling."

Pilihan EditorRamaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

2 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga


Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

3 hari lalu

Suasana arus lalu lintas Tol Tangerang-Merak pada kilometer 93 yang mengalami kemacetan sebelum Gerbang Tol Merak di Banten, 30 Mei 2019. Kemacetan disebabkan oleh meningkatkan jumlah kendaraan pada mudik H-6 Lebaran. TEMPO/Amston Probel
Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).


Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

4 hari lalu

PT Hutama Karya menargetkan perbaikan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) untuk ruas Palembang-Indralaya (Palindra) dan Indralaya-Prabumulih (Indraprabu), Sumatera Selatan rampung pada H-7 Lebaran 2024/1445 Hijriah. ANTARA/HO-Hutama Karya
Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

PT Hutama Karya (Persero) kembali mendapatkan dana segar melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk proyek Jalan Tol Trans Sumatera.


Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

5 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.


PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

5 hari lalu

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.


Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

5 hari lalu

Peneliti mengoperasikan penggunaan kendaraan listrik Micro Electric Vehicle-Teleoperated Driving System (MEVi) di BRIN, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 16 Februari 2022. Mobil ini memungkinkan pengguna mengoperasikannya dari jarak jauh. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.


10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

7 hari lalu

Berikut ini deretan jalan raya terpanjang di dunia, ada yang membentang hingga puluhan ribu kilometer. Adakah di Indonesia? Foto: Canva
10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

Berikut ini deretan jalan raya terpanjang di dunia, ada yang membentang hingga puluhan ribu kilometer. Adakah di Indonesia?


Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

8 hari lalu

Gunung Raung terlihat mengeluarkan abu vulkanik ketika kapal penyebrangan yang mengangkut pemudik  di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, 12 Juli 2015. Pemudik lebih banyak memilih mudik dengan jalur darat laut dikarenakan Gunung Raung terus bererupsi. TEMPO/Johannes P. Christo
Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.


Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

8 hari lalu

Sejumlah wisatawan mengunjungi Istana Anak di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Kamis 11 April 2024. Pengelola TMII menyebutkan sekitar 20.000 wisatawan mengunjungi obyek wisata tersebut pada hari kedua Lebaran 2024 (data terakhir pukul 15.00 WIB) dan diperkirakan jumlahnya akan terus meningkat hingga Minggu (14/4) atau H+3 Lebaran. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) berusia 49 tahun, suatu kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia di Jakarta Timur. Ada apa saja di sana?


Tol Yogya-Solo Kembali Ditutup Pasca Libur Lebaran, Berapa Total Kendaraan yang Melintas ?

9 hari lalu

Sejumlah kendaraan melewati jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta yang mulai dibuka untuk pemudik Lebaran 2024 mulai hari ini, Jumat, 5 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Tol Yogya-Solo Kembali Ditutup Pasca Libur Lebaran, Berapa Total Kendaraan yang Melintas ?

Akses keluar yang menjadi favorit pengguna Jalan Tol Yogya-Solo adalah arah Ngawen sebanyak total 40.965 kendaraan.