Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Coldplay Konser 6 Hari di Singapura, Kemenparekraf Tetap Yakin Batam dan Bintan BIsa Diuntungkan

image-gnews
Coldplay Harus Manggung di Indonesia
Coldplay Harus Manggung di Indonesia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) masih optimistis bahwa konser Coldplay selama 6 hari di Singapura bisa berdampak bagi ekonomi pariwisata Indonesia, khususnya di daerah Batam dan Bintan, Kepulauan Riau.

Deputi Bidang Kebijakan Strategis Kemenparekraf, Nia Niscaya, mengatakan pelaku usaha Indonesia bisa menawarkan akomodasi atau post event. "Singapura kan dekat dengan destinasi Batam dan Bintan. Akomodasi, makan dan minum kita lebih kompetitif," kata Nia dalam konferensi pers vitual pada Senin, 26 Juni 2023. 

Akses dari Singapura ke kedua kota tersebut, menurut NIa, juga banyak. Salah satunya dengan kapal laut.

Oleh karena itu, dia menganggap hal ini sebagai sebuah opportunity bahwa Indonesia bisa menawarkan kepada penonton yang berada di Singapura untuk memperpanjang hari liburannya setelah event. Atau saat event juga bisa bermalam di Batam-Bintan," kata Nia. 

Lebih lanjut, Deputi Bidang Produk Kreatif dan Penyelenggara Kegiatan Kemenparekraf, Vinsenius Jemadu, mengatakan kementeriannya berupaya mengembangkan program untuk cross border di Batam dan Bintan.

Sehingga, orang yang nonton konser Coldplay di Singapura bisa berlibur di kedua kota itu. "Saya kira ini satu hal yang dapat memberikan dan memfasilitasi penonton. Sehingga tidak semua biaya lari ke Singapura, tapi juga masuk ke Indonesia," ujar Vinsen.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno sebelumnya menyebutkan rencana konser Coldplay yang akan digelar di Singapura harus dianggap sebagai peluang. Oleh karena itu, Kemenparekraf tengah mengupayakan membuat paket wisata di Kota Batam dan Bintan, Kepulauan Riau untuk menangkap peluang yang timbul tersebut. 

Para wisatawan asal Indonesia yang hendak menonton konser tersebut di Singapura, menurut Sandiaga, bisa berangkat dari Batam. "Kita akan buatkan paket wisata di Batam,” ujar Sandiaga dalam The Weekly Brief with Sandi Uno yang dipantau secara daring di Jakarta, Senin, 12 Juni 2023.

Sebelumnya, praktisi pariwisata dari Ikatan Cendekiawan Pariwisata Indonesia (ICPI), Azril Azahari, menyebut konser Coldplay selama 6 hari di Singapura menunjukkan bahwa Indonesia telah kecolongan. Sebab, event tersebut turut semakin menarik warga Indonesia untuk melawat ke negeri Singa. 

Terlebih, selama ini sudah banyak orang Indonesia yang wisata belanja ke negara tersebut. "Apalagi ada event sangat menarik seperti konser Codplay. Makin lengkaplah alasan orang Indonesia untuk mengeluarkan uang di Singapura," kata Azril ketika dihubungi, Ahad, 25 Juni 2023.

Azril menilai pemerintah kecolongan lantaran selama ini terlalu berfokus pada pengembangan destinasi wisata superpriotitas yang terlalu menghabiskan dana investasi untuk pembangunan infrastrukturnya. Sementara Singapura, lanjut Azril, berhasil membangkitkan sektor pariwisata pasca pandemi Covid-19 melalui event yang sangat strategis. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Coldplay dipastikan akan menggelar konser selama enam hari di Singapore Nation Stadium. Total hari konser tersebut bertambah dua hari pada 30 dan 31 Januari 2024 setelah diumumkan promotor, Live Nation Singapore. Hal tersebut dilakukan karena tingginya antusiasme penggemar saat pembelian tiket konser dari band asal Inggris tersebut.

Pilihan Editor: Piala Dunia U-17 dan Konser Coldplay Bentrok Jadwal, Mana yang Lebih Berdampak dan Penting ?

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Soroti Sejarah Hukum Kampung Tua di Rempang, Ombudsman: Ini Unik

18 jam lalu

Sejumlah warga melintas di perkampungan nelayan Sembulang, Pulau Rempang, Batam, Kepulauan Riau, Rabu, 22 September 2023. Sebanyak empat kampung yakni Kampung Sembulang Tanjung, Sembulang Hulu, Pasir Panjang, dan Blonkeng dari 16 kampung tua terdampak relokasi tahap pertama dalam pengembangan Proyek Strategis Nasional (PSN) Rempang Eco-City Pulau Rempang. ANTARA/Teguh Prihatna
Soroti Sejarah Hukum Kampung Tua di Rempang, Ombudsman: Ini Unik

Pada 2007 telah direkomendasikan untuk mempertahankan kawasan kampung tua di Rempang agar tidak masuk dalam pengembangan kawasan.


Sikapi Temuan Awal Masalah Rempang, Ombudsman Berikan 4 Saran Korektif

19 jam lalu

Ratusan buruh Kota Batam yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Batam melakukan aksi demontrasi di depan kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Batam, Senin (25/09). Selain menuntut kenaikan upah, massa juga menyampaikan dukungan kepada masyarakat Rempang, Kota Batam. TEMPO/YOGI EKA SAHPUTRA
Sikapi Temuan Awal Masalah Rempang, Ombudsman Berikan 4 Saran Korektif

Ombudsman meminta Kepolisian Resor Barelang membebaskan atau memberikan penangguhan penahanan bagi warga Rempang yang masih ditahan sesuai ketentuan.


Himpunan Humas Hotel (H3) Selenggarakan Seminar & Musyawarah Nasional

20 jam lalu

H3 Summit 2023 - Seminar dan Musyawarah Nasional di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif Republik Indonesia.
Himpunan Humas Hotel (H3) Selenggarakan Seminar & Musyawarah Nasional

H3 juga ingin lebih memahami peranan humas hotel dari sudut pandang para pelaku industri perhotelan, media, dan content creator.


Ke Mana Relokasi Warga Pulau Rempang Terdampak Rempang Eco City? Bahlil Sebut Tanjung Banon, BP Batam: Bida 3 Sambau

22 jam lalu

Dua warga memperbaiki jaring ikan di perkampungan nelayan Sembulang, Pulau Rempang, Batam, Kepulauan Riau, Minggu, 17 September 2023. Sejak dua pekan terakhir nelayan di pulau tersebut tidak melaut dampak dari rencana relokasi warga untuk proyek strategis nasional (PSN) Rempang Eco-City Pulau Rempang. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Ke Mana Relokasi Warga Pulau Rempang Terdampak Rempang Eco City? Bahlil Sebut Tanjung Banon, BP Batam: Bida 3 Sambau

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebut warga Pulau Rempang terdampak Rempang Eco City akan digeser ke Tanjung Banon.


BP Batam Klaim 291 Keluarga di Pulau Rempang Setuju Direlokasi, Ombudsman: Jangan-jangan, Pendatang?

1 hari lalu

Suasana Aksi Demo Bela Rempang 209 yang berlangsung di depan Patung Kuda Arjuna Wijaya, Jakarta Pusat. Rabu, 20 September 2023. Tempo/I Gusti Ayu Putu Puspasari.
BP Batam Klaim 291 Keluarga di Pulau Rempang Setuju Direlokasi, Ombudsman: Jangan-jangan, Pendatang?

Ombudsman RI masih menelusuri kebenaran persetujuan warga Pulau Rempang soal relokasi untuk pengembangan Rempang Eco City.


Ombudsman Sebut Warga Rempang Tertekan, Kenapa?

1 hari lalu

Warga membawa spanduk saat unjuk rasa bela Rempang di depan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, 26 September 2023. Mereka menuntut aparat untuk membebaskan warga yang ditahan saat konflik agraria antara warga Rempang dibubarkan oleh aksi represif polisi. Massa aksi juga menyerukan agar pemerintah lebih pro pada hak-hak rakyat ketimbang pencaplokan lahan demi investasi. TEMPO/Prima mulia
Ombudsman Sebut Warga Rempang Tertekan, Kenapa?

Saat ini, pemerintah memang sedang berupaya merelokasi warga dari lahan 2.000 hektare di Pulau Rempang.


Kompensasi Rumah Warga Terdampak Rempang Eco City Rp 120 Juta Lebih, Begini Penjelasan Bahlil

2 hari lalu

Massa dari berbagai ormas melakukan aksi Bela Rempang 209 di Patung kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu, 20 September 2023. Dalam aksinya, massa dari Front Persaudaraan Islam (FPI), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) PA 212 dan ormas lainya meminta pemerintah agar mengembalikan hak masyarakat rempang dan mendesak agar rakyat diperlakukan dengan manusiawi. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kompensasi Rumah Warga Terdampak Rempang Eco City Rp 120 Juta Lebih, Begini Penjelasan Bahlil

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menyebut masyarakat terdampak proyek Rempang Eco City bisa mendapat kompensasi rumah lebih dari Rp 120 juta di tempat relokasi.


Janji Bahlil untuk Warga Rempang yang Bakal Direlokasi ke Tanjung Banon, Apa Saja?

2 hari lalu

Suasana Aksi Demo Bela Rempang 209 yang berlangsung di depan Patung Kuda Arjuna Wijaya, Jakarta Pusat. Rabu, 20 September 2023. Tempo/I Gusti Ayu Putu Puspasari.
Janji Bahlil untuk Warga Rempang yang Bakal Direlokasi ke Tanjung Banon, Apa Saja?

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia berjanji relokasi masyarakat terdampak proyek Rempang Eco City di Batam, Kepulauan Riau, akan digarap dengan baik


Ini Hasil Rapat Jokowi dengan Sejumlah Menteri soal Pulau Rempang

3 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Mensesneg Pratikno (tengah), Menkeu Sri Muyani (kedua kiri), Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia (kiri) dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono seusai pemasangan bilah pertama Garuda di Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat, 22 September 2023. Presiden Jokowi menyebut progres pembangunan Kantor Presiden sudah mencapai 38 persen. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Ini Hasil Rapat Jokowi dengan Sejumlah Menteri soal Pulau Rempang

Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri dalam rapat terbatas hari ini guna membahas soal Pulau Rempang. Apa hasilnya?


Buruh Ikut Dukung Warga Pulau Rempang, Gelar Unjuk Rasa di Depan Pemkot Batam

3 hari lalu

Ratusan buruh Kota Batam yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Batam melakukan aksi demontrasi di depan kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Batam, Senin (25/09). Selain menuntut kenaikan upah, massa juga menyampaikan dukungan kepada masyarakat Rempang, Kota Batam. TEMPO/YOGI EKA SAHPUTRA
Buruh Ikut Dukung Warga Pulau Rempang, Gelar Unjuk Rasa di Depan Pemkot Batam

Ratusan buruh yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Batam menggelar aksi untuk mendukung warga Pulau Rempang dan mengajukan sejumlah tuntutan lainnya.