Tabungan Emas PT Pegadaian Melonjak Tembus Rp 2,15 Triliun

Rabu, 4 Desember 2019 10:58 WIB

Calon pembeli tengah memilih perhiasan emas yang dijual secara dilelang di Kantor Pusat Pegadaian, Jakarta, 6 Oktober 2017. Emas-emas yang dilelang oleh Pegadaian seluruhnya berasal dari emas yang digadaikan masyarakat. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pegadaian (Persero) mencatat omzet tabungan emas hingga Oktober 2019 mencapai Rp 2,15 triliun. Angka ini naik 135,45 persen ketimbang periode serupa tahun lalu senilai Rp 913,15 miliar.

Dari segi volume, penjualan tabungan emas mencapai 3,22 ton per Oktober 2019, melampaui target hingga akhir 2019 sebesar 2,43 ton. Artinya, realisasi sudah mencapai 132,49 persen dari total target. Sejauh ini, produk tabungan emas menjadi kontributor terbesar bagi penjualan emas PT Pegadaian.

Kepala Departemen Operasional Divisi Produk Emas Pegadaian Heru Prasongko mengatakan kinerja tabungan emas naik cukup tajam seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk berinvestasi emas.

Perusahaan terus melakukan promosi terkait dengan tabungan emas dengan menggratiskan biaya administrasi dan biaya simpan pada saat ada event tertentu.

“Kalau dari sisi penjualan rupiahnya, (total omset seluruh produk emas PT Pegadaian) malah sudah hampir terlampaui. Dari target Rp 3,3 triliun (2019), kita sudah mencapai Rp 3,2 triliun karena ada harga emas yang meningkat,” kata Heru, Jumat, 29 November 2019.

Advertising
Advertising

Sementara itu, total penjualan emas Pegadaian mencapai 4,64 ton per Oktober 2019. Adapun, target akhir tahun penjualan emas Pegadaian sebesar 5,6 ton. Artinya, realisasi sampai Oktober 2019 tercapai 85 persen.

Produk tabungan emas menjadi produk penjualan emas dengan kontribusi paling besar bagi perusahaan. Jumlah nasabah tabungan emas Pegadaian mencapai 3,6 juta nasabah.

Di samping itu, penjualan melalui kanal digital juga mulai meningkat. “Tapi memang lebih besar dari gerai karena pengguna dari digital baru 1 jutaan,” ujar Heru.

PT Pegadaian hanya melayani penjualan emas melalui angsuran dan tabungan emas. Sementara pembelian emas secara tunai dilayani oleh anak usahanya, PT Pegadaian Galeri Dua Empat (Galeri 24). Adapun data di atas hanya meliputi penjualan PT Pegadaian.

Tabungan emas Pegadaian adalah layanan penitipan saldo emas yang memudahkan masyarakat untuk berinvestasi emas. Produk tabungan emas Pegadaian memungkinkan nasabah melakukan investasi emas yang dapat dilakukan dengan baik mendatangi cabang fisik maupun digital.

Untuk produk cicilan emas telah mencapai 1,2 ton per Oktober 2019. Sebelumnya perusahaan menargetkan pada 2019 produk cicilan emas 2,17 ton.

PT Pegadaian menargetkan total emas yang dititipkan ke Pegadaian mencapai 7,6 ton. Untuk itu, perusahaan akan menambah fitur dan jaringan penjualan lain untuk menggenjot tabungan emas.

BISNIS

Berita terkait

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 15.000 per Gram

5 jam lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 15.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini turun sebesar Rp 15 ribu ke level Rp 1.310.000.

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

6 jam lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

23 jam lalu

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

Bisnis dari Holywings Group tidak hanya mencakup beach club terbesar di dunia (Atlas) dan di Asia (H Club), tapi juga klub dan bar

Baca Selengkapnya

Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

1 hari lalu

Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

CEO Microsoft, Satya Nadella, membeberkan rencana investasi perusahaannya di Indonesia. Tak hanya untuk pengembangan infrastruktur AI dan cloud.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

1 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Bertahan di Level Rp 1.325.000 per Gram

1 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Bertahan di Level Rp 1.325.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini stagnan dengan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

1 hari lalu

Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

Budi Arie yang mendampingi Jokowi saat bertemu Nadella mengatakan Microsoft akan berinvestasi secara signifikan dalam empat tahun ke depan.

Baca Selengkapnya

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

1 hari lalu

Bahlil Prioritaskan Investor Lokal untuk Investasi di IKN: Asing Masuk Klaster Dua

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah memprioritaskan pengusaha dalam negeri untuk berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

1 hari lalu

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Syarat dan Cara Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian Syariah

2 hari lalu

Syarat dan Cara Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian Syariah

Berikut ini syarat dan tata cara gadai sertifikat rumah di Pegadaian sesuai dengan prinsip syariah hingga Rp200 juta. Ketahui skema pembayarannya.

Baca Selengkapnya