PT Eka Bogainti Buka Gerai HokBen ke-369 di Pangkalpinang

Minggu, 16 Juli 2023 11:00 WIB

Suasana di dalam gerai Hokben, Buaran Plaza, Klender, Jakarta Timur pada hari pertama promo ultah, 17 April 2018. Hampir semua meja penuh terisi oleh para pengunjung yang membawa anaknya pada siang hari ini. TEMPO/Rr. Ariyani

TEMPO.CO, Pangkalpinang - PT Eka Bogainti yang menjalankan bisnis restoran cepat saji makanan bergaya Jepang, HokBen, resmi membuka gerainya yang ke-369 di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Grand Opening HokBen pertama di Bangka Belitung tersebut dilakukan di gerai Hokben Pangkalpinang yang terletak di Jalan Soekarno Hatta Kecamatan Bukit Intan Kota Pangkalpinang, Sabtu, 15 Juli 2023.

"Kehadiran HokBen selalu ditunggu masyarakat. Setelah kemarin kita buka di Batam, hari ini di Kota Pangkalpinang. Ini yang pertama di Bangka Belitung dan yang ke-369 dari 80 kota di Indonesia," ujar Regional Manager Hokben Area Sumatera, Dedi Davianto.

Dedi menuturkan pemilihan Pangkalpinang sebagai target pembukaan gerai baru manajemen tidak lepas dari posisi Bangka Belitung sebagai daerah wisata yang ramai dikunjungi.

"Kita berharap ini bisa berkembang terus ke depan dengan bertambahnya gerai di daerah lain di Bangka Belitung. Jika market bagus, kita upayakan untuk membuka layanan 24 jam," ujar dia.

Advertising
Advertising

Selanjutnya: Marketing Public Relations PT Eka Bogainti ...

<!--more-->

Marketing Public Relations PT Eka Bogainti (HokBen), Irma wulansari mengatakan gerai Hokben Pangkalpinang berkapasitas 118 kursi. Semua menu khas HokBen, kata dia, sudah tersaji lengkap dengan layanan Dine In, Take Away, Delivery Call Center hingga aplikasi HokBen.

"Kita berharap keberadaan HokBen di Pangkal Pinang turut serta menambah ragam kuliner masyarakat setempat dan memberi pengalaman bersantap dengan gaya Jepang," ujar dia.

Sekretaris Satgas Halal Kementerian Agama Bangka Belitung, Iwan Setiawan menambahkan pihaknya telah mengeluarkan sertifikat halal untuk produk yang dikeluarkan gerai Hokben Pangkalpinang.

"Seluruh syarat yang ditetapkan pemerintah sudah terpenuhi. Dengan demikian, produk yang dijual HokBen Pangkalpinang sudah memenuhi standar halal, kebersihan hingga terdaftar di BPOM," ujar dia.

Pilihan Editor: Banjir Promo 7.7 hingga Besok: Hokben, Yoshinoya, hingga Wingstop Dapet Seabrek Hanya Rp 77 Ribuan

Berita terkait

BPOM Pastikan Vaksin AstraZeneca Sudah Tidak Beredar di Indonesia

7 jam lalu

BPOM Pastikan Vaksin AstraZeneca Sudah Tidak Beredar di Indonesia

Koordinator Humas Badan Pengawas Makanan dan Obat (BPOM) Eka Rosmalasari angkat bicara soal penarikan vaksin AstraZeneca secara global.

Baca Selengkapnya

LPPOM MUI Dukung Pengusaha Beri Jaminan Halal Produk

1 hari lalu

LPPOM MUI Dukung Pengusaha Beri Jaminan Halal Produk

Kontaminasi dari lingkungan bisa sebabkan zat haram masuk. Sertifikasi halal suatu produk bisa meningkatkan rasa aman konsumen.

Baca Selengkapnya

KPU Tolak Permintaan NasDem untuk Penghitungan Suara Ulang di Bangka Belitung

2 hari lalu

KPU Tolak Permintaan NasDem untuk Penghitungan Suara Ulang di Bangka Belitung

KPU menilai, NasDem tidak memberikan penjelasan mengapa KPU harus melaksanakan PSSU di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Baca Selengkapnya

Polisi Amankan 8 Ton Pasir Timah Ilegal, Diduga Terkait Politikus Gerindra Babel dan PT MSP

3 hari lalu

Polisi Amankan 8 Ton Pasir Timah Ilegal, Diduga Terkait Politikus Gerindra Babel dan PT MSP

Kepolisian Daerah Kepulauan Bangka Belitung atau Polda Babel berhasil mengamankan 8 ton pasir timah diduga ilegal.

Baca Selengkapnya

WALHI Bangka Belitung dan Masyarakat Tuntut Pemerintah Cabut Izin Tambang Timah Batu Beriga

3 hari lalu

WALHI Bangka Belitung dan Masyarakat Tuntut Pemerintah Cabut Izin Tambang Timah Batu Beriga

Kandungan logam berat (Pb, Cd, Cr) pada limbah cair kegiatan penambangan timah, menjadi bahan pencemar lingkungan.

Baca Selengkapnya

Promo Libur Panjang, Ada Paket Burger King Rp 17.888 hingga Diskon 70 Ribu di Ichiban Sushi

4 hari lalu

Promo Libur Panjang, Ada Paket Burger King Rp 17.888 hingga Diskon 70 Ribu di Ichiban Sushi

Sejumlah restoran makanan dan minuman masih menawarkan promo di akhir libur panjang Kenaikan Isa Almasih pada Ahad, 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara Dipecat Gara-gara Ajak Youtuber ke Hotel, Apindo Angkat Bicara soal Maraknya PHK di Awal 2024

5 hari lalu

Terpopuler: Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara Dipecat Gara-gara Ajak Youtuber ke Hotel, Apindo Angkat Bicara soal Maraknya PHK di Awal 2024

Kemenhub membebastugaskan Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara, Asri Damuna, imbas video viral mendatangi Youtuber perempuan untuk diajak ke hotelnya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

6 hari lalu

Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kota Batam.

Baca Selengkapnya

Pendaftarkan Sertifikat Halal Sampai 17 Oktober 2024, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi

6 hari lalu

Pendaftarkan Sertifikat Halal Sampai 17 Oktober 2024, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi

Berikut adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi pelaku usaha untuk mendaftar sertifikat halal usaha kecil.

Baca Selengkapnya

Wajib Dimiliki Pelaku Usaha, Begini Syarat dan Cara Membuat Sertifikat Halal

6 hari lalu

Wajib Dimiliki Pelaku Usaha, Begini Syarat dan Cara Membuat Sertifikat Halal

Kementerian Agama akan melarang izin edar produk yang tidak memiliki sertifikat halal.

Baca Selengkapnya