Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

TikTok Shop Dilarang Jualan, Ini Keluhan Afiliator: Kehilangan Penghasilan hingga ...

Reporter

Editor

Agung Sedayu

image-gnews
Sejumlah Pedagang Pasar Tanah Abang Menilai Tidak Tepat Larangan Tiktok Shop oleh Pemerintah
Sejumlah Pedagang Pasar Tanah Abang Menilai Tidak Tepat Larangan Tiktok Shop oleh Pemerintah
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPemerintah secara resmi merevisi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No. 50 Tahun 2020 tentang Ketentuan Perizinan Usaha, Periklanan, Pembinaan, dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan Melalui Sistem Elektronik. Salah satu isi aturan tersebut adalah melarang social commerce, termasuk TikTok Shop, untuk berjualan.

Perubahan itu dilakukan setelah banyaknya keluhan datang dari pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) terkait jual-beli di social commerce, seperti TikTok Shop

Aturan pelarangan TikTok Shop berjualan oleh pemerintah tersebut tentu melahirkan berbagai macam respons, baik positif maupun negatif. Salah satu pihak yang merasa dirugikan dengan pelarangan TikTok Shop adalah para pelaku afiliasi (affiliator). 

TikTok Affiliate sendiri merupakan program yang ditawarkan TikTok sebagai strategi pemasaran (marketing) untuk menghubungkan kreator dengan penjual (seller). 

Melalui program tersebut, konten kreator akan memperoleh komisi dari promosi dan penjualan yang berhasil dilakukan setelah memberikan tautan (link) produk. 

Lantas, apa saja keluhan afiliator TikTok Shop? Berikut  sejumlah respon dari para afiliator yangTempo rangkum dari cuitan (tweet) beberapa akun X (dulu Twitter). 

8 Keluhan Afiliator TikTok

  1. Tiktok Menghasilkan Banyak Manfaat

“Admin live TikTok dan affiliator jadi pekerjaan yang menghasilkan gara-gara kehadiran TikTok Shop, UMKM yang jualan di TikTok juga sebenarnya banyak banget, kalau mau lihat manfaatnya, jauh lebih banyak, dan TikTok efektif sekali untuk mendongkrak penjualan, sukses memangkas promosi menjadi transaksi,” tulis akun @bismayuan, Rabu, 27 September 2023. 

  1. TikTok Jadi Inovasi di Era Digital

“Pak @jokowi, bagaimana dengan nasib kami sebagai affiliator TikTok dan penjual? Karena kami juga UMKM yang mencari nafkah di TikTok. Tolonglah pak, jangan dipisah social commerce ini. Ini adalah inovasi untuk menghadapi era digital saat ini #TikTok,” kata @andymanginte, Rabu, 27 September 2023. 

  1. Keputusan yang “Malas”
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Ciri khas pengambilan keputusan yang malas. Cari gampangnya doang. Padahal di TikTok Shop juga ada UMKM yang mungkin enggak sanggup bayar sewa toko. Padahal tinggal larang saja artis yang jadi affiliator, lalu atur sistem penetapan harga, atau apalah gitu,” ucap @skyundocean, Rabu, 20 September 2023. 

  1. Banyak yang Bekerja sebagai host TikTok Live

“Padahal okeh sik etok kerjaan goro-goro (padahal banyak yang mendapatkan pekerjaan gara-gara TikTok) TikTok host live, affiliator,” ujar @UlphaAlfiana, Kamis, 28 September 2023. 

  1. Banyak Afiliator “Menangis”

“Juni kemarin, TikTok Shop jadi sponsor utama pameran buku internasional yang diadakan di Malaysia. Di Indonesia malah ditutup dan kita enggak bisa jualan lagi deh. Banyak banget penjual dan afiliator menangis. Piye iki? (bagaimana ini?),” kata @irvgbnjmn, Senin, 25 September 2023. 

  1. Penjualan Turun Drastis

“Banyak UMKM sama afiliator yang kena dampak (setelah pelarangan social commerce). Tadi ada lewat di TikTok, mereka jual kayak jajanan tradisional gitu dan usahanya maju gara-gara jualan di sana, tapi yang sekarang yang beli malahan turun drastis,” tulis @makhlukbiasahhh, Selasa, 26 September 2023. 

  1. Pembunuhan terhadap UMKM

“Dear pak @jokowi dan mas @kaesangp, coba lihat banyak UMKM yang berjuang dan tertolong oleh TikTok. Tapi UMKM kita sangat sulit booming (meledak) tanpa TikTok, basreng salah satunya. Dan banyak banget UMKM anak-anak muda yang laku di TikTok. Ada juga profesi baru afiliator yang mampu menghidupi mereka,” kata @si_asep1988, Rabu, 27 September 2023. 

  1. Kehilangan Penghasilan

“Selamat pak menteri @ZUL_Hasan (akun X Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan), akhirnya kami beberapa grup afiliator TikTok Shop sepakat tidak akan memilih presiden dan caleg (calon legislatif) dari partai Anda (Partai Amanat Nasional alias PAN). Terima kasih sudah menghilangkan penghasilan kami yang memajukan UMKM,” ucap @faid_firmansyah, Selasa, 26 September 2023. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan Editor: Syahrul Yasin Limpo Terjerat Kasus Korupsi, Ini Profil dan Perjalanan Karirnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PNM Rayakan Hari Bumi dengan Pelatihan untuk UMKM

2 hari lalu

PNM Rayakan Hari Bumi dengan Pelatihan untuk UMKM

Terdapat tiga aktivitas kegiatan, dua di antaranya adalah pelatihan literasi keuangan digital dan penanaman bibit tanaman.


Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

3 hari lalu

Ilustrasi TikTok. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.


Wabup Kukar Rendi Solihin Dialog dengan Pelaku UMKM di Sanga-sanga

4 hari lalu

Wabup Kukar Rendi Solihin Dialog dengan Pelaku UMKM di Sanga-sanga

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar berkomitmen untuk terus membersamai pelaku UMKM


Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

4 hari lalu

Presiden Jokowi ditemui usai peresmian Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) di Tapos, Depok, pada Selasa pagi,  7 Mei 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

Presiden Jokowi mengharapkan pembukaan IDHT memperkuat ekosistem digital lokal.


Cerita TikToker Awbimax Ditawari Jadi Buzzer Bea Cukai, Patok Harga Rp100 Juta

5 hari lalu

TikToker, Bima Yudho Saputro yang viral setelah membuat video berjudul Alasan Lampung Gak Maju-Maju. Foto: TikTok/@Awbimaxreborn
Cerita TikToker Awbimax Ditawari Jadi Buzzer Bea Cukai, Patok Harga Rp100 Juta

Tiktokers @awbimax atau Bima viral mengakui ditawari menjadi buzzer Bea Cukai.


Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo meresmikan Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit Pendidikan sebagai Penyelenggara Utama atau Hospital Based (PPDS RSPPU) di RS Anak dan Bunda Harapan Kita, Jakarta, Senin, 6 Mei 2024. Program ini diharapkan dapat mempercepat pemenuhan dokter spesialis di daerah-daerah tertinggal, perbatasan dan Kepulauan. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

Presiden Jokowi nge-prank jurnalis yang sudah menuggu sekitar setengah jam untuk sesi wawancara cegat atau doorstop.


Viral TikTokers Bima Unggah Penawaran jadi Buzzer Bea Cukai, Begini Tanggapan Bea Cukai

5 hari lalu

Penumpang pesawat di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta saat berlakunya aturan baru bea cukai mengenai pembatasan jumlah barang dari luar negeri dan jastip di Kota Tangerang, 15 Maret 2024. TEMPO/Martin Yogi Perdamean
Viral TikTokers Bima Unggah Penawaran jadi Buzzer Bea Cukai, Begini Tanggapan Bea Cukai

Bima tidak ingin menjadi pembohong karena harus berbicara testimoninya tentang Bea Cukai menggunakan skrip yang dibuat oleh agensi.


Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

6 hari lalu

Parade pembukaan Solo Great Sale 2024 semarak dengan arak-arakan gunungan di sepanjang jalan Slamet Riyadi Solo, Jawa Tengah, Minggu, 5 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

Solo Great Sale 2024 (SGS 2024) diharapkan menjadi sarana para pelaku UMKM memasarkan produknya.


Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

6 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2024. Rapat tersebut membahas mengenai persediaan pangan, stok dan harga pangan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas meminta para pengusaha pangan untuk segera memenuhi standar sertifikasi halal hingga Oktober 2024.


Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

7 hari lalu

Twitch. Kredit: Variety
Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya