2 Cara Cek Status Penerima Bansos Kemensos 2024 Online

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Rabu, 10 Juli 2024 15:59 WIB

Aplikasi "Cek Bansos". Foto : Kemensos

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah tetap menyalurkan beberapa jenis bantuan sosial (bansos) kepada keluarga penerima manfaat (KPM) pada 2024.

Untuk mengetahui penerima yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial (Kemensos), masyarakat dapat memeriksa status secara daring (online).

Kemensos menyediakan laman yang secara khusus digunakan untuk melihat status penerima bansos. Situs tersebut dapat diakses oleh masyarakat. Berikut cara cek status penerima bansos Kemensos 2024 online.

Cara Cek Status Penerima Bansos 2024 Online

1. Cek Penerima Bansos di Laman Kemensos

  1. Kunjungi situs https://cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Pada kolom wilayah penerima manfaat, pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
  3. Masukkan nama penerima manfaat sesuai dengan kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).
  4. Masukkan kode huruf yang muncul pada layar.
  5. Tekan tombol ‘Cari Data’.
  6. Apabila masyarakat termasuk KPM, maka sistem akan menampilkan data penerima dan jenis bansosnya, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), atau Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Rastra)/bantuan pangan beras kualitas medium 10 kilogram.

2. Cek Status Penerima Bansos di Aplikasi Cek Bansos

Selain melalui laman cekbansos.kemensos.go.id, masyarakat juga dapat melihat status penerima bansos di aplikasi Cek Bansos. Aplikasi tersebut hanya bisa diinstal di ponsel bersistem operasi Android. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store.
  2. Tekan tombol ‘Buat Akun Baru’.
  3. Isi form elektronik pembuatan akun, seperti nomor kartu keluarga (KK), nomor induk kependudukan (NIK), nama lengkap, wilayah penerima manfaat, alamat sesuai e-KTP, alamat surel (email), dan nomor ponsel aktif.
  4. Buat nama pengguna akun (username) menggunakan kombinasi huruf dan angka.
  5. Buat kata sandi.
  6. Unggah foto e-KTP dan swafoto dengan e-KTP.
  7. Tekan tombol ‘Buat Akun Baru’.
  8. Selanjutnya, sistem akan memeriksa kepadanan data pendaftaran akun dengan data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Ditjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
  9. Aplikasi Cek Bansos kemudian akan menampilkan pesan notifikasi konfirmasi alamat email. Jika sudah benar, maka ketuk tombol ‘Lanjutkan’.
  10. Setujui syarat dan ketentuan pendaftaran akun.
  11. Tim verifikator Kemensos selanjutnya akan melakukan verifikasi data. Apabila data sudah berhasil terverifikasi, maka pengguna akan mendapatkan email.
  12. Login dengan memasukkan username dan kata sandi yang telah didaftarkan.
  13. Buka halaman beranda aplikasi Cek Bansos, lalu pilih menu ‘Cek Bansos’.
  14. Pilih wilayah penerima manfaat dan masukkan nama sesuai dengan e-KTP.
  15. Ketuk tombol ‘Cari Data’.
  16. Kemudian, sistem akan menunjukkan data penerima manfaat dan jenis bansos yang didapatkan.

Untuk diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah KPM bansos pangan di seluruh Indonesia per Kamis, 22 Februari 2024 mencapai 103.102.744. Sementara anggaran bansos pangan yang berhasil disalurkan sebesar Rp43,6 triliun.

Advertising
Advertising

Adapun provinsi dengan KPM penerima bansos pangan terbanyak adalah Jawa Barat, yaitu 22.178.797. Kemudian, disusul oleh Jawa Tengah sebesar 18.023.086 KPM, lalu Jawa Timur di posisi ketiga dengan jumlah 17.198.004 KPM.

MELYNDA DWI PUSPITA

Pilihan Editor: Pemerintah Alokasikan Rp 11 Triliun untuk Perpanjang Bansos Beras hingga Desember

Berita terkait

Sejumlah Kritik Faisal Basri Terhadap Pemerintahan Jokowi, dari Bansos Pilpres 2024 hingga Kenaikan PPN 12 Persen

4 hari lalu

Sejumlah Kritik Faisal Basri Terhadap Pemerintahan Jokowi, dari Bansos Pilpres 2024 hingga Kenaikan PPN 12 Persen

Ekonom senior UI Faisal Basri kerap mengkritisi kebijakan pemerintahan Jokowi, antara lain bansos saat Pilpres 2024 hingga kenaikan PPN 12 persen

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Pernah Jadi Saksi Ahli Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Sengketa Pilpres 2024 di Sidang MK

5 hari lalu

Faisal Basri Pernah Jadi Saksi Ahli Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Sengketa Pilpres 2024 di Sidang MK

Faisal Basri pernah menjadi saksi ahli Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sengketa Pilpres 2024 di Sidang MK. Berikut beberapa pon yang disampaikannya.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Terdaftar di DTKS Atau Tidak

6 hari lalu

Cara Cek Terdaftar di DTKS Atau Tidak

Jika tidak terdaftar dalam DTKS, seseorang atau keluarga tidak bisa menerima bansos.

Baca Selengkapnya

Cek 4 Bansos yang Cair September 2024

8 hari lalu

Cek 4 Bansos yang Cair September 2024

Deretan bansos yang disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) pada September 2024

Baca Selengkapnya

Cara Cek Penerima Bansos PKH September 2024

9 hari lalu

Cara Cek Penerima Bansos PKH September 2024

Panduan untuk memeriksa penerima manfaat bansos PKH pada September 2024

Baca Selengkapnya

Usut Korupsi Bansos Presiden di Masa Pandemi Covid-19, KPK Periksa Mantan Kepala Biro Kemensos

12 hari lalu

Usut Korupsi Bansos Presiden di Masa Pandemi Covid-19, KPK Periksa Mantan Kepala Biro Kemensos

KPK terus memeriksa sejumlah pihak yang terlibat dalam pengadaan Bansos Presiden di masa pandemi Covid-19. Kerugian negara sementara Rp 125 Miliar.

Baca Selengkapnya

Cara Pj. Gubernur Heru Pastikan Bantuan Sosial Tepat Sasaran, Termasuk untuk Disabilitas

21 hari lalu

Cara Pj. Gubernur Heru Pastikan Bantuan Sosial Tepat Sasaran, Termasuk untuk Disabilitas

Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta menggunakan berbagai sumber untuk pemadanan data, termasuk terjun ke lapangan. Selain mendapat bansos dan alat bantu fisik, penyandang disabilitas juga mendapat dana hibah untuk SLB.

Baca Selengkapnya

Target Pertumbuhan Ekonomi Tahun Depan 5,2 Persen, Peneliti Indef: Tidur Saja Bisa

26 hari lalu

Target Pertumbuhan Ekonomi Tahun Depan 5,2 Persen, Peneliti Indef: Tidur Saja Bisa

Indef menilai target pertumbuhan ekonomi 5,2 persen tahun depan kurang menantang. Target pertumbuhan yang kerap disebut Prabowo yakni 8 persen bahkan lebih berani

Baca Selengkapnya

4 Bansos yang akan Cair Agustus 2024

38 hari lalu

4 Bansos yang akan Cair Agustus 2024

Deretan bansos yang akan cair pada Agustus 2024, mulai dari PKH hingga bantuan beras 10 kilogram

Baca Selengkapnya

Cara Cek Bansos Kemensos 2024 Secara Online

38 hari lalu

Cara Cek Bansos Kemensos 2024 Secara Online

Simak cara cek bansos Kemensos di sini.

Baca Selengkapnya