Selain KPR, Ini 7 Cara Beli Rumah yang Lebih Murah

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Sabtu, 30 Maret 2024 11:30 WIB

Jika membeli rumah dengan KPR berat, ada beberapa cara beli rumah yang bisa Anda pilih, yakni secara cash hingga membeli rumah lelang. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu skema pembelian rumah yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia adalah Kredit Pemilikan Rumah atau KPR. Sayangnya, meskipun KPR memberikan penawaran kepemilikan hunian dengan cara yang mudah, namun terdapat beberapa risiko yang mengiringinya.

Di antara risiko tersebut adalah biaya yang lebih mahal dan risiko penyitaan rumah apabila kredit tidak berjalan lancar.

Oleh karena itu, bagi Anda yang ingin memiliki rumah namun tanpa menggunakan skema pembayaran tersebut, perlu mengetahui cara lain membeli rumah selain KPR. Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Cara Beli Rumah selain KPR

1. Cash Keras

Salah satu cara beli rumah selain KPR adalah dengan sistem cash keras. Maksudnya, Anda membeli rumah langsung dengan uang tunai.

Jadi, tidak perlu mencicil dan membayar bunga kredit seperti pada sistem KPR. Namun, cara ini dianggap berat oleh sebagian orang, terutama yang belum memiliki dana cukup untuk membeli rumah.

2. Pembayaran Bertahap

Advertising
Advertising

Maksud dari membeli rumah dengan sistem pembayaran bertahap adalah Anda membuat kesepakatan langsung dengan developer rumah incaran untuk pembelian rumah.

Anda dapat meminta agar pembayaran rumah dilakukan secara bertahap langsung antara pembeli dan penjual.

Jadi, tidak ada pihak ketiga, seperti bank konvensional, yang menjembatani pembelian rumah tersebut. Harga yang ditawarkan pun pasti akan berbeda dengan mengambil KPR.

Di sisi lain, waktu angsurannya juga relatif cepat, yakni sekitar 6-18 bulan saja. Di awal transaksi, pembeli akan diminta membayar sekitar 20-30 persen dari harga rumah.

3. Rumah Syariah

Meski menghindari pembelian rumah dengan menggunakan sistem KPR konvensional, namun Anda dapat memilih Rumah Syariah atau KPR Syariah untuk alternatifnya. Pasalnya, kedua sistem ini memiliki cukup banyak perbedaan.

Salah satunya adalah Rumah Syariah yang mengedepankan prinsip-prinsip sesuai syariat agama Islam.

Beberapa perbedaan KPR konvensional dengan Rumah Syariah adalah jumlah angsuran yang cenderung tetap bersama dengan suku bunganya dan jangka waktu kredit yang relatif lebih cepat. Selain itu, Rumah Syariah juga tidak menerapkan denda pada pembayaran kredit yang terlambat.

4. Beli Rumah Hasil Lelang Bank

Bank biasanya akan menjual rumah jaminan dari nasabah yang memiliki kredit atau angsuran macet melalui sistem lelang.

Umumnya, rumah-rumah tersebut akan dijual dengan harga di bawah pasaran. Karena itu, Anda mungkin bisa mendapatkan rumah dengan harga yang lebih bersahabat dibanding melalui KPR.

5. Kredit In-House

Seperti halnya membeli rumah dengan pembayaran bertahap, kredit in-house juga ditawarkan langsung pengembang properti kepada pembeli.

Cara pembelian rumah ini tanpa bunga, sehingga lebih ringan dibanding KPR. Adapun waktu kreditnya lebih lama dari pembayaran bertahap, yakni maksimal hingga 60 bulan atau 5 tahun.

6. Beli Rumah Seken

Apabila memiliki dana yang terbatas, Anda dapat mempertimbangkan untuk membeli rumah seken.

Umumnya, rumah seken akan dijual dengan harga yang lebih murah, namun dengan kondisi rumah yang cukup bagus. Anda mungkin akan membutuhkan beberapa renovasi sesuai dengan selera. Ini lebih ramah di kantong di banding KPR.

7. Beli Non Landed House

Cara beli rumah selain KPR selanjutnya adalah dengan membeli non landed house, seperti apartemen kecil atau rumah susun.

Selain harga yang lebih murah, perawatan properti rumah yang satu ini juga terbilang lebih mudah dan praktis.

RADEN PUTRI

Pilihan Editor: Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

Berita terkait

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

7 hari lalu

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

Bank Danamon Indonesia belum berencana menaikkan suku bunga KPR meski suku bunga acuan BI naik menjadi 6,25 persen

Baca Selengkapnya

5 Risiko KPR Rumah, Lebih Mahal hingga Suku Bunga yang Tidak Stabil

46 hari lalu

5 Risiko KPR Rumah, Lebih Mahal hingga Suku Bunga yang Tidak Stabil

Sebelum mengambil KPR, sebaiknya ketahui beberapa risiko KPR rumah. Di antaranya harganya yang jadi mahal dan suku bunga tidak stabil.

Baca Selengkapnya

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

48 hari lalu

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

Seperti yang diketahui, kini harga rumah naik terus. Lalu, bagaimana cara membelinya? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

Baca Selengkapnya

BCA Expoversary 2024: Meriahnya Perayaan Ulang Tahun ke-67, Ada Tawaran Menarik untuk Kredit Rumah, Mobil, dan Motor

29 Februari 2024

BCA Expoversary 2024: Meriahnya Perayaan Ulang Tahun ke-67, Ada Tawaran Menarik untuk Kredit Rumah, Mobil, dan Motor

Perayaan ulang tahun BCA ke-67 dimeriahkan dengan perhelatan BCA Expoversay 2024 di ICE BSD, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Catat Harga Properti Meningkat di Kuartal IV 2023

20 Februari 2024

Bank Indonesia Catat Harga Properti Meningkat di Kuartal IV 2023

Bank Indonesia atau BI menemukan bahwa harga properti semakin meningkat pada kuartal IV 2023.

Baca Selengkapnya

Harga Hunian Naik Tapi Penjualan Tetap Meningkat, Mayoritas Beli dengan KPR

19 Februari 2024

Harga Hunian Naik Tapi Penjualan Tetap Meningkat, Mayoritas Beli dengan KPR

Bank Indonesia mencatat adanya kenaikan harga properti jenis hunian di pasar primer pada kuartal IV 2023. KPR jadi sumber pendanaan pembelian.

Baca Selengkapnya

Tom Lembong Sebut Selama Ini Sektor Perbankan Dimanjakan: Margin Profit Paling Gemuk di Dunia

10 Februari 2024

Tom Lembong Sebut Selama Ini Sektor Perbankan Dimanjakan: Margin Profit Paling Gemuk di Dunia

Co-Captain Timnas AMIN, Tom Lembong, mengungkapkan peran sektor perbankan dalam menyalurkan kredit kepada UMKM masih bisa digenjot.

Baca Selengkapnya

BRI Targetkan Penyaluran 20.000 Unit KPR di 2024

10 Februari 2024

BRI Targetkan Penyaluran 20.000 Unit KPR di 2024

KPR ditujukan pada keluarga dengan penghasilan total Rp 8 juta sebulan. Ada sembilan dokumen yang harus disiapkan untuk pengajuan.

Baca Selengkapnya

Kredit Korporasi dan Komersial Kerek Aset Bank Mandiri, Terbesar Se-Indonesia

1 Februari 2024

Kredit Korporasi dan Komersial Kerek Aset Bank Mandiri, Terbesar Se-Indonesia

Aset Bank Mandiri pada 2023 mencapai Rp 2.174 triliun. Ditopang oleh pertumbuhan kredit korporasi dan komersial.

Baca Selengkapnya

BSI Mudahkan Generasi Milenial Miliki Rumah Idaman

25 Januari 2024

BSI Mudahkan Generasi Milenial Miliki Rumah Idaman

Program BSI diharapkan dapat turut mengatasi masalah backlog perumahan

Baca Selengkapnya