Mulai 1 November, Kereta Malabar dan Lodaya Singgah di Ciamis

Rabu, 30 Oktober 2019 19:48 WIB

Kereta api Prambanan Ekspres atau Pramek dicat dengan warna putih agar seragam. Foto: Muh Syaifullah

TEMPO.CO, Bandung -Rute perjalanan kereta Malabar dan Lodaya mulai 1 November 2019 ini akan singgah di Ciamis, Jawa Barat. “Kami melihat ada potensi wisata di sana. Kemudian jumlah penumpang banyak. Tentunya ada survei terlebih dahulu,” kata Manager Humas PT Kereta Api Indonesia atau KAI, Daerah Operasi II Bandung, Noxy Citrea saat dihubungi Tempo, Rabu, 30 November 2019.

PT KAI sengaja membenahi Stasiun Ciamis mengantisipasi penambahan jumlah penumpang saat dua kereta tersebut akan singgah di sana. Diantaranya dengan penataan area parkir, ruang tunggu, mushola, toilet, hingga akses transportasi menuju Stasiun Ciamis. “Secara fisik Stasiun memungkinkan untuk ditambah jumlah penumpang,” kata Noxy.

Noxy mengatakan kereta Malabar dan Lodaya termasuk kereta favorit. Terutama di akhir pekan. “Dua kereta ini kalau di Sabtu-Minggu termasuk favorit. Okupansinya bisa 70 persen sampai 100 persen,” kata dia.

Noxy mengatakan dengan membuka opsi singgah di Ciamis, PT KAI berharap jumlah penumpang terdongkrak untuk perjalanan di hari biasa. “Kami mengharapkan masyarakat tambah cinta, tambah banyak yang menggunakan kereta,” kata dia.

Saat ini hanya tiga kereta yang singgah di Stasiun Ciamis. Yakni Kereta Mutiara Selatan, Pasundan, dan Kahuripan. Terhitung 1 November 2019, dua kereta dijadwalkan menambah Stasiun Ciamis sebagai persinggahannya yakni Kereta Lodaya Pagi, Lodaya Malam, serta Kereta Malabar.

Advertising
Advertising

Noxy mengatakan, pemesanan tiket di tiga kereta tersebut untuk tujuan Stasiun Ciamis sudah dibuka terhitung 10 Oktober 2019 lalu. “Pemesanan tiket kereta mulai 10 Oktober,” kata dia.

Berikut rincian tiket kereta Bandung-Ciamis. Kereta Lodaya kelas eksekutif Rp 380 ribu, dan ekonomi premium Rp 300 ribu. Sementara Kereta Malabar untuk kelas eksekutif Rp 365 ribu, kelas bisnis Rp 245 ribu, dan kelas ekonomi Rp 195 ribu.

Berita terkait

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

22 jam lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

1 hari lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

3 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

3 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

4 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

4 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

4 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

5 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

6 hari lalu

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung menyisakan pekerjaan rumah bagi PT Kereta Api Indonesia berupa utang Rp6,9 triliun ke Bank Pembangunan Cina (CDB)

Baca Selengkapnya

Wisatawan Asal Ciamis Jadi Korban Terbawa Arus Ombak di Pangandaran

6 hari lalu

Wisatawan Asal Ciamis Jadi Korban Terbawa Arus Ombak di Pangandaran

Baru ditemukan satu dari dua wisatawan asal Ciamis sejak dilaporkan terseret arus ombak saat berenang di Pantai Barat Pangandaran.

Baca Selengkapnya