"

Jadi Wadirut PT Pupuk, Imam Apriyanto Tinggalkan Bank Mandiri

Reporter

Editor

Rahma Tri

Bank Mandiri
Bank Mandiri

TEMPO.CO, Jakarta - Imam Apriyanto Putro melepas jabatannya sebagai Wakil Komisaris Utama (Komut) PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. atau BMRI. Imam melepas jabatanya tersebut setelah dia ditunjuk sebagai Wakil Direktur Utama PT Pupuk Indonesia.

Hal ini terungkap lewat unggahan BMRI pada keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu, 20 November 2019. Surat tersebut berisi tentang Laporan Informasi atau Fakta Material, terkait perubahan susunan dewan direksi yang ditujukan kepada Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

"Pada 18 November 2019 Wakil Komisaris Utama Perseroan Bapak Imam Apriyanto Putro telah diangkat sebagai Wakil Direktur Utama PT Pupuk Indonesia. Sehingga jabatan yang bersangkutan sebagai Wakil Komisaris Utama dinyatakan berakhir terhitung sejak tanggal 18 November 2019," seperti dikutip dalam keterangan surat  Bank Mandiri tersebut, Kamis 21 November 2019.

Adapun, pengukuhan pengakhiran masa jabatan Imam Apriyanto Putro sebagai Wakil Komisaris Utama Bank Mandiri akan dilakukan pada pelaksanaan RUPS dalam waktu dekat. Rencananya, RUPS Bank Mandiri bakal digelar pada 9 Desember 2019.

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak susunan pejabat Kementerian BUMN yang akan duduk di kursi eselon I. Posisi baru di sejumlah BUMN pun disiapkan bagi mereka yang lengser dari kursi deputi, termasuk posisi Sekretaris Menteri BUMN yang telah dipegang oleh Imam Apriyanto Putro.

Staf Khusus Kementerian BUMN Bidang Komunikasi, Arya Sinulingga menyampaikan, penugasan tersebut didasari oleh latar belakang para mantan pejabat eselon I Kementerian BUMN yang telah memberikan pengawasan dan mendorong perusahaan pelat merah selama 5 tahun terakhir. “Perlu ada penyegaran, teman-teman di deputi dulu kan sebagian dari korporasi juga. Jadi, sangat mumpuni juga kembali ke perusahaan agar semakin baik,” kata Arya.


BISNIS








Cara Daftar Mudik Gratis BUMN 2023, Syarat, Jadwal, dan Kota Tujuan

9 jam lalu

Kementrian BUMN Erik Thohir lepas warga yang mudik gratis di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Rabu, 27 April 2022. Jasa Raharja bersama 25 BUMN lainnya akan memberangkatkan 249 dari 510 bus dengan 5.000 peserta mudik ,telah diberangkatkan secara bertahap pada Kamis 28 April sampai dengan Jumat 29 April. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Cara Daftar Mudik Gratis BUMN 2023, Syarat, Jadwal, dan Kota Tujuan

Tata cara daftar mudik gratis BUMN 2023 beserta syarat, jadwal, dan rute kota tujuan via website mudik.jasaraharja.co.id


Sasar Penggemar Golf, Bank Mandiri Kenalkan Kartu Kredit Khusus Pegolf

1 hari lalu

Sasar Penggemar Golf, Bank Mandiri Kenalkan Kartu Kredit Khusus Pegolf

Berbagai benefit yang ditawarkan Mandiri kartu kredit golf ini antara lain berupa cashback atau e-voucher golf hingga Rp750 ribu dan keuntungan lainnya.


Pertamina Geothermal Energy Bukukan Pendapatan dari Carbon Credit

2 hari lalu

Aktivitas pekerja di Pertamina Geothermal Energy (PGE) Area Kamojang, Bandung, 18 Oktober 2017. TEMPO/Amston Probel
Pertamina Geothermal Energy Bukukan Pendapatan dari Carbon Credit

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. atau PGE (kode saham: PGEO) membukukan pos pendapatan baru dari hasil perdagangan karbon atau carbon credit.


Alasan Jokowi Bubarkan Istaka Karya dan Industri Sandang Nusantara

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo meresmikan empat tempat pengelolaan sampah terpadu (TPST) di Denpasar, Bali, Senin (13 Maret 2023). (ANTARA/Genta Tenri Mawangi/rst)
Alasan Jokowi Bubarkan Istaka Karya dan Industri Sandang Nusantara

Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi membubarkan membubarkan dua BUMN yaitu PT Istaka Karya dan PT Industri Sandang Nusantara. Ini adalah pembubaran kedua tahun ini, setelah sebelumnya Jokowi membubarkan PT Merpati Airlines dan PT Kertas Leces.


Cara Mencari ATM Setor Tunai Bank Mandiri Terdekat dari Lokasi Anda

3 hari lalu

Pengunjung melakukan transaksi pada mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di Mall Kota Kassabalnka, Jakarta, Selasa, 2 November 2021. Pemberlakuan kebijakan tersebut baru akan diterapkan pada Desember 2021 nanti. TEMPO/Tony Hartawan
Cara Mencari ATM Setor Tunai Bank Mandiri Terdekat dari Lokasi Anda

Cara mencari ATM setor tunai Bank Mandiri terdekat secara real time 24 jam dan syarat setor tunai sesuai dengan jenis kartu ATM.


Kepatuhan Pelaporan LHKPN: Pejabat Yudikatif Tertinggi, Legislatif Paling Bawah

3 hari lalu

Ilustrasi KPK. TEMPO/Imam Sukamto
Kepatuhan Pelaporan LHKPN: Pejabat Yudikatif Tertinggi, Legislatif Paling Bawah

KPK menyebut capaian pelaporan LHKPN para pegawai lembaga yudikatif merupakan yang tertinggi mencapai 97 persen


Industri Perbankan RI Tak Kena Dampak Silicon Valley Bank, Pengamat Ungkap Penyebabnya

3 hari lalu

Seorang nasabah diantar ke kantor pusat Silicon Valley Bank di Santa Clara, California, AS, 13 Maret 2023. Salah satu penyebab kebangkrutan SVB adalah kenaikan suku bunga agresif The Fed selama setahun terakhir. Untuk menopang neraca, perusahaan menjual US$2,25 miliar saham baru. REUTERS/Brittany Hosea-Small
Industri Perbankan RI Tak Kena Dampak Silicon Valley Bank, Pengamat Ungkap Penyebabnya

Praktisi perbankan BUMN Chandra Bagus Sulistyo mengatakan bangkrutnya Silicon Valley Bank di Amerika Serikat tidak akan berdampak ke perbankan di Indonesia. Apa penyebabnya?


Mengukur Efektivitas Program Mudik Gratis Cegah Kemacetan dan Kecelakaan di Musim Lebaran

3 hari lalu

Warga antre untuk melakukan proses validasi berkas persyaratan program mudik gratis Kemenhub 2023 di Terminal Damri Kayuringin, Bekasi, Selasa, 14 Maret 2023. Warga menyerbu pendaftaran program mudik gratis Kemenhub 2023 moda tranportasi bus yang telah dibuka sejak Senin (13/3). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Mengukur Efektivitas Program Mudik Gratis Cegah Kemacetan dan Kecelakaan di Musim Lebaran

Tak hanya pemerintah, tapi juga perusahaan swasta menggelar program mudik gratis di musim libur Lebaran tahun ini. Seberapa efektif program tersebut?


Grup MIND ID Jalin Sinergi dengan BRI

4 hari lalu

Grup MIND ID Jalin Sinergi dengan BRI

BUMN Holding Industri Pertambangan terus mewujudkan sinergi dan kolaborasi antar anggotanya


Komisaris Independen Bank Mandiri Baru, Heru Kristiyana Eks Dewan Komisioner OJK, Ini Profilnya

4 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas IKNB Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riswinandi (tengah) bersama Ketua Dewan Komisioner Wimboh Santoso (ketiga dari kanan), Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan Heru Kristiyana (kedua kiri), dan Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Hoesen (kedua kanan) menyerahkan bantuan sarana MCK kepada korban gempa di Desa Lolu, Sigi, Sulawesi Tengah, Kamis, 18 Oktober 2018. ANTARA FOTO/Basri Marzuki
Komisaris Independen Bank Mandiri Baru, Heru Kristiyana Eks Dewan Komisioner OJK, Ini Profilnya

RUPST PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) menyetujui mengangkat Heru Kristiyana menjadi komisaris independen Bank Mandiri menggantikan Boedi Armanto.