Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Aset Bank Banten Turun 14,60 Persen Selama 2019

Reporter

image-gnews
Ilustrasi buku tabungan. Shutterstock
Ilustrasi buku tabungan. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk atau Bank Banten Fahmi Bagus Mahesa mengatakan aset perseroan turun 14,60 persen secara year on year (yoy) dari Rp 9,48 triliun pada 2018 menjadi Rp 8,10 triliun pada 2019 sebagai dampak terkoreksinya penyaluran kredit secara konsolidasi sebesar 3,23 persen (yoy) dari Rp 5,52 triliun pada 2018 menjadi Rp5,34 triliun pada 2019.

"Akibat keterbatasan ruang gerak perseroan dalam melakukan pengembangan usaha. Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) mengalami penurunan sebesar 16,11 persen dibandingkan dengan tahun 2018 yang tercatat sebesar Rp 6,66 triliun menjadi Rp 5,58 pada 2019," kata Fahmi dalam siaran pers di Serang, Sabtu, 18 Juli 2020.

Hal itu terungkap pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), di Serang, Jumat, yang dihadiri pemegang saham dengan keterwakilan 54,26 persen atau sejumlah 34.783.040.097 lembar saham dari seluruh jumlah saham yang dikeluarkan yaitu 64.109.430.357 lembar saham. 

Sedangkan rugi bersih pada 2019 tercatat sebesar Rp 137.559 miliar. Untuk menekan kerugian, kata dia, perseroan meningkatkan efisiensi terhadap pos-pos biaya, yaitu melalui relokasi kantor dan pelaksanaan perampingan bisnis serta organisasi.

“Sepanjang tahun 2019 kami berupaya mengoptimalkan segala potensi baik internal maupun eksternal. Salah satu bentuk langkah strategis sekaligus untuk mendukung program pemerintah daerah adalah dengan turut serta dalam rangka akselerasi pengembangan UMKM di Banten. Perseroan pun kini berfokus dalam memprioritaskan bisnis pada segmen kredit konsumer dan kredit komersial,” kata Fahmi.

Ia mengatakan target pasar kredit konsumer adalah pegawai berpenghasilan tetap antara lain pegawai, ASN aktif, menjelang pensiun, dan pensiunan. Sedangkan untuk segmen kredit komersial, perseroan memprioritaskan pembiayaan kepada pengadaan barang/jasa yang bersumber dari APBD/APBN.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Selaras dengan tujuan peningkatan permodalan bank untuk pengembangan usaha dan mencapai skala ekonomi yang diperlukan, kami akan terus melakukan penguatan teknologi informasi dengan mempersiapkan infrastruktur teknologi untuk menciptakan produk dan layanan yang berorientasi digital. Salah satunya dengan pengembangan integrated payment system guna memberikan layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah pemerintahan/institusi serta meningkatkan peran unit non-bisnis untuk mengakselerasi pertumbuhan yang berkualitas,” kata Fahmi.

"Bank Banten senantiasa berupaya meningkatkan kinerja pada 2019 di tengah keterbatasan yang ada," kata dia.

Hadir pada RUPST Bank Banten tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi Banten Al Muktabar sebagai perwakilan Gubernur Banten, Pemegang Saham Pengendali PT Banten Global Development (BGD), beserta jajaran Dewan Komisaris dan Direksi Bank Banten. RUPST Bank Banten menyetujui dan mengesahkan Laporan Tahunan Tahun Buku 2019.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

12 jam lalu

BFI Finance. Istimewa
Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.


Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

13 jam lalu

Peluncuran logo baru Bank Tabungan Negara (BTN) di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (3/3/2024). ANTARA/HO-BTN
Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.


Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

17 jam lalu

Nirina Zubir mendapatkan kembali sertifikat tanah milik keluarganya yang sempat dikuasai oleh mafia tanah, Selasa, 13 Februari 2024. Foto: Instagram/@nirinazubir_
Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

Duel aktris Nirina Zubir melawan mafia tanah bekas asisten mendiang ibunya, Riri Khasmita, patut menjadi contoh orang ramai yang menghadapi kasus serupa.


Bank Jago Bukukan Laba Bersih Rp 22 Miliar per Kuartal I 2024

17 jam lalu

Bank Jago Bukukan Laba Bersih Rp 22 Miliar per Kuartal I 2024

Dana pihak ketiga Bank Jago tumbuh 42 persen secara tahunan atau year-on-year (yoy).


Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21 persen Pada Kuartal I 2024

1 hari lalu

Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21 persen Pada Kuartal I 2024

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, terus mencatatkan pertumbuhan positif dengan membukukan aset yang dikelola (Asset Under Management) oleh Wealth Management BRI naik 21 persen year-on-year (yoy) per Kuartal I 2024.


Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21 persen Pada Kuartal I 2024

1 hari lalu

Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21 persen Pada Kuartal I 2024

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, terus mencatatkan pertumbuhan positif dengan membukukan aset yang dikelola (Asset Under Management) oleh Wealth Management BRI naik 21 persen year-on-year (yoy) per Kuartal I 2024.


Selain Rolls-Royce, Ini Aset Lain Milik Harvey Moeis yang Disita Kejagung

23 hari lalu

Mobil Rolls Royce dan Mini Cooper S Countryman F 60 milik Harvey Moeis terparkir di halaman Kejaksaan Agung RI, Selasa, 2 April 2024. Kejaksaan Agung menyita dua mobil mewah dari kediaman Harvey Moeis, suami dari Sandra Dewi, yang jadi tersangka tindak pidana korupsi tata niaga timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015 hingga 2022. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Selain Rolls-Royce, Ini Aset Lain Milik Harvey Moeis yang Disita Kejagung

Kejagung telah menetapkan Harvey Moeis sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi sejak Rabu, 27 Maret 2024.


Emiten Pupuk SAMF Cetak Laba Bersih Rp 420,07 M, Melejit 21 Persen

25 hari lalu

Ilustrasi pupuk UREA. Shutterstock
Emiten Pupuk SAMF Cetak Laba Bersih Rp 420,07 M, Melejit 21 Persen

Emiten pupuk PT Saraswanti Anugerah Makmur Tbk. mencetak laba bersih tahun berjalan senilai Rp 420,07 miliar sepanjang 2023.


Jaksa Agung Sebut 6 Perusahaan Sedang Diperiksa Tim Terpadu terkait Dugaan Korupsi Fasilitas Kredit LPEI Rp 3 Triliun

39 hari lalu

Jaksa Agung Republik Indonesia Sanitiar Burhanuddin memberikan konferensi pers terkait penetapan tersangka baru kasus tindak pidana korupsi PT Garuda Indonesia di Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Jakarta, Senin, 27 Juni 2022. Dalam konferensi pers Kejaksaan Agung menetapkan mantan Direktur Utama PT Garuda Emirsyah Satar dan Direktur Utama PT Mugi Rekso Abadi (MAR) Soetikno Soedarjo sebagai tersangka korupsi Garuda. Kerugian negara yang ditimbulkan dari kasus ini mencapai Rp 8,8 triliun. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Jaksa Agung Sebut 6 Perusahaan Sedang Diperiksa Tim Terpadu terkait Dugaan Korupsi Fasilitas Kredit LPEI Rp 3 Triliun

Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin mengatakan tim terpadu sedang memeriksa enam perusahaan yang diduga melakukan tindak pidana korupsi pemberian fasilitas kredit LPEI.


KPK Kembali Sita Aset yang Diduga Milik Andhi Pramono dalam Kasus TPPU

27 Februari 2024

Juru bicara KPK, Ali Fikri, menghadirkan Kepala Badan Pelayanan Pajak Daerah Sidoarjo, Ari Suryono resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 23 Februari 2024. KPK kembali resmi meningkatkan status perkara ke tahap penyidikan dengan menetapkan dan melakukan penahanan secara paksa selama 20 hari pertama terhadap tersangka baru, Ari Suryono, sebelumnya Kasubag Umum dan Kepegawaian BPPD Kabupaten Sidoarjo, Siska Wati, telah ditahan setelah terjaring Operasi Tangkap Tangan KPK terkait dugaan tindak pidana korupsi berupa pemotongan dan penerimaan uang kepada pegawai negeri di Lingkungan Badan Pelayanan Pajak Daerah Kabupaten Sidoarjo.  TEMPO/Imam Sukamto
KPK Kembali Sita Aset yang Diduga Milik Andhi Pramono dalam Kasus TPPU

KPK menyita beberapa aset milik mantan Kepala Kantor Bea dan Cukai Makassar, Sulawesi Selatan, Andhi Pramono.