Faktor Penguat Masih Minim, IHSG Hari Ini Diperkirakan Melemah

Senin, 6 Agustus 2018 09:25 WIB

Ilustrasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Senior Analis CSA Research Reza Priyambada memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG masih berpotensi melemah pada perdagangan awal pekan, Senin, 6 Agustus 2018. Apalagi, kata dia, sentimen yang bakal mendorong penguatan masih minim.

Baca: OJK Jelaskan Penyebab Pelemahan IHSG di Triwulan II 2018

"Masih minimnya sentimen positif, terutama dari rupiah yang kembali melemah dapat kembali membuka peluang pelemahan IHSG," kata Reza dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin, 6 Agustus 2018.

Sebelumnya IHSG terpantau melemah sebanyak 0,07 persen ke level 6.007,538 pada perdagangan akhir pekan Jumat, 3 Agustus 2018. Sedangkan asing mencatatkan nett sell sebanyak Rp 176,22 miliar.

Baca: Secara Teknikal, IHSG Diprediksi Melaju pada Pekan Depan

Advertising
Advertising

Dari luar, sentimen negatif IHSG pada pekan kemarin didorong oleh masih melemahnya laju bursa saham Asia. Karena masih adanya kekhawatiran tidak tercapainya kesepakatan dagang antara Amerika Serikat dan Cina.

Menurut Reza, masih minimnya sentimen positif apalagi setelah rilis kinerja emiten telah lewat juga diprediksi bakal mempengaruhi pergerakan IHSG. Selain itu, kembali meningkatnya aksi jual dari pelaku pasar yang menyebabkan terjadinya aksi ambil untung juga memberi sentimen negatif bagi pergerakan IHSG. "Tetap waspada terhadap sentimen-sentimen yang dapat membuat IHSG kembali melemah, terutama jika aksi profit taking kembali ada," katanya.

Reza memperkirakan IHSG selanjutnya dapat bertahan di atas level support pada rentang 5.976-5.989. Sedangkan level resisten diharapkan dapat menyentuh pada kisaran 6.015-6.024. Adapun, saham yang bakal menarik pada perdagangan hari ini adalah TCPI, GGRM, CARS, ITMG dan TPIA.

Berita terkait

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

7 jam lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

4 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

4 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

4 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

5 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

7 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

7 hari lalu

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

IHSG ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap 'wait and see' terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

7 hari lalu

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

Putusan MK terkait sengketa Pilpres diprediksi akan mempengaruhi IHSG. Perdagangan hari ini ditutup 7.073,82 atau melemah 13,50 basis poin.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

7 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

10 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya