Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dipecat Sepihak oleh Pertamina, Ratusan Sopir Tangki Unjuk Rasa  

image-gnews
Humas Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan Indonesia (FBTPI) Wadi Atmawijaya memberikan penjelasan kepada media terkait pertemuannya dengan perwakilan PT Pertamina Patra Niaga, Jakarta, 6 Juli 2017. Bayu Putra/TEMPO
Humas Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan Indonesia (FBTPI) Wadi Atmawijaya memberikan penjelasan kepada media terkait pertemuannya dengan perwakilan PT Pertamina Patra Niaga, Jakarta, 6 Juli 2017. Bayu Putra/TEMPO
Iklan

TEMPO.COJakarta - Ratusan awak mobil tangki (AMT) PT Pertamina Patra Niaga berunjuk rasa di depan gedung Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta, Kamis, 6 Juli 2017. Mereka menuntut perusahaan membayar uang lembur dan mempekerjakan kembali seribu AMT yang dipecat perusahaan secara sepihak.

"Kami menuntut agar perusahaan membayar uang lembur yang layak karena faktanya banyak teman-teman AMT yang bekerja 12 jam sehari, bahkan ada yang 24 jam, tapi tidak pernah dihitung lembur," kata Wadi Atmawijaya, juru bicara Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan Indonesia (FBTPI). 

Wadi mengatakan selama ini AMT di seluruh Indonesia dibayar di bawah upah normatif. Alasan itu yang mendorong mereka berunjuk rasa di Kemenaker. 

Baca: Ribuan Sopir Mobil Tangki Pertamina Bakal Mogok Kerja

FBTPI menuntut agar perusahaan kembali mempekerjakan seribu sopir tangki BBM yang dipecat oleh perusahaan secara sepihak di Plumpang, Jakarta Utara, maupun di daerah-daerah lain. Mereka juga meminta perusahaan membayarkan uang pesangon kepada pekerja-pekerja yang sudah pensiun. 

Sebelumnya, PT Pertamina Patra Niaga melalui vendor PT Garda Utama Nasional melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) sepihak kepada seribu AMT pada 23 Mei 2017. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelum aksi unjuk rasa, Wadi dan beberapa perwakilan FBTPI melakukan pertemuan dengan perwakilan PT Pertamina Patra Niaga. Pertemuan ini dimediasi oleh Kementerian Ketenagakerjaan. "Perwakilan perusahaan bukan orang yang bisa mengambil keputusan, maka kami tadi tidak menghasilkan kesepakatan sama sekali," ujar Wadi. 

Baca juga: Gelar Aksi di Kemenaker, Ini 4 Tuntutan Buruh Awak Mobil Tangki

Wadi mengatakan Suku Dinas Tenaga Kerja Jakarta Utara mengusulkan agar diadakan pertemuan tingkat tinggi yang melibatkan Menteri Ketenagakerjaan dan Direktur Utama Pertamina Patra Niaga. "Harus dihadiri juga oleh Pertamina sebagai penyedia pekerjaan dan PT Elnusa Petrofin," tutur Wadi. 

BAYU PUTRA | TD

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

7 hari lalu

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

Komitmen Pertamina ini telah mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, karena telah berkontribusi dalam menjalankan Program TJSL yang mendorong kawasan transmigrasi di Indonesia.


Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

9 hari lalu

Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

PT Pertamina International Shipping (PIS) memperkuat posisinya sebagai pengangkut LPG 'top tier' di Asia Tenggara dengan menambah dua kapal tanker gas raksasa Very Large Gas Carrier (VLGC), yakni Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia.


Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

10 hari lalu

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

Pertamina dan Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menandatangani perjanjian kerjasama pengamanan objek vital nasional.


Lindungi Buruh Migran, Polri Bentuk Tim Khusus Pidana Ketenagakerjaan

17 hari lalu

Massa dari berbagai elemen organisasi buruh melakukan aksi peringatan May Day atau hari buruh Internasional di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, Rabu, 1 Mei 2024.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Lindungi Buruh Migran, Polri Bentuk Tim Khusus Pidana Ketenagakerjaan

Polri menyoroti keselamatan buruh hingga sengketa buruh vs pengusaha, sehingga dirasa perlu pendampingan dari polisi.


Kapolri Tunjuk Andi Gani Nena Wea Jadi Staf Ahli Bidang Ketenagakerjaan untuk Urus Sengketa Buruh vs Pengusaha

17 hari lalu

Presiden Partai Buruh sekaligus Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, dan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea dalam konferensi pers May Day di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat pada 1 Mei 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Kapolri Tunjuk Andi Gani Nena Wea Jadi Staf Ahli Bidang Ketenagakerjaan untuk Urus Sengketa Buruh vs Pengusaha

Listyo Sigit mengatakan, penunjukan Andi Gani sebagai staf ahli Kapolri dilandasi banyak sengketa antara buruh dengan pengusaha.


Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

55 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.


Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

59 hari lalu

Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Rosan Roeslani (tengah), Wakil Komandan Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Habiburokhman (kedua kiri) bersama jajaran TKN memberikan keterangan pers membantah tudingan soal Prabowo hanya menjabat 2 tahun sebagai Presiden di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Minggu, 11 Februari 2024.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.


PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.


Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

PT Pertamina Bina Medika - Indonesia Healthcare Corporation (IHC) melalui Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) umumkan bersinergi dengan Mayo Clinic, sebuah organisasi kesehatan dunia, pada akhir Januari 2023. Foto: Dok Pertamedika
Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.


5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

Ilustrasi Mencari Lowongan Kerja. Tempo/Tony Hartawan
5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.