Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Belanja Modal Pengembangan Digital BTN, BNI, Mandiri Tahun Ini

Reporter

image-gnews
(ki-ka) Direktur Hubungan Kelembagaan Bank BRI Sis Apik Bank Wijayanto, Wadirut Bank Mandiri Sulaiman Arif Arianto, Wadirut Bank BNI Herry Sidharta, Dirut Bank BTN Maryono, Dirut BRI Syariah Hadi Santoso, Dirut Bank Syariah Mandiri Tony Eko Boy Subari dan Dirut BNI Syariah Abdullah Firman Wibowo bersiap menandatangani perjanjian kerjasama layanan perbankan antara bank BUMN dengan MA di Jakarta, Selasa, 28 Agustus 2018.  Kerjasama ini dilaksanakan untuk mempermudah  pembayaran biaya perkara dan mengimplementasikan aplikasi pengadilan elektronik (e-court). TEMPO/Tony Hartawan
(ki-ka) Direktur Hubungan Kelembagaan Bank BRI Sis Apik Bank Wijayanto, Wadirut Bank Mandiri Sulaiman Arif Arianto, Wadirut Bank BNI Herry Sidharta, Dirut Bank BTN Maryono, Dirut BRI Syariah Hadi Santoso, Dirut Bank Syariah Mandiri Tony Eko Boy Subari dan Dirut BNI Syariah Abdullah Firman Wibowo bersiap menandatangani perjanjian kerjasama layanan perbankan antara bank BUMN dengan MA di Jakarta, Selasa, 28 Agustus 2018. Kerjasama ini dilaksanakan untuk mempermudah pembayaran biaya perkara dan mengimplementasikan aplikasi pengadilan elektronik (e-court). TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur IT & Operation PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Andi Nirwoto mengatakan sampai Juni perseroan baru mengalokasikan 17 persen dari Rp 500 miliar belanja modal untuk teknologi dan informasi atau TI.

Baca juga: Genjot Pertumbuhan, Sri Mulyani: Butuh Investasi Rp 5.823 Triliun

Menurutnya, dana sebesar Rp 85 miliar itu telah digunakan untuk inovasi aplikasi digital dan kapasitas pendukung digital. Sementara sisanya, juga masih direncanakan untuk pengembangan produk digital baru yang rencananya akan dirilis pada Semester II/2019 nanti.

“Kami ada perencanaan produk digital yang saat ini masih dalam proses, karena ini perlu rancangan yang berbeda. Produknya tentu untuk mendukung bisnis BTN dan diharapkan rilis semester II nanti,” katanya kepada Bisnis, Jumat, 14 Juni 2019.

Sisi lain, perseroan masih menyiapkan pembentukan perusahaan ventura untuk keikutsertaan dalam produk LinkAja milik PT Finarya. Saat ini, Andi menyebut, perseroan masih fokus memperkaya merchant atau mitra kerja sama.

Adapun Direktur Teknologi Informasi dan Operasi Bank Mandiri Rico Usthavia Frans pun mengatakan saat ini serapan belanja modal TI perseroan masih sesuai peruntukannya. Sayangnya dia enggan merinci jumlah yang telah diserap.

Sebagai gambaran, pada tahun ini, Bank Mandiri memiliki anggaran belanja modal IT sekitar Rp 2 triliun.

Sementara itu, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. mencatat penyerapan belanja untuk pengembangan teknologi dan informasi sebesar 15 persen per Maret 2019.

Tahun ini BNI memiliki anggaran untuk teknologi dan informasi atau TI sebesar Rp 900 miliar. Artinya, sekitar Rp 225 miliar telah teralokasikan sepanjang tiga bulan pertama tahun ini.

Direktur Teknologi Informasi dan Operasi PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Dadang Setiabudi mengatakan sampai akhir tahun belanja modal untuk TI telah dan akan difokuskan pada empat hal.

Pertama, peremajaan infrastruktur TI. Kedua, peningkatan aspek security TI. Ketiga, perluasan akses e-channel. Keempat, sebagai solusi guna mendukung bisnis digital perseroan baik yang sudah berjalan dan yang masih direncanakan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Penyerapan kuartal I/2019 sudah 15 persen dan masih akan berlanjut ke depan,” katanya kepada Bisnis belum lama ini.

Dadang mengemukakan selain pengembangan digital secara internal, perseroan juga masih fokus menggandeng kerja sama dengan perusahaan tekfin. Saat ini sekitar 600 perusahaan tekfin telah bermitra dengan perseroan terutama untuk payment gateway melalui virtual account.

Tahun ini diharapkan jumlah tersebut masih akan bertambah. Sementara itu, untuk kerja sama dengan perusahaan pembiayaan atau P2P Lending, menurut Dadang, BNI telah bermitra dengan 40 perusahaan.

Sisi lain, bulan ini perseroan dengan sandi saham BBNI ini masih akan merampungkan pembentukan perusahaan ventura. Pasalnya, perseroan telah menganggarkan Rp 250 miliar untuk mencaplok perusahaan tekfin.

Sebelumnya, Direktur Keuangan BNI Anggoro Eko Cahyo mengatakan dalam mengakuisisi perusahaan tekfin, perseroan membutuhkan kendaraan yakni venture capital. Menurutnya, rencana perseroan ini telah terbesit sejak tahun lalu.

Namun, melihat urgensi pada tahun lalu belum begitu kuat perseroan pun kembali berniat mengimplementasikan pada tahun ini. Apalagi BNI akan menjadi 20 persen pemilik PT Fintek Karya Nusantara (Finarya) di bawah bendera Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

“Rencananya kami akan akuisisi satu fintech dulu, kalau melihat timeline pada kuartal II/2019 ini,” katanya.

Baca berita Belanja Modal lainnya di Tempo.co

BISNIS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

14 jam lalu

Peluncuran logo baru Bank Tabungan Negara (BTN) di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (3/3/2024). ANTARA/HO-BTN
Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.


Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

22 jam lalu

Pedagang menjajakan foto pasangan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 di lapaknya di kawasan Pasar Baru, Jakarta Pusat, Sabtu, 6 April 2024. Meski proses gugatan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pilpres 2024 masih berjalan dan pelantikan presiden terpilih belum dilaksanakan, foto pasangan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029 sudah mulai dipasarkan. TEMPO/Martin Yogi
Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.


Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

23 jam lalu

Pasangan presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu 24 April 2024. KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029. TEMPO/Subekti.
Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.


Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

1 hari lalu

Dua anak tengah sibuk melihat telepon genggam melintas di area perumahan bersubsisdi dikawasan Celengsi, Bogor, Jawa Barat, Sabtu 17 Februari 2024. Seperti diketahui, secara total, KPR BTN tumbuh 10,4 persen secara tahunan (yoy) menjadi Rp257,92 triliun pada tahun 2023.  TEMPO/Tony Hartawan
Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.


BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

2 hari lalu

Logo atau ilustrasi Bank Indonesia. TEMPO/Imam Sukamto
BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

Bank Mandiri merespons soal kenaikan suku bunga acuan oleh Bank Indonesia (BI).


Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

2 hari lalu

Anastasya Poetri tampil di BNI Java Jazz Festival 2023, Minggu, 4 Juni 2023. Dok. Anastasya Poetri
Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.


Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

7 hari lalu

Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin' Mandiri (JLM).


Rupiah Melemah, Bank Mandiri Optimistis Likuiditas Rupiah dan Valas Tetap Terjaga

7 hari lalu

Rupiah Melemah, Bank Mandiri Optimistis Likuiditas Rupiah dan Valas Tetap Terjaga

Bank Mandiri memastikan kondisi likuiditasnya saat ini masih solid, meskipun terjadi fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.


Bank Mandiri Raih Top Companies 2024 Versi LinkedIn

7 hari lalu

Bank Mandiri Raih Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Bank Mandiri menempati posisi pertama Top Companies 2024 di Indonesia versi LinkedIn.


Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

9 hari lalu

Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

Bank Mandiri konsisten melengkapi dan mengadopsi berbagai elemen best practices dalam pengelolaan SDM