Potensi Kerugian Kebakaran Bromo Capai Rp 89,76 Miliar

Senin, 25 September 2023 17:42 WIB

Beginilah kondisi padang rumput dalam kawasan wisata Gunung Bromo yang terbakar pada Kamis, 21 September 2023. Di beberapa lokasi, area terbakar mulai tampak hijau kembali seturut bermunculannya tunas baru rerumputan dan semak. (TEMPO/Abdi Purmono)

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mencatat potensi kerugian alias potential loss akibat kebakaran Bromo beberapa waktu lalu mencapai Rp 89,76 miliar.

"Kalau ujungnya, kita lihatnya 13 hari kemarin kehilangan pendapatan sekitar Rp 89.762.129.253. Itu secara total," kata Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparekraf, Nia Niscaya, dalam acara The Weekly Brief yang dipantau virtual pada Senin, 25 September 2023.

Sebagai informasi, kebakaran terjadi di Bukit Teletubbies pada 6 September lalu akibat foto prewedding yang menggunakan flare atau suar. Kebakaran lalu tidak bisa terhindarkan dan baru bisa dipadamkan pada 14 September 2023.

Lebih lanjut Nia menjelaskan, ada empat variabel yang digunakan untuk menghitung potensi kerugian akibat kebakaran Bromo itu. Pertama adalah jumlah kunjungan atau kuota harian wisatawan per hari. Kedua, harga tiket atau jenis tiket. Ketiga, biaya atau spending yang dikeluarkan wisatawan ketika mengunjungi destinasi tersebut. Terakhir, lama waktu penutupan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).

"Dan dua dimensinya yang dihitung oleh Kemenparekraf dari empat variabel tadi, dimensi yang pertama adalah akibat tidak ada pemasukan dari sisi tiket, potential loss tiket, kemudian dari sisi spending," ujar Nia.

Advertising
Advertising

Nia menuturkan, ada 121.383.809 atau 121 juta tiket yang terjual per hari. Jika, ada 121 juta tiket dan TNBTS ditutup selama 13 hari, maka ada potential loss sebanyak Rp 1,5 miliar.

Adapun spending per hari diperkirakan mencapai Rp 6,7 miliar. Dengan begitu, total loss spending selama 13 hari adalah Rp 89 miliar.

"Nah, kemudian potensial loss dalam sehari adalah sekitar Rp 6,9 miliar. Jadi intinya selama 13 hari, dari potential loss ticket dan spending jumlahnya Rp 89,76 miliar," tutur Nia.

AMELIA RAHIMA SARI

Pilihan Editor: Jokowi Resmi Larang TikTok Shop untuk Jualan, Berlaku untuk Semua Social Commerce

Berita terkait

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

1 hari lalu

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

1 hari lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

2 hari lalu

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

Sepanjang tahun 2024, peluang melihat aurora borealis akan semakin meningkat di beberapa destinasi tertentu

Baca Selengkapnya

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

2 hari lalu

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

Waktu terbaik untuk menjelajahi Malaga adalah musim semi dan musim gugur, untuk hindari kerumunan musim panas.

Baca Selengkapnya

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

2 hari lalu

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

Aktivitas peledakan tambang emas itu sempat membuat wisatawan Pantai Pulau Merah berhamburan karena mengira ada gempa.

Baca Selengkapnya

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

3 hari lalu

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

Menikmati sensasi aroma kopi menyeruak ke dalam cabin serta tenda-tenda kemping yang ada di Riversides Dusun Camp

Baca Selengkapnya

Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

3 hari lalu

Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

Terlihat kepulan asap kecokelatan dari kejauhan yang berasal dari lokasi peledakan tambang emas.

Baca Selengkapnya

Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

3 hari lalu

Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

Pantai Prassa, Kimolos, Yunani, air terjernih di dunia menyimpan pesona tak tertandingi

Baca Selengkapnya

Tertinggal Kapal Pesiar saat Berlabuh Ini yang Harus Dilakukan Wisatawan

3 hari lalu

Tertinggal Kapal Pesiar saat Berlabuh Ini yang Harus Dilakukan Wisatawan

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan saat terlambat kembali ke kapal pesiar

Baca Selengkapnya

4 Orang Meninggal, Ini Kronologi Mobil Fortuner Jatuh ke Jurang di Taman Nasional Bromo

3 hari lalu

4 Orang Meninggal, Ini Kronologi Mobil Fortuner Jatuh ke Jurang di Taman Nasional Bromo

Polres Malang mengungkap kronologi mobil Fortuner berpenumpang 9 orang jatuh ke jurang di kawasan Taman Nasional Bromo.

Baca Selengkapnya