Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

Reporter

Editor

Khairul anam

image-gnews
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di Jakarta, Jumat (19/1), mengatakan ada pihak yang berupaya untuk menggoyang pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di Jakarta, Jumat (19/1), mengatakan ada pihak yang berupaya untuk menggoyang pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi diisukan akan mundur dari jabatannya. Mengenai hal itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan pun menantang menteri mundur segera. 

Luhut mempersilakan jika ada menteri yang mau mundur. Menurut dia, ada menteri yang sudah ditawari untuk mundur, tetapi hingga saat ini masih menduduki jabatannya.

“Silakan saja mundur, udah ditawarin mundur enggak mundur-mundur,” kata Luhut saat ditemui di kantor Kemenko Marves, Jakarta Pusat pada Jumat, 26 Januari 2024.

Meski begitu, Luhut enggan menjawab ketika ditanya mengenai siapa saja menteri yang ditawari untuk mundur itu. Dia kemudian membantah kabar mengenai Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati yang dikabarkan akan meninggalkan posisinya di Kementerian Keuangan.

“Enggak ada (Sri Mulyani mundur), saya masih ketemu baik kok,” tutur Luhut.

Lantas, siapa saja daftar nama-nama menteri yang diisukan akan mundur dari kabinet? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Daftar Menteri yang Diisukan Mundur

Politikus dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Deddy Yevri Hanteru Sitorus mengklaim ada kabar bahwa terdapat lima menteri yang berencana mundur dari Kabinet Indonesia Maju jilid II Presiden Jokowi. Deddy menyebut kelima menteri tersebut adalah Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, serta Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

“Itu kan nama-nama yang sudah lama diisukan,” kata Deddy saat dihubungi Tempo pada Kamis, 18 Januari 2024.

Sebelumnya, isu mengenai sejumlah menteri yang mundur dari kabinet ini mencuat setelah ekonom senior Universitas Indonesia (UI) Faisal Basri menyatakan telah mendengar kabar tersebut.

“Saya dengar Bu Sri Mulyani yang paling siap untuk mundur,” ujar Faisal dalam acara Political Economic Outlook 2024 yang diunggah di akun YouTube Progresif Idn pada Senin, 15 Januari 2024.

Dalam diskusi itu, Faisal lantas menyerukan masyarakat untuk membujuk Sri Mulyani, Basuki Hadimuljono, dan menteri-menteri lain untuk mundur dari kabinet Jokowi. Ajakan itu dilontarkan Faisal karena menilai kinerja pemerintahan Jokowi buruk. Dia juga menyoroti sejumlah mega proyek, seperti Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dan kereta cepat Jakarta-Bandung yang membebani APBN. 

Berdasarkan laporan Koran Tempo edisi Jumat, 19 Januari 2024, disebutkan rencana pengunduran diri Staf Khusus Menteri Keuangan Yustinus Prastowo memperkencang isu Sri Mulyani mundur. Menurut sumber lain, salah satu pemicu keinginan Sri Mulyani hengkang adalah perselisihan dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto karena anggaran pertahanan banyak dipotong oleh SMI. Teranyar soal pembelian pesawat Mirage 2000-5.

Yustinus Prastowo enggan menjawab pertanyaan soal isu mundurnya Sri Mulyani dari kabinet Jokowi. Pesan yang dikirim Tempo hanya dibaca dan panggilan telepon tidak dijawab. Isu ini membuat Sri Mulyani akhirnya angkat bicara. Pihaknya mengatakan ingin fokus pada tugasnya dan enggan berkomentar soal kabar angin perseteruan dirinya dengan Prabowo.

“Saya bekerja saja,” kata Sri Mulyani ditemui di Istana Negara usai rapat kabinet pada Jumat, 19 Januari 2024.

Saat sejumlah menteri diisukan mundur, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud Md menyatakan secara langsung siap mundur dari jabatannya. Terlebih, saat ini Mahfud adalah calon wakil presiden dari Ganjar Pranowo dalam kontestasi Pilpres 2024.

“Bahwa pada saat yang tepat pasti akan mengajukan pengunduran diri secara baik-baik,” kata Mahfud dalam acara "Tabrak Prof" di Semarang, Jawa Tengah, Selasa malam, 23 Januari 2024.

Menurut Mahfud, isyarat bakal mundur dari jabatan menteri juga telah dia sampaikan saat debat calon wakil presiden kedua lalu. Mahfud mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang telah mengangkatnya menjadi menteri. Dia mengungkapkan alasannya hingga kini masih bertahan sebagai menteri adalah karena ingin memberi contoh sebagai kontestan pemilu yang berstatus pejabat pemerintahan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kalau saya jadi cawapres masih merangkap apakah saya menggunakan kedudukan saya untuk memanfaatkan fasilitas negara atau tidak? Sudah tiga bulan saya lakukan, saya tidak pernah menggunakan fasilitas negara,” katanya.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu juga mengaku tetap menjalankan rutinitasnya berkantor sebagai Menkopolhukam. Bahkan sejak menjadi cawapres, dia mengaku melarang koleganya yang menjabat di daerah agar tak menjemput serta melayaninya ketika berkunjung. Namun, dia menilai kandidat lain masih memanfaatkan fasilitas negara untuk kepentingannya sebagai kontestan pemilu.

Malah yang terakhir menteri yang tidak ada kaitannya dengan politik juga ikut tim sukses,” ucap dia.

Melihat kondisi tersebut, Mahfud mengungkapkan niatnya untuk mundur dari kabinet tinggal menunggu waktu.

“Oleh sebab itu, saya kira percontohan saya tinggal menunggu momentum,” kata Mahfud.

Sementara itu, Presiden Jokowi turut menanggapi isu menteri-menteri yang akan mundur dari kabinetnya. Menurut dia, kabar tersebut merupakan hal biasa di bulan-bulan politik seperti Pemilu.

“Ya namanya bulan politik, tahun politik. Semua hal pasti akan berkaitan dengan yang bersifat politik,” kata Jokowi usai menghadiri acara Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat pada Sabtu, 20 Januari 2024.

Jokowi mengklaim para menteri tetap bekerja seperti biasa meski terdapat isu tersebut.

“Tapi biasa, wong kita kerja biasa. Kerja rutin biasa,” ucapnya.

Jokowi juga berujar komunikasi antara dirinya dengan para menteri tetap lancar. Kabinetnya, kata Jokowi, mengadakan rapat terbatas dan rapat internal setiap hari yang dihadiri semua atau sebagian menteri. Jokowi menyatakan pertemuannya dengan para menteri itu terus berjalan tanpa jeda.

“Setiap hari dari pagi sampai sore. Pagi, siang, malam, rapat paripurna, rapat internal, rapat terbatas, semua enggak pernah ada jedanya,” ujar Jokowi.

Rapat-rapat itu, kata dia, dilakukan dengan menteri yang berbeda-beda. Dia pun mengatakan tak ada masalah yang terjadi dalam kabinetnya.

“Setiap jam, setiap dua jam gonta-ganti rapat. Gonta-ganti menteri juga. Enggak ada masalah,” kata mantan Gubernur DKI Jakarta.

RADEN PUTRI | TIM TEMPO

Pilihan Editor: Sistem Tarif Kereta Cepat Whoosh Segera Gunakan Dynamic Pricing, Ini Maksudnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang Toxic, Pengamat Sebut Kontra dengan Narasi Rekonsiliasi

2 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ketika ditemui di Bandara VVIP IKN pada Selasa, 7 Mei 2024. Luhut datang ke IKN hari ini untuk membahas penyelesaian permasalahan lahan di IKN yang belum clear bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. TEMPO/Riri Rahayu
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang Toxic, Pengamat Sebut Kontra dengan Narasi Rekonsiliasi

Pernyataan Luhut disebut kontra dengan narasi rekonsiliasi dan gotong royong membangun Indonesia yang terus digaungkan Prabowo.


Kabinet Prabowo: antara Orang Toxic dan Nomenklatur 40 Menteri

5 jam lalu

Wakil Presiden terpilih 2024 Gibran Rakabuming Raka dan Presiden terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri acara halalbihalal dan silaturahmi di Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Seven, Jakarta Pusat, Minggu, 28 April 2024. Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah pejabat seperti, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menteri Investasi Bhlil Lahadalia hingga kedubes Arab Saudi. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kabinet Prabowo: antara Orang Toxic dan Nomenklatur 40 Menteri

Prabowo Subianto aktif membuka komunikasi dengan partai-partai yang sebelumnya berseberangan dalam Pilpres 2024.


Datangi IKN, Luhut Targetkan Persoalan Lahan yang Belum Clear Selesai Akhir Mei

19 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ketika ditemui di Bandara VVIP IKN pada Selasa, 7 Mei 2024. Luhut datang ke IKN hari ini untuk membahas penyelesaian permasalahan lahan di IKN yang belum clear bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. TEMPO/Riri Rahayu
Datangi IKN, Luhut Targetkan Persoalan Lahan yang Belum Clear Selesai Akhir Mei

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menargetkan permasalahan lahan di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara rampung akhir Mei.


Jokowi Sepakat dengan Luhut soal Jangan Ada Orang Toxic di Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Presiden Jokowi ditemui usai peresmian Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) di Tapos, Depok, pada Selasa pagi,  7 Mei 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Sepakat dengan Luhut soal Jangan Ada Orang Toxic di Kabinet Prabowo

Presiden Jokowi setuju dengan usul yang menyebut Presiden terpilih Prabowo Subianto tak perlu membawa orang 'toxic' masuk kabinet.


Respons Luhut Soal Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

1 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Respons Luhut Soal Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Menko Marves RI, Luhut Binsar Pandjaitan, mendukung rencana Presiden terpilih, Prabowo Subianto, yang ingin rutin bertemu dengan para mantan presiden Republik Indonesia dengan membentuk presidential club.


Kasus Kewarganegaraan Ganda Gloria Natapradja Hamel, Tersandung Punya Paspor Prancis Gagal Jadi Paskibra 2016

1 hari lalu

Gloria Natapradja Hamel saat diizinkan bergabung bersama anggota Paskibraka di Istana Merdeka, Jakarta, 17 Agustus 2016. Gloria merupakan wakil dari daerah Jawa Barat. TEMPO/Subekti.
Kasus Kewarganegaraan Ganda Gloria Natapradja Hamel, Tersandung Punya Paspor Prancis Gagal Jadi Paskibra 2016

Gara-gara memiliki kewarganegaraan ganda punya paspor Prancis, Gloria Natapradja gagal jadi anggota paskibra 2016, ini kilas balik kasusnya


Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda di Indonesia, Ini 5 Negara yang Sudah Menerapkannya

1 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menangis saat memeluk Jenderal Maruli Simanjuntak yang baru dilantik sebagai KSAD di Istana Negara, Jakarta, Rabu 29 November 2023. Luhut yang baru saja pulih hadir menyaksikan sang menantu, Maruli Simanjuntak dilantik menjadi KSAD. TEMPO/Subekti.
Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda di Indonesia, Ini 5 Negara yang Sudah Menerapkannya

Luhut bicara soal kemungkinan diaspora memperoleh kewarganegaraan ganda. Negara mana saja yang sudah menerapkannya?


Respons Kubu Prabowo-Gibran atas Pesan Luhut agar Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan

1 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan usai menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, 12 November 2019. TEMPO/Ahmad Faiz
Respons Kubu Prabowo-Gibran atas Pesan Luhut agar Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan

Gibran mengaku tak tahu siapa yang dimaksud Luhut soal orang toxic yang jangan dibawa ke pemerintahan Prabowo.


Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

1 hari lalu

Karyawan menata sepatu produk Bata pada rak toko di Pasar Baru, Jakarta, Senin 6 April 2024. BATA mengalami lonjakan peningkatan rugi bersih hingga 79,65 persen YoY menjadi Rp190,29 miliar pada 2023, dari tahun sebelumnya Rp105,92 miliar. TEMPO/Tony Hartawan
Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan memanggil manajemen PT Sepatu Bata Tbk., imbas penutupan pabrik alas kaki itu di Purwakarta, Jawa Barat.


Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

1 hari lalu

Ilustrasi Logo Tesla. REUTERS/Dado Ruvic
Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.