Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Heboh Haji Isam Borong 2.000 Ekskavator, Ini Profil Penerusnya: Johny Saputra

image-gnews
Jhony Saputra. Foto: Istimewa
Jhony Saputra. Foto: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam melalui perusahaan miliknya yakni Jhonlin Group, memesan 2.000 unit ekskavator dari Sany Group, produsen alat berat China. Ini membuat Jhonlin Group mencetak rekor sebagai pemesan eskavator terbesar di dunia.

"Pada 26 Juni lalu, Sany menandatangani pesanan 2.000 eskavator dengan Jhonlin Group, ini merupakan pesanan internasional terbesar di Dunia untuk ekskavator, " demikian siaran pers resmi Sany Group pada Jumat, 28 Juni 2024.

Nama Haji Isam mungkin masih terdengar asing bagi sebagian orang. Meskipun dikenal dengan julukan Crazy Rich Kalimantan Selatan, sosok Haji Isam memang tidak terlalu banyak mendapat sorotan publik. Haji Isam, yang memiliki nama lengkap Andi Syamsudin Arsyad, adalah seorang pengusaha kaya raya asal Kalimantan Selatan.

Kesuksesan Haji Isam sebagai pengusaha telah memberikan dampak besar pada keluarganya. Dia memiliki dua anak, Jhony Saputra dan Liana Jhonlin.

Jhony Saputra, anak kedua Haji Isam, pada usia yang baru menginjak 21 tahun, ia sudah menjabat sebagai komisaris utama di sebuah perusahaan besar. Jabatan tersebut bukanlah posisi biasa, karena ia tercatat sebagai komisaris utama termuda di Indonesia.

Sebagai putra kedua Haji Isam, Jhony Saputra mengambil alih tanggung jawab besar dalam bisnis keluarga. Haji Isam dikenal sebagai pengusaha batu bara yang sukses di Kalimantan Selatan, dan Jhony mengikuti jejak ayahnya dengan menjabat sebagai komisaris utama PT Jhonlin Agro Raya (JAR). PT Jhonlin Agro Raya adalah salah satu perusahaan besar yang bergerak di sektor agro industri.

Dikutip dari ptjar.com, Jhony menamatkan pendidikan SMA-nya di Al-Azhar, Jakarta Selatan pada tahun 2018 silam. Sejak tahun 2022, ia menjabat di Perseroan sebagai Komisaris Utama. 

Dalam laman profilnya, juga disebutkan, Jhony sekaligus menjabat di beberapa perusahaan. Perusahaan itu antara lain adalah Pemilik PT Araya Agro Lestari sejak tahun 2017-sekarang, Pemilik PT Citra Agro Raya sejak tahun 2017- sekarang, Pemilik dan pemegang Saham PT Modal Harapan Bangsa tahun 2018- sekarang, Pemilik dan pemegang Saham PT Surya Mega Adiperkasa tahun 2020- sekarang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam prospektus IPO JARR, dinyatakan bahwa Jhony Saputra tidak memiliki hubungan keluarga dengan anggota Direksi, Dewan Komisaris, maupun Pemegang Saham perusahaan. Hal ini menegaskan bahwa secara struktural, Jhony berdiri independen dari hubungan keluarga di antara pengurus perusahaan tersebut.

Jhony Saputra, yang menjabat sebagai Komisaris Utama JARR, memiliki hubungan keluarga dengan beberapa pemegang peran penting di perusahaan induk. Jhony adalah anak dari Haji Samsudin Andi Arsyad, yang dikenal sebagai Pengendali dan Pemilik Manfaat Perseroan. Selain itu, Jhony juga merupakan keponakan dari Haji Sudirman, yang merupakan Pemegang Saham PT Eshan Agro Sentosa (EAS) dan menjabat sebagai Komisaris di EAS. PT Eshan Agro Sentosa sendiri adalah subholding dari Jhonlin Group, sebuah kelompok usaha besar di mana Haji Sudirman, adik dari Haji Isam memiliki peran penting.

Prospektus IPO JARR menyatakan dengan jelas bahwa "Pihak yang bertindak sebagai pemilik manfaat akhir (Ultimate Beneficial Owner) Perseroan adalah Haji Samsudin Andi Arsyad." Pernyataan ini menegaskan peran sentral Haji Andi Syamsudin Arsyad dalam struktur kepemilikan dan pengendalian perusahaan, meskipun Jhony menjabat sebagai Komisaris Utama.

Selain peranannya di dunia bisnis, Jhony juga menjadi perhatian publik karena kedekatannya dengan penyanyi terkenal, Happy Asmara. Isu mengenai hubungan mereka mulai menyebar ketika Jhony terlihat mengantar Happy Asmara ke bandara untuk tur Eropa-nya. Keberadaan Jhony di bandara bersama Happy Asmara menimbulkan spekulasi di kalangan masyarakat tentang kemungkinan adanya hubungan khusus di antara mereka.

Namun, meskipun spekulasi terus berkembang, Jhony Saputra dan Happy Asmara telah menegaskan bahwa hubungan mereka hanya sebatas persaudaraan. Klarifikasi ini bertujuan untuk meredakan rumor dan memastikan bahwa tidak ada hubungan romantis antara keduanya, meskipun kedekatan mereka sering menjadi sorotan media dan publik.

SUKMA KANTHI NURANI  | EKA YUDHA SAPUTRA 

Pilihan Editor: Keluarga Haji Isam: Anak Pedagang Tembakau, Keponakan Gubernur Kalsel, Sepupu Mentan Arman Sulaiman

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Haji Isam Borong Ekskavator 2.000 Unit, Apa Jenis yang Cocok untuk Kembangkan Lahan Pertanian?

1 hari lalu

Excavator Sany. FOTO/sanyglobal.com
Haji Isam Borong Ekskavator 2.000 Unit, Apa Jenis yang Cocok untuk Kembangkan Lahan Pertanian?

Ekskavator yang dipesan Haji Isam sebanyak 2.000 unit dari produsen Sany Group asal China. Jenis apakah ekskavator yang cocok untuk pertanian.


Terpopuler: Cerita Karyawan Indofarma yang Belum Digaji Penuh sejak Awal Tahun, Jawaban Presiden Jokowi soal Budi Arie Didesak Mundur

2 hari lalu

Karyawan Indofarma Group melakukan aksi penuntutan upah Juni 2024 yang tak kunjung diterima, serta beberapa permasalahan perusahaan lainnya, di Indofarma Marketing Office, Manggarai pada Selasa, 2 Juli 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Terpopuler: Cerita Karyawan Indofarma yang Belum Digaji Penuh sejak Awal Tahun, Jawaban Presiden Jokowi soal Budi Arie Didesak Mundur

Karyawan Indofarma Group terus menuntut pihak direksi agar membayarkan gaji bulan Juni 2024 yang hingga saat ini tak kunjung dibayarkan.


Keluarga Haji Isam: Anak Pedagang Tembakau, Keponakan Gubernur Kalsel, Sepupu Mentan Amran Sulaiman

2 hari lalu

Andi Syamsuddin Arsyad atau Haji Isam. Instagram/ lianajhonlin12
Keluarga Haji Isam: Anak Pedagang Tembakau, Keponakan Gubernur Kalsel, Sepupu Mentan Amran Sulaiman

Haji Isam adalah pengusaha batu bara dengan kekayaan fantastis. Ia keponakan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dan sepupu Mentan


Haji Isam Pecahkan Rekor karena Borong 2.000 Ekskavator, Berikut 3 Tipe dan Kegunaan Ekskavator

3 hari lalu

Excavator Sany. FOTO/sanyglobal.com
Haji Isam Pecahkan Rekor karena Borong 2.000 Ekskavator, Berikut 3 Tipe dan Kegunaan Ekskavator

Haji Isam pengusaha tambang asal Kalimantan memecahkan rekor karena pesan 2.000 ekskavator. Apa saja tipe ekskavator ini?


Terpopuler Bisnis: Target Mentan untuk Setop Impor Kambing, Sritex Blak-blakan Kondisi Perusahaan hingga Profil Haji Isam

5 hari lalu

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional 2024
Terpopuler Bisnis: Target Mentan untuk Setop Impor Kambing, Sritex Blak-blakan Kondisi Perusahaan hingga Profil Haji Isam

Mentan Amran Sulaiman menargetkan bisa mencetak peternak kambing di seluruh Indonesia untuk menyetop impor kambing.


Haji Isam Borong 2.000 Ekskavator, Ini Profil Pengusaha Asal Kalimantan Bernama Andi Syamsuddin Arsyad

5 hari lalu

Andi Syamsuddin Arsyad atau Haji Isam. Instagram/ lianajhonlin12
Haji Isam Borong 2.000 Ekskavator, Ini Profil Pengusaha Asal Kalimantan Bernama Andi Syamsuddin Arsyad

Haji Isam melalui perusahaan miliknya Jhonlin Group memesan 2.000 unit ekskavator dari Sany Group asal China. Tercatat pesanan internasional terbesar.


Beredar Foto Pernikahan dengan Gilga Sahid, Happy Asmara Curhat Begini

12 hari lalu

Happy Asmara dan Gilga Sahid. Foto: Instagram
Beredar Foto Pernikahan dengan Gilga Sahid, Happy Asmara Curhat Begini

Happy Asmara dan Gilga Sahid diduga telah melangsungkan pernikahan di Kediri pada 22 Juni 2024 secara tertutup.


Jokowi Resmikan KEK Setangga Usulan Perusahaan Haji Isam, Apa Kelebihan Kawasan Ekonomi Khusus?

19 hari lalu

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memakai sepatu di depan tenda tempat berkemah dengan Ibu Negara Iriana di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, Senin, 14 Maret 2022. Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menjelaskan, tidak ada fasilitas khusus di tenda milik orang nomor satu di Indonesia itu. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Resmikan KEK Setangga Usulan Perusahaan Haji Isam, Apa Kelebihan Kawasan Ekonomi Khusus?

Perusahaan Haji Isam usulkan KEK Setangga yang belum lama ini disahkan Jokowi. Apa keunggulan wilayah menjadi Kawasan Ekonomi Khusus?


Jokowi Sahkan KEK Setangga Usulan Perusahaan Haji Isam, Profil Kawasan Ekonomi Khusus Itu

19 hari lalu

Presiden Joko Widodo alias Jokowi melaksanakan peletakan batu pertama atau groundbreaking pembangunan gedung kantor Bank Tabungan Negara (BTN) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Rabu, 5 Juni 2024.  Foto: tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden
Jokowi Sahkan KEK Setangga Usulan Perusahaan Haji Isam, Profil Kawasan Ekonomi Khusus Itu

Jokowi menetapkan Kawasan Ekonomi Khusus atau KEK Setangga di Kalimantan Selatan seluas 668,3 hektare, usulan perusahaan Haji Isam.


Jokowi Sahkan Pembentukan KEK Setangga Usulan Perusahaan Haji Isam

21 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi membuka Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2024 dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Award di Istana Negara, Jakarta, pada Jumat, 14 Juni 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Sahkan Pembentukan KEK Setangga Usulan Perusahaan Haji Isam

Pembentukan KEK Setangga yang disahkan Jokowi memiliki luas lahan 668,3 hektare (ha) dengan target realisasi investasi Rp67,69 triliun.