Terkini Bisnis: BCA Ungkap Modus Baru Penipuan, Tarif Listrik Naik

Senin, 13 Juni 2022 18:14 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini di kanal ekonomi dan bisnis sepanjang Senin, 13 Juni 2022, diwarnai pelbagai isu. Berita pertama yang paling banyak menyita perhatian pembaca adalah modus penipuan baru yang mengatasnamakan BCA. Apa saja modusnya?

Kemudian berita lainnya adalah kenaikan tarif dasar listrik untuk pelanggan di atas 3.500 VA. Berikut ini empat berita terkini ekonomi dan bisnis.

1. BCA Ungkap Modus Baru Penipuan: Tawaran Upgrade Menjadi Nasabah Prioritas
PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) mengimbau nasabahnya untuk berhati-hati terhadap modus baru penipuan yang mengatasnamakan bank melalui telpon atau WhatsApp dan media sosial Instagram.

Direktur BCA Haryanto T. Budiman mengatakan penipu biasanya meminta nasabah memperbarui akunnya atau melakukan upgrade untuk menjadi nasabah BCA Prioritas dan BCA Solitaire.

"Belakangan ini, marak penipuan melalui telepon atau WhatsApp yang mengatasnamakan BCA dan iklan Akun BCA Palsu di media sosial khususnya di Instagram yang menawarkan program upgrade menjadi nasabah BCA Solitaire dan Prioritas," ujarnya di Hotel Kempinski, Jakarta, Senin 13 Juni 2022.

Advertising
Advertising

Menurut Haryanto, penipu biasanya menghubungi nasabah untuk meminta informasi pribadi. Di antaranya, nomor kartu kredit, PIN, OTP, CVV/CVC, nama ibu kandung dan data personal lainnya. Selain itu, ada modus berupa iklan palsu di Instagram yang seolah-olah berasal dari akun resmi BCA. Iklan itu menawarkan apply kartu kredit BCA atau ganti ke kartu chip.

Baca selengkapnya di sini.
<!--more-->

2. Tarif Listrik Naik, ESDM: Diawasi Langsung oleh Jokowi
Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Rida Mulyana mengemukakan alasan lambatnya pemerintah mengumumkan kenaikan tarif listrik untuk pelanggan di atas 3.500 VA. Menurut dia, keputusan itu memerlukan hitungan yang matang dan diawasi langsung oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Melibatkan kementerian lembaga, termasuk KSP, karena ini langsung di bawah pengawasan Pak Presiden Joko Widodo. Pak Presiden sangat melindungi rakyatnya, kemudian kami memilah-milah rakyat yang sudah mampu tidak lagi mendapatkan fasilitas bantuan," kata Rida dalam konferensi pers virtual Senin, 13 Juni 2022.

Pemerintah memutuskan menaikkan tarif listrik golongan di atas 3.500 VA. Namun, kata dia, pemerintah tidak menaikkan tarif listrik untuk sektor bisnis atau industri. Hal itu merupakan upaya untuk menjaga daya beli masyarakat.

"Kami lakukan survei kecil-kecilan. Misal di mal sudah ramai, ramainya hanya berkunjung aja, tapi tidak atau belum belanja. Itu menjadi pertimbangan kami. Kemudian kami simpulkan bahwa sektor bisnis dan industri belum sepenuhnya pulih seperti biasanya," ujarnya.

Baca selengkapnya di sini.
<!--more-->

3. Airlangga Sebut Realisasi Anggaran PEN Baru 20,9 Persen, Ini Rinciannya

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memaparkan realisasi penyerapan anggaran pemulihan ekonomi nasional (PEN) 2022. Secara keseluruhan, anggaran PEN terealisasi sebesar 20,9 persen.

"Atau Rp 95,13 triliun dari Rp 455,62 triliun," kata Airlangga dalam konferensi pers yang disiarkan virtual pada Senin, 13 Juni 2022.

Airlangga merincikan, dari segi penanganan kesehatan, anggaran PEN terserap 20 persen atau Rp 24,46 triliun. Realisasi anggaran kesehatan itu antara lain untuk klaim tenaga kesehatan, insentif perpajakan, vaksin dan alat kesehatan, pengadaan vaksin, dan dana desa.

Baca selengkapnya di sini.

<!--more-->

4. Erick Thohir Dampingi Megawati di Sarinah, Keliling Selama 3 Jam

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendampingi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berkeliling ke pusat perbelanjaan Sarinah. Keduanya berkeliling selama tiga jam mengelilingi tiap spot di semua lantai.

Megawati mengatakan tiap lantai di gedung perbelanjaan tersebut memiliki makna. Dia mengapresiasi pemasangan ornamen relief di lantai dasar yang sarat peninggalan Bung Karno.

"Terutama mengenai dipasangnya kembali ornamen relief yang ternyata setelah Bung Karno tidak jadi presiden lagi, relief itu sepertinya dalam tanda kutip disembunyikan. Tapi akhirnya Alhamdulillah dapat dikembalikan," ujar Megawati di Sarinah, Jakarta Pusat, Senin, 13 Juni 2022.

Saat melihat relief tersebut, Megawati berbincang cukup lama dengan Erick. Beberapa kali Mega menunjuk ke arah relief sambil berbicara. Tak hanya itu, Mega sumringah ketika berfoto dengan relief yang berisi kisah seorang petani bernama Marhaen tersebut.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Airlangga: Kasus Covid-19 di Indonesia Lebih Baik Ketimbang Negara Lain

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini



Berita terkait

Airlangga Soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen: Semoga Geopolitik Berubah

19 jam lalu

Airlangga Soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen: Semoga Geopolitik Berubah

Untuk jadi negara maju Airlangga sebut pemerintah memproyeksikan ekonomi harus di atas 5 persen

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

1 hari lalu

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri untuk membahas proses keanggotaan Indonesia di OECD.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

1 hari lalu

Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

Shin Tae-yong atau STY akan bertemu Erick Thohir guna membahas kontrak dalam waktu dekat

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

1 hari lalu

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bertemu Delegasi The Pokemon Company, Bahas Kelanjutan Kerja Sama dengan Garuda Indonesia

2 hari lalu

Erick Thohir Bertemu Delegasi The Pokemon Company, Bahas Kelanjutan Kerja Sama dengan Garuda Indonesia

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengunggah foto pertemuannya dengan Corporate Officer The Pokemon Company, Susumu Fukunaga di akun Instagram-nya pada Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Resmikan ANTARA Heritage Center di Pasar Baru

2 hari lalu

Erick Thohir Resmikan ANTARA Heritage Center di Pasar Baru

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meresmikan ANTARA Heritage Center (AHC) di Pasar Baru, Jakarta

Baca Selengkapnya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

2 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akan Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pekan Depan Bahas Kontrak Baru

Shin Tae-yong mengatakan bahwa ia sama sekali tidak terbebani andaikan dalam kontrak baru nanti dirinya dibebani target tinggi oleh PSSI.

Baca Selengkapnya

Mengenal Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, Organisasi yang Akan Selenggarakan Liga Putri

2 hari lalu

Mengenal Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, Organisasi yang Akan Selenggarakan Liga Putri

Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia berada di bawah naungan PSSI. Organisasi tersebut punya misi meningkatkan level Timnas putri Indonesia

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta PSN Dipercepat, KLHK Siap Korbankan 73 Ribu Hektare Kawasan Hutan

2 hari lalu

Jokowi Minta PSN Dipercepat, KLHK Siap Korbankan 73 Ribu Hektare Kawasan Hutan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) siapkan 73 ribu hektar kawasan hutan untuk proyek strategis nasional (PSN). Jokowi minta dipercepat.

Baca Selengkapnya