Tarif Kereta Bandara Rp 100 Ribu, KAI: Lebih Murah dari Taksi

Reporter

Alfan Hilmi

Rabu, 22 November 2017 18:39 WIB

Sejumlah alat berat digunakan untuk pembangunan fasilitas kereta api rute Bandara Soekarno-Hatta di Stasiun Manggarai, Jakarta, 3 Oktober 2017. TEMPO/Ilham Fikri

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Keuangan PT Kereta Api Indonesia Didiek Hartantyo mengatakan kereta bandara dari dan ke Bandara Soekarno-Hatta ditargetkan beroperasi pada awal Desember 2017. Harga tiketnya sekitar Rp 75 ribu hingga Rp 100 ribu per orang.

Dia mengatakan pihaknya masih mempertimbangkan tarif kereta bandara. Harga Rp 100 ribu per orang itu merupakan tarif maksimum. Angka tersebut dinilai wajar untuk tarif Bandara Soekarno-Hatta. "Naik taksi ke Bandara Soekarno-Hatta bisa lebih dari Rp 100 ribu kan," katanya.

Dengan moda kereta, masyarakat akan memperoleh kepastian waktu tempuh. Didiek mengklaim hal itu berbeda bila menggunakan kendaraan lain, yang rawan macet.

KAI menargetkan penghasilan dari kereta bandara ditargetkan Rp 250 miliar tahun depan. Dengan tarif Rp 100 ribu, Didiek mengatakan perseroan akan menyasar sekitar 6 juta penumpang Bandara Soekarno-Hatta. “Penumpang bandara sekitar 60 juta, kita ambil 10 persen dari situ,” ujarnya.

Didiek menjelaskan, perjalanan kereta ke Bandara Soekarno-Hatta satu harinya akan mencapai 80 kali. Rinciannya, 40 kali perjalanan ke Bandara Soekarno-Hatta dan 40 kali ke Dukuh Atas. Didiek berujar waktu perjalanan antar-stasiun sekitar 15 menit.

PT KAI disebut telah memesan 10 kereta dari PT Inka untuk proyek kereta Bandara Soekarno-Hatta. Didiek mengatakan kereta Bandara Soekarno-Hatta akan diuji coba selama sebulan, mulai awal Desember hingga akhir 2017, sebelum dioperasikan secara penuh. Didiek mengatakan PT KAI masih menunggu sertifikat layak operasi dari Kementerian Perhubungan.

Untuk pembiayaan kereta Bandara Soekarno-Hatta, PT KAI mengumumkan pencatatan obligasi I senilai Rp 2 triliun. Didiek mengatakan setengah dari hasil pencatatan obligasi tersebut diperuntukkan bagi proyek Bandara Soekarno-Hatta. “Sebesar 55 persen atau Rp 1,1 triliun itu akan kita gunakan untuk penyelesaian kereta Bandara Soekarno-Hatta,” ucapnya.

Berita terkait

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

2 hari lalu

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Tingginya animo masyarakat menggunakan kereta api selama libur panjang kali ini, tak lepas dari kepastian jadwal dan tingkat ketepatan waktu perjalana

Baca Selengkapnya

Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

2 hari lalu

Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat 854.728 penumpang selama libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan cuti bersama periode 8 sampai 12 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Operasional Tambahan KA Manahan Diperpanjang sampai Akhir Bulan Ini

2 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Operasional Tambahan KA Manahan Diperpanjang sampai Akhir Bulan Ini

KAI Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta memperpanjang operasional tambahan KA Manahan hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

7 hari lalu

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

Angka penjualan tiket kereta terus bergerak seiring dengan mendekati masa long weekend.

Baca Selengkapnya

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

7 hari lalu

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

Pengguna jalan harus mengalah pada kereta api di perlintasan sebidang untuk menghindari kecelakaan fatal.

Baca Selengkapnya

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

7 hari lalu

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

Kereta Api (KA) Pandalungan relasi Gambir-Jember terlibat kecelakaan lalu lintas dengan mobil di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

8 hari lalu

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menyiapkan sebanyak 739.782 kursi selama libur panjang periode 8 hingga 12 Mei 2024 .

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KA Pandalungan vs Minibus di Pasuruan Tewaskan Empat Orang, Ini kata KAI

8 hari lalu

Kecelakaan KA Pandalungan vs Minibus di Pasuruan Tewaskan Empat Orang, Ini kata KAI

Satu unit minibus yang melintas di perlintasan sebidang tanpa palang pintu tertabrak KA Pandalungan relasi Gambir-Jember

Baca Selengkapnya

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

8 hari lalu

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

Pemerintah menetapkan cuti bersama pada Jumat, 10 Mei 2024, menyusul libur perayaan Kenaikan Isa Almasih pada, Kamis, 9 Mei 2025.

Baca Selengkapnya

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

10 hari lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya