Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Grace Natalie Setelah jadi Stafsus Presiden kini Jabat Komisaris MIND ID

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Grace Natalie menyampaikan sambutan saat deklarasi dukungan oleh Perempuan Tionghoa untuk Indonesia Maju di Kediaman Prabowo, Kertanegara 4, Jakarta, Selasa, 6 Februari 2024. Perempuan Tionghoa untuk Indonesia Maju mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024 serta menggaungkan menang sekali putaran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Grace Natalie menyampaikan sambutan saat deklarasi dukungan oleh Perempuan Tionghoa untuk Indonesia Maju di Kediaman Prabowo, Kertanegara 4, Jakarta, Selasa, 6 Februari 2024. Perempuan Tionghoa untuk Indonesia Maju mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024 serta menggaungkan menang sekali putaran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Mining Industry Indonesia atau MIND ID resmi mengangkat Wakil Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Grace Natalie Louisa, sebagai komisaris di perusahaan industri pertambangan itu. Penetapan Grace menjadi komisaris bersamaan dengan Rapat Umum Pemegang Saham atau RUPS Tahunan pada Senin, 10 JUni 2024.

MIND ID merupakan BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia yang beranggotakan PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT INALUM, dan PT Timah Tbk. 

Selain mengangkat Grace sebagai komisaris, MIND ID juga memberhentikan Jisman Parada Hutajulu sebagai komisaris. Dalam RUPS Tahunan itu juga sekaligus mengangkat Fuad Bawazier sebagai Komisaris Utama dan Pamitra Wineka sebagai Komisaris Independen.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah menunjuk Politikus Partai Solidaritas Indonesia atau PSI itu sebagai staf khusus presiden pada pertengah Mei kemarin.

Profil Grace Natalie

Grace Natalie yang lahir pada 4 Juli 1982 ini memiliki nama lengkap Grace Natalie Louisa. Grace merupakan anak dari Brata Ngadiman dan Anna Clementine yang kini merupakan istri dari Kevin Osmondo yang menikah pada 2011.

Grace menempuh pendidikan di SMA 3 BPK Penabur dan kemudian merengkuh gelar sarjana di institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie (IBII) pada jurusan akuntansi. Sebelum terjun ke politik, Grace dikenal sebagai jurnalis yang kerap menjadi pembawa acara berita seperti di SCTV, ANTV, sampai TvOne.

Di TvOne ia kerap menjadi penyiar berita Kabar Pasar, Kabar Petang, Apa Kabar Indonesia, Kabar Terkini, dan lain-lain. Untuk masuk ke dunia jurnalistik, Grace awalnya mengikuti kompetisi SCTV Goes to Campus yang merupakan ajang pencarian pembawa acara di televisi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dilansir dari Tempo, Grace kemudian berhasil memenangkan kompetisi tersebut dan ditandingkan di ajang nasional. Di skala nasional, Grace berhasil menduduki peringkat 5 besar. Sejak saat itu, Grace mulai muncul di dunia pertelivisian Indonesia dengan membawa acara berita.

Setelah direkrut jadi pembawa acara di SCTV pada 2004, Grace kemudian melanjutkan karier jurnalistik di ANTV pada 2006. Sembari bekerja, ia mengambil kursus di Maastricht School of Management, Belanda, dari Januari hingga April 2009.

Sebagai jurnalis, dirinya pernah melakukan wawancara eksklusif. Seperti mewawancarai Perdana Menteri Thailand Abhisit Vejjajiva, Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta, CEO Majalah Forbes Steve Forbes, dan lain sebagainya.

Pada 2012, Grace memutuskan berhenti dari dunia jurnalistik dan memutuskan untuk menjadi CEO Saiful Mujani Research and Consulting. Dua tahun kemudian, Grace Natalie masuk ke dunia politik dengan mendirikan Partai Solidaritas Indonesia setelah Pemilu 2014.

Pilihan editor: Usai Ditunjuk jadi Stafsus Jokowi, Politikus PSI Grace Natalie Ditetapkan jadi Komisaris MIND ID

ADIL AL HASAN | ANANDA BINTANG (MAGANG PLUS) l ANDIKA DWI 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Grace Natalie Jelaskan Maksud Jokowi soal Turbulensi Politik di Masa Transisi

1 hari lalu

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (15/5/2024). ANTARA/Rangga Pandu
Grace Natalie Jelaskan Maksud Jokowi soal Turbulensi Politik di Masa Transisi

Staf Khusus Presiden Grace Natalie mengatakan pernyataan Jokowi soal turbulensi politik tidak spesifik merujuk pada isu politik tertentu.


Grace Natalie Yakin Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Tak Memperberat Fiskal: Kebijakan Hati-hati Tetap Dilakukan

2 hari lalu

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (15/5/2024). ANTARA/Rangga Pandu
Grace Natalie Yakin Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Tak Memperberat Fiskal: Kebijakan Hati-hati Tetap Dilakukan

Grace Natalie yakin Program Makan Bergizi Gratis yang akan dijalankan oleh Prabowo Subianto tidak akan mempengaruhi fiskal pemerintah.


Terpopuler: Sri Mulyani Berpesan ke Prabowo Hati-hati Jaga APBN, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Menumpuk Akibat Gangguan Server

7 hari lalu

Prabowo dan Sri Mulyani. Instagram
Terpopuler: Sri Mulyani Berpesan ke Prabowo Hati-hati Jaga APBN, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Menumpuk Akibat Gangguan Server

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingatkan pemerintah Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk menjaga APBN saat membentuk program-program.


Terkini Bisnis: Jokowi Bahas Rupiah dengan Sri Mulyani dan Gubernur BI, Profil Komisaris BSI Felicitas Tallulembang

7 hari lalu

Ilustrasi mata uang Rupiah. Brent Lewin/Bloomberg via Getty Images
Terkini Bisnis: Jokowi Bahas Rupiah dengan Sri Mulyani dan Gubernur BI, Profil Komisaris BSI Felicitas Tallulembang

Presiden Jokowi memanggil anggota Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) untuk membahas rupiah.


Profil Felicitas Tallulembang, Kader Gerindra yang Disebut Telikung Muhammadiyah dan Rebut Jatah Komisaris BSI

8 hari lalu

Felicitas Tallulembang. Istimewa
Profil Felicitas Tallulembang, Kader Gerindra yang Disebut Telikung Muhammadiyah dan Rebut Jatah Komisaris BSI

Salah satu alasan pengalihan dana itu diduga karena gagalnya petinggi Muhammadiyah yang tak ditunjuk menjadi komisaris BSI. Begini penjelasannya.


Cerita Muhammadiyah Ditawari Posisi Komisaris BSI Sebelum Tarik Dana Besar-besaran

8 hari lalu

Seorang pegawai menghitung uang di Kantor Cabang Thamrin Digital Bank Syariah Indonesia (BSI), Jakarta, Selasa (24/8/2021).(ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj.)
Cerita Muhammadiyah Ditawari Posisi Komisaris BSI Sebelum Tarik Dana Besar-besaran

BSI disebut-sebut sempat meminta Muhammadiyah untuk mengusulkan nama kadernya guna mengisi jajaran komisaris bank syariah tersebut.


OJK Pilih 5 Nama Calon Dewan Komisaris Bursa Efek Indonesia, Berikut Profil Singkat Mereka

11 hari lalu

Bursa Efek Indonesia. TEMPO/Tony Hartawan
OJK Pilih 5 Nama Calon Dewan Komisaris Bursa Efek Indonesia, Berikut Profil Singkat Mereka

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah memilih 5 nama calon komisaris Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2024-2028. Siapa mereka?


Kans Duet Anies Baswedan-Kaesang di Pilkada Jakarta, PSI: Tunggu Agustus

12 hari lalu

Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep. TEMPO
Kans Duet Anies Baswedan-Kaesang di Pilkada Jakarta, PSI: Tunggu Agustus

PSI bakal menjawab peluang duet Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta, pada Agustus mendatang.


Ridwan Kamil, Pilkada antara Jakarta dan Jawa Barat hingga Jabatan Baru Komisaris

12 hari lalu

Politikus Golkar Ridwan Kamil dipanggil Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Istana Negara, pada Selasa, 12 Desember 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Ridwan Kamil, Pilkada antara Jakarta dan Jawa Barat hingga Jabatan Baru Komisaris

Ridwan Kamil tak hanya disoroti terkait persaingan Pilkada 2024. Akan, tapi juga baru saja menjabat komisaris PT Ingria Pratama Capitalindo Tbk


5 Fakta Kabar Duet Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta 2024

13 hari lalu

Bakal calon gubernur yang diusung PKB Anies Baswedan tiba di kantor DPW PKB Jakarta, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis, 13 Juni 2024. Kunjungan Anies ini tepat sehari setelah PKB Jakarta memutuskan untuk mengusungnya sebagai calon gubernur DKI Jakarta. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
5 Fakta Kabar Duet Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta 2024

Hal itu setelah Partai Kebangkitan Bangsa DKI Jakarta mengumumkan dukungannya kepada Anies Baswedan pada Rabu, 12 Juni 2024 maju Pilgub Jakarta.