Otoritas Bandara Balikpapan Temukan Indikasi Pelanggaran Harga Tiket Pesawat

Selasa, 4 Juni 2019 16:42 WIB

ilustrasi tiket pesawat (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta – Otoritas Bandar Udara atau OBU Wilayah VII Balikpapan, Kalimantan Timur, menemukan indikasi pelanggaran tarif batas atas atau TBA tiket pesawat kelas ekonomi yang diduga dilakukan pihak maskapai pada Senin, 2 Juni 2019.

Berdasarkan laporan otoritas, tiket pesawat yang dijual di Bandar Udara Sultan Aji Muhammad Sulaiman tidak sesuai aturan atau melampaui tarif yang ditetapkan dalam Keputusan Menteri Nomor KM 106 tahun 2019.

BACA: Tiket Pesawat Garuda Indonesia Lampaui TBA, Ini Kata Kemenhub

Direktur Jenderal Perhubungan Udara atau Dirjen Hubud Kementerian Perhubungan, Polana B Pramesti menyatakan regulator telah mendalami adanya dugaan pelanggaran tersebut. “Kami tunggu hasil laporan pengawasan dari OBU VII untuk dilakukan investigasi lebih lanjut. Bila ditemukan pelanggaran akan segera ditindaklanjuti,” ujar Polana dalam keterangan tertulis pada Selasa, 4 Juni 2019.

Polana mengatakan, bila pihak terkait ketahuan menjual tarif di atas patokan, regulator bakal mengenai sanksi sesuai dengan aturan yang tertuang dalam Peraturan Menteri Nomor 78 Tahun 2016. Sanksi tersebut berupa sanksi administrasi yang disesuaikan dengan jenis pelanggarannya.

Advertising
Advertising

BACA: Wacana Open Sky, Pengamat: Bukan Momok bagi Maskapai Nasional

Saat ini, objek monitoring yang dilakukan di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman berjumlah tujuh maskapai. Ketujuhnya ialah Garuda Indonesia, Batik Air, Sriwijaya Air, Citilink, Lion Air, Wings Air, dan Transnusa.

Pelaksana tugas OBU VII Balikpapan Handoko mengatakan pihak yang diduga melanggar tarif batas atas ini hanya satu operator maskapai. “Operator telah menunjukkan kepatuhan dan kerjasama yang baik,” ujar Handoko dalam keterangan tertulis.

Setelah menemukan indikasi pelanggaran, OBU VII Balikpapan mengirimkan laporan hasil pengawasannya ke Kementerian Perhubungan. Meski operator telah merevisi tarif tiket pesawat, regulator tetap menggelar investigasi terhadap kasus tersebut.

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

11 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

12 jam lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

1 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

1 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

2 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

3 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

3 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

3 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

3 hari lalu

Bandara Internasional Dipangkas, INACA: Semua Bandara Dapat Hidup, Terjadi Pemerataan Pembangunan

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja angkat bicara soal pengurangan jumlah bandara internasional di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

3 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, Apa Bedanya dengan Bandara Domestik?

Keberadaan bandara internasional terkadang menjadi kebanggaan tersendiri bagi suatu wilayah.

Baca Selengkapnya