BKPM: AS Akan Perkuat Investasi Digital di Indonesia

Reporter

Editor

Budi Riza

Kamis, 20 April 2017 20:03 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Thomas Lembong, mengatakan kedatangan Wakil Presiden Amerika Serikat, Michael Richard Pence atau Mike Pence, menjadi momen penting untuk mengevaluasi hubungan kerja sama kedua negara. Menurut Lembong, kerja sama Indonesia dan Amerika Serikat akan memasuki babak baru. "Era komoditas sudah lewat. Sekarang kita memasuki era digital," kata Lembong di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Kamis, 20 April 2017.

Dalam enam tahun terakhir ini, kata Lembong, investasi Amerika ke Indonesia didominasi sektor energi dan pertambangan. Amerika menduduki peringkat kelima sebagai investor terbesar di Indonesia.


Baca: Presiden Jokowi dan Wapres AS Bahas Investasi dan Perdamaian

Ke depan, lanjut Lembong, sektor berbasis teknologi akan menjadi perhatian Indonesia-Amerika. Namun pihak Amerika, kata Lembong, akan menunggu kesiapan Indonesia untuk bisa lebih terbuka dalam hal teknologi informasi. Selain itu, di sektor teknologi informasi para investor akan mempertimbangkan aspek kesiapan hukum di Indonesia.

Sebagai contoh, Lembong menyebutkan, investor cenderung akan sulit berinvestasi bila otoritas pemerintah melarang kebebasan data. "Kalau melarang data kita untuk go global akan sulit mendapatkan investasi di sektor digital," kata Lembong.


Baca: Mike Pence ke RI, Menperin Usulkan Sektor Ini Dikerjasamakan

Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla menggelar pertemuan bilateral dengan Wakil Presiden Amerika Serikat Michael Richard Pence di Istana Wakil Presiden. Dalam pertemuan yang berjalan selama 30 menit itu ada dua hal yang menjadi pembahasan. Kedua hal itu ialah tentang peningkatan kerja sama kedua negara di bidang ekonomi dan politik. "Amerika menginginkan hubungan bilateral tidak bersifat multilateral," kata Jusuf Kalla.

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

7 jam lalu

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah memprioritaskan pengusaha dalam negeri untuk berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

8 jam lalu

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

11 jam lalu

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) membukukan realisasi investasi senilai Rp 401,5 triliun pada triwulan I 2024.

Baca Selengkapnya

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

11 jam lalu

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

Sinar Mas Land melalui Digital Hub berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan ekosistem startup digital potensial di Indonesia melalui gerakan Digital Hub Next Action (DNA).

Baca Selengkapnya

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

1 hari lalu

BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Naik 4,7-5,5 Persen Tahun Ini

BI sedang mempersiapkan instrumen insentif agar mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

3 hari lalu

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

Investasi menjadi salah satu langkah keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang.

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

3 hari lalu

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

Zulhas menyayangkan baja tak sesuai standar mutu masih diproduksi di Indonesia dengan alasan investasi.

Baca Selengkapnya

Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

6 hari lalu

Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

Kejagung menjelaskan kerugian kasus korupsi timah yang mencapai Rp 271 Triliun.

Baca Selengkapnya

Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

6 hari lalu

Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

PT Laba Forexinfo Berjangka Ibrahim Assuaibi mencatat, mata uang rupiah ditutup menguat dalam perdagangan akhir pekan.

Baca Selengkapnya