Driver Taksi Online Demo: Kami Sudah Mediasi 3 Kali dengan Gojek, 4 Kali Grab

Aksi demo yang dilakukan oleh pihak Driver Online Indonesia (DRONE) di depan Kantor Gojek, Blok M, Jakarta, pada Senin, 12 September 2022. TEMPO/Defara
Aksi demo yang dilakukan oleh pihak Driver Online Indonesia (DRONE) di depan Kantor Gojek, Blok M, Jakarta, pada Senin, 12 September 2022. TEMPO/Defara

TEMPO.CO, Jakarta - Sebelum turun ke jalan melakukan demostrasi, para pengemudi taksi online yang tergabung dalam Driver Online Indonesia (DRONE) sudah melakukan mediasi dengan aplikator. Ketua Umum Komunitas Bogor Raya (Kobra) Apih Hedy yang ikut dalam aksi demo, menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan mediasi dengan Gojek sebanyak tiga kali, dan Grab Indonesia empat kali.

“Kami sudah mediasi berulang-ulang, tiga kali malah dengan Gojek dan Grab 4 kali. Tapi itu tidak ada mereka itikad untuk memenuhi tuntutan kami. Itu alasan kenapa kami turun ke jalan,” ujar dia di sela-sela aksi demonstrasi di depan Kantor Gojek, Jakarta Selatan, Senin, 12 September 2022.

Apih mengatakan rencana aksi turun ke jalan direncanakan sudah lama karena pihak aplikator tidak menggubris aspirasinya. Dengan melakukan demostrasi dan langsung menggeruduk kantornya, dia berharap, aplikator mendengar aspirasi para pengemudi taksi online.

“Kami harap driver online sudah tidak akan melakukan mediasi lagi, yang kami inginkan adalah langsung saja mereka harus menjawab sekarang apa yang kami tuntut,” tutur Apih.

Adapun tuntutannya, Kepala Divisi Humas DRONE Abah Ajat, menjelaskan pertama menuntut kenaikan tarif taksi online. "Kita sih sebenarnya pengen enggak muluk-muluk minta agar potongan aplikator 10-15 persenlah. Kita juga pengen biaya operasional dari aplikasi yang tadinya 20 persen minta tolong dikurangi karena itu menjadi beban buat kita," kata dia.

Selain itu, mereka juga meminta agar pisahkan Blue Bird dari aplikasi Gojek - Grab dan kembali pada sistem awal yakni ride sharing, dimana pengemudi taksi bebas mengambil orderan. Tuntutan lainnya meminta agar aplikator merevisi perjanjian kemitraan yang adil dan melibatkan seluruh elemen dari driver online.

"Serta berhenti lakukan penerimaan mitra baru pada aplikasi Gojek - Grab untuk menjaga kestabilan antara penumpang dengan mitra driver online," kata Abah Ajat.

Aksi tersebut digelar mulai pukul 10.00 WIB, di mana mereka berkumpul di depan Kantor Grab Indonesia, Tower Gama, Jakarta Selatan. Massa aksi sempat ricuh dan membuat gerbang depan Tower Gama ambruk pada pukul 11.04 WIB. Setelah itu para pengemudi berhamburan memasuki halaman gedung tersebut. Mereka beberapa kali berbincang dengan pengelola gedung.

Salah satu peserta aksi tetap berkukuh ingin ditemui langsung oleh pihak Grab Indonesia. Namun ternyata kantor Grab Indonesia sudah pindah dari Gama Tower.

Setelah memastikan bahwa kantornya benar-benar pindah, salah seorang koordinator aksi di atas mobil komando memerintahkan kepada massa aksi untuk membubarkan diri dari gedung tersebut dan berpindah ke kantor Gojek di kawasan Blok M. "Satu suara, di sini tidak ada Grab, ayo lanjut ke kantor Gojek," seru salah seorang koordinator aksi.

Kemudian, mereka melanjutkan perjalanannya dan sampai di depan Kantor Gojek sekitar pukul 12.25 WIB. Di depan Kantor Gojek para pendemo menyampaikan aspirasinya dengan damai meski sempat terjadi dorong-dorongan dengan pihak polisi. 

Para pengemudi online berkumpul dan berorasi di bawah hujan. Setelah janji yang disebut disampaikan oleh pihak manajemen Gojek itu diumumkan, massa aksi mulai membubarkan diri dengan tertib, dan membersihkan sampah yang berserakan di lokasi demo pada pukul 16.00 WIB.

“Setelah dijembatani pihak kepolisian, Gojek menjanjikan akan menemui kami pada Jumat, 16 September 2022, pukul 13.00 WIB di Lapangan Blok S. Gojek akan menandatangi tuntutan kami,” ujar dia Abah Ajat.

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini








Ada Gojek Swadaya pada Ramadan 2023, Program Mudik untuk Mitra Driver Gojek

5 hari lalu

Sejumlah mitra layanan ojek daring Gojek menunjukkan logo merger perusahaan Gojek dan Tokopedia yang beredar di media sosial di shelter penumpang Stasiun Kereta Api Sudirman, Jakarta, Jumat 28 Mei 2021. Sejumlah mitra pengemudi Gojek berharap mergernya dua perusahan startup Gojek dan Tokopedia memberikan dampak positif bagi kalangan mitra dengan meningkatnya bonus dan insentif karena penggabungan tersebut telah meningkatkan nilai atau valuasi perusahaan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Ada Gojek Swadaya pada Ramadan 2023, Program Mudik untuk Mitra Driver Gojek

Pada bulan Ramadan 2023 ini, Gojek menggelar program Gojek Swadaya, program mudik bagi para mitra pengemudi.


Ramadan 2023, Gojek Hadirkan Fitur Scheduled Booking untuk Layanan GoRide, GoCar dan GoFood

6 hari lalu

Kegiatan interaksi virtual untuk dengan BTS untuk ARMY. Para penggemar BTS, khususnya di Jakarta bisa berfoto dan membuat video singkat sepanjang 6 detik dengan idola mereka di BTS | Gojek Space Installation, Mall Gandaria City, Jakarta, pada 11-25 September secara gratis/Gojek
Ramadan 2023, Gojek Hadirkan Fitur Scheduled Booking untuk Layanan GoRide, GoCar dan GoFood

Gojek hadirkan fitur baru Jadwalin Perjalananmu dan Jadwalin Pesanan untuk Ramadan 2023. Apa fungsinya?


Deretan Promo Gojek Selama Ramadan: Diskon hingga Cashback untuk GoFood, GoSend, GoRide dan GoCar

6 hari lalu

Mitra layanan ojek daring Gojek menunggu penumpang di di penumpang Stasiun Kereta Api Sudirman, Jakarta, Jumat 28 Mei 2021. Sejumlah mitra pengemudi Gojek berharap mergernya dua perusahan startup Gojek dan Tokopedia memberikan dampak positif bagi kalangan mitra dengan meningkatnya bonus dan insentif karena penggabungan tersebut telah meningkatkan nilai atau valuasi perusahaan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Deretan Promo Gojek Selama Ramadan: Diskon hingga Cashback untuk GoFood, GoSend, GoRide dan GoCar

Gojek menyiapkan berbagai fitur dan layanan untuk mendukung pengguna melengkapi momen Ramadan. Apa saja promo yang ditawarkan?


Istri Sopir Taksi Online yang Dibunuh Anggota Densus 88 Minta Jokowi Turun Tangan

10 hari lalu

Presiden Joko Widodo (tengah) berbincang dengan Menko Polhukam Mahfud MD (kiri) dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo sebelum menyampaikan pengarahan di Istana Negara, Jakarta, Jumat 14 Oktober 2022. Presiden Joko Widodo memberikan pengarahan kepada 559 pejabat Polri yang terdiri dari Pati Mabes Polri, Kapolda, dan Kapolres seluruh Indonesia. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Istri Sopir Taksi Online yang Dibunuh Anggota Densus 88 Minta Jokowi Turun Tangan

Rusni Masna Asmita B, istri sopir taksi online yang dibunuh anggota Densus 88, membuat surat terbuka untuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi


Cara Daftar Driver Gojek Terbaru dan Persyaratannya

11 hari lalu

Gojek Indonesia kembali mengadakan kegiatan Bengkel Belajar Mitra atau BBM pada Kamis, 12 Januari 2023, di Hotel Cosmo Amarossa Jakarta. Kegiatan tersebut ditujukan sebagai bentuk pelatihan agar driver Gojek mampu memberikan pelayanan prima kepada para pelanggan. TEMPO/Riri Rahayu
Cara Daftar Driver Gojek Terbaru dan Persyaratannya

Bagaimana cara mendaftar mitra driver Gojek dan apa saja persyaratannya? Simak langkah-langkah berikut dilansir dari gojek.com.


2 Pelajar SMP Curi Sepeda Motor di Ciputat, Ditendang Pengemudi Gojek, Babak Belur

18 hari lalu

Ilustrasi pencurian sepeda motor. dailyrecord.co.uk
2 Pelajar SMP Curi Sepeda Motor di Ciputat, Ditendang Pengemudi Gojek, Babak Belur

Nasib malang menimpa dua sekawan pencuri sepeda motor. Mereka kepergok saat beraksi sehingga babak belur dikeroyok massa.


Hadapi 2023, Gojek Usung 3 Strategi untuk Akselerasi Profitabilitas

27 hari lalu

Mitra layanan ojek daring Gojek menunggu penumpang di di penumpang Stasiun Kereta Api Sudirman, Jakarta, Jumat 28 Mei 2021. Sejumlah mitra pengemudi Gojek berharap mergernya dua perusahan startup Gojek dan Tokopedia memberikan dampak positif bagi kalangan mitra dengan meningkatnya bonus dan insentif karena penggabungan tersebut telah meningkatkan nilai atau valuasi perusahaan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Hadapi 2023, Gojek Usung 3 Strategi untuk Akselerasi Profitabilitas

Gojek Indonesia mengusung tiga strategi untuk mengakselerasi profitabilitas pada 2023. Strategi tersebut diutamakan pada inovasi teknologi, pengembangan variasi produk, serta dukungan bagi mitra.


Kemenko Perekonomian Sebut Indonesia Masih Kekurangan 9 Juta Talenta Digital hingga 2030

27 hari lalu

Ilustrasi belanja online / e-commerce. freepik.com
Kemenko Perekonomian Sebut Indonesia Masih Kekurangan 9 Juta Talenta Digital hingga 2030

Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan dan UMKM Kemenko Perekonomian Mohammad Rudy Salahuddin mengatakan Indonesia masih kekurangan 9 juta talenta digital hingga 2030 mendatang


Syafrin Liputo Bertemu Perwakilan Ojol usai Demo, Wakil Dishub: Sosialisasi ERP Belum Berjalan

29 hari lalu

Aksi demo pengemudi ojek online (ojol) di depan Kantor Balai Kota DKI Jakarta menolak penerapan jalan berbayar atau ERP, Rabu, 8 Februari 2023. TEMPO/Ami Heppy
Syafrin Liputo Bertemu Perwakilan Ojol usai Demo, Wakil Dishub: Sosialisasi ERP Belum Berjalan

Di hadapan demo pengemudi ojek online atau ojol, Syafrin pernah berjanji akan menarik Raperda PL2SE yang mengatur soal ERP.


Pembelian Tiket KRL Commuter Line Solo - Yogyakarta Bisa dengan GoTransit, Begini Caranya

31 hari lalu

Direktur Utama GoTo Andre Soelistyo, Komisaris PT KAI (Persero) Mangukoenagoro X, dan Direktur Utama KAI Commuter Suryawan Putra Hia meresmikan kerja sama operasional GoTransit di Pura Mangkunegaran Solo, Kamis, 23 Februari 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Pembelian Tiket KRL Commuter Line Solo - Yogyakarta Bisa dengan GoTransit, Begini Caranya

Kini, pembelian tiket KRL commuter line Solo-Yogyakarta dapat dilakukan di Gojek melalui GoTransit. Berikut caranya.