Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Libur Panjang Waisak, Ribuan Pelanggan Kereta Api Padati Stasiun di Wilayah KAI Daop 9

image-gnews
Situasi penumpang kereta di Stasiun Jember, Selasa, 21 Mei 2024. Foto: Humas PT KAI Daop 9 Jember
Situasi penumpang kereta di Stasiun Jember, Selasa, 21 Mei 2024. Foto: Humas PT KAI Daop 9 Jember
Iklan

TEMPO.CO, Jember - Ribuan pelanggan kereta api padati sejumlah stasiun di wilayah PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 9 Jember, dari Pasuruan hingga Ketapang di Banyuwangi, Kamis, 23 Mei 2024 yang bertepatan dengan libur panjang Hari Raya Waisak. Tercatat sebanyak 8.800 pelanggan menggunakan kereta api dari sejumlah stasiun itu.

“Untuk keberangkatan hari ini, Kamis, sampai dengan pukul 10.00 WIB saat data diambil, KAI Daop 9 Jember sudah melayani pelanggan sebanyak 8.800 pengguna kereta api. Jumlah tersebut masih akan bertambah karena masih ada kereta api yang akan berangkat pada jadwal berikutnya,” kata Cahyo Widiantoro, Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, dalam keterangan tertulis, Kamis, 23 Mei 2024.

Cahyo menambahkan, untuk mengantisipasi tingginya animo masyarakat pengguna kereta api pada libur panjang Waisak, KAI Daop 9 Jember menambahkan satu kereta eksekutif pada rangkaian KA Ranggajati keberangkatan Jember tujuan Cirebon dan KA Wijayakusuma dari Ketapang tujuan Cilacap. Selain itu, satu kereta bisnis juga ditambahkan pada rangkaian KA Logawa dari Jember tujuan Purwokerto.

KA Probowangi dari Ketapang tujuan Surabaya menjadi kereta dengan volume penumpang tertinggi. Tercatat 1.021 pelanggan menggunakan KA Probowangi, Kamis, 23 Mei 2024. Angka tersebut merupakan 161 persen dari kapasitas yang tersedia sebanyak 636 tempat duduk. “Harga tiket KA Probowangi yang cukup terjangkau menjadikannya favorit masyarakat tapal kuda untuk bepergian dalam wilayah Daop 9 Jember,” imbuhnya.

KAI Daop 9 Jember mengingatkan para pelanggan kereta api agar pada saat boarding harus menunjukkan identitas sesuai dengan yang tertera pada tiket. Jika pelanggan tidak dapat menunjukkan identitas atau identitas yang dibawa tidak sesuai, maka penumpang tersebut tidak dizinkan naik di dalam kereta atau jika ketahuan di dalam kereta akan diturunkan pada kesempatan pertama.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk keberangkatan hari ini, hampir semua kereta api keberangkatan Daop 9 Jember, baik dari Stasiun Jember maupun Stasiun Ketapang, tiketnya telah habis terjual, menyisakan KA Blambangan Ekspres dari Stasiun Ketapang yang masih tersisa 198 tempat duduk.

Sampai dengan hari Minggu, 26 Mei 2024, masih tersisa 2.267 tempat duduk. Sisa terbanyak terdapat pada hari Jumat, 24 Mei 2024 dengan 1.046 tempat duduk. “Bagi pelanggan yang tidak kebagian tiket untuk keberangkatan hari ini (Kamis) dapat menggunakan kereta api yang lain, memilih kereta api pada tanggal keberangkatan yang lain atau memanfaatkan fitur connecting train yang tersedia pada aplikasi Access by KAI,” kata Cahyo.

Pilihan Editor: Banyak Polemik Barang Bawaan dari Luar Negeri, Ombudsman Minta Bea Cukai Berbenah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Libur Idul Adha, KAI Sumut Operasikan KA Sribilah Utama Fakultatif dan Sediakan 5.300 Tiket

8 jam lalu

Pada periode libur Hari Raya Idul Adha 2024 ini, PT KAI Divre 1 Sumut mengoperasikan satu kereta api tambahan yaitu Sribilah Utama Fakultatif relasi Medan - Rantauprapat (PP) mulai 14 sampai 18 Juni 2024. (Sumber: Istimewa)
Libur Idul Adha, KAI Sumut Operasikan KA Sribilah Utama Fakultatif dan Sediakan 5.300 Tiket

Pada periode libur panjang Idul Adha, PT KAI mengoperasikan satu kereta api tambahan yaitu Sribilah Utama Fakultatif relasi Medan - Rantauprapat (PP).


Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Libur Panjang Terjadi Hari Ini

1 hari lalu

Jasa Marga Prediksi Puncak Arus Libur Panjang Terjadi Hari Ini

PT Jasa Marga (Persero) memprediksi puncak arus lalu lintas tertinggi periode libur panjang Idul Adha terjadi hari ini.


KPK Ungkap Modus Korupsi Tersangka Baru Kasus DJKA Kemenhub: Tentukan Pemenang Sebelum Lelang

2 hari lalu

Direktur Penyidikan KPK, Asep Guntur Rahayu bersama tim juru bicara KPK, Budi Prasetyo (kanan), menghadirkan Pejabat Pembuat Komitmen pada BTP Kelas 1 Jawa Bagian Tengah tahun 2017 - 2021, Yofi Oktarisza, resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024. KPK resmi meningkatkan status perkara ke tahap penyidikan dengan menetapkan dan melakukan penahanan secara paksa selama 20 hari pertama terhadap tersangka baru, Yofi Oktarisza, dalam pengembangan perkara dugaan tindak pidana korupsi penerimaan hadiah atau janji terkait proyek pengadaan barang dan jasa di lingkungan Balai Teknik Perkeretaapian kelas 1 Jawa Bagian Tengah dan di lingkungan Direktorat Prasarana Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Ungkap Modus Korupsi Tersangka Baru Kasus DJKA Kemenhub: Tentukan Pemenang Sebelum Lelang

Modus korupsi di DJKA Kemenhub dilakukan saat sebelum dan setelah lelang pengadaan barang dan jasa di proyek jalur kereta api.


KPK Tetapkan Pejabat Pembuat Komitmen BTP Semarang sebagai Tersangka Kasus Korupsi DJKA

2 hari lalu

Direktur Penindakan KPK, Asep Guntur Rahayu, menghadirkan dua karyawan PT. Amarta Karya (Persero), Pandhit Seno Aji dan Deden Prayoga (kanan), resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung KPK, Jakarta, Rabu, 15 Mei 2024. PT. Amarta Karya (Persero) merupakan anak perusahan Badan Usaha Milik Negara. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tetapkan Pejabat Pembuat Komitmen BTP Semarang sebagai Tersangka Kasus Korupsi DJKA

KPK mengumumkan satu Pejabat Pembuat Komitmen BTP Semarang jadi tersangka korupsi DJKA.


Kemenparekraf Sebut Harga Avtur dan Kekurangan Armada Picu Tiket Domestik Mahal

2 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat. Freepik.com/Standret
Kemenparekraf Sebut Harga Avtur dan Kekurangan Armada Picu Tiket Domestik Mahal

Kemenparekraf mengungkapkan harga avtur dan berkurangnya jumlah armada pesawat udara memicu harga tiket pesawat domestik mahal.


AirAsia Indonesia Bukukan Pendapatan Rp 1,74 triliun di Kuartal 1 2024, Meningkat 27 Persen

3 hari lalu

Penerbangan perdana Indonesia AirAsia dengan kode QZ 526 dari Bandara Internasional Soekarno Hatta (CGK) mendarat dengan sukses di Bandara Internasional Kota Kinabalu (BKI) pada Selasa 6 Februari 2024, pukul 15.55   waktu setempat. TEMPO /JONIANSYAH HARDJONO
AirAsia Indonesia Bukukan Pendapatan Rp 1,74 triliun di Kuartal 1 2024, Meningkat 27 Persen

PT AirAsia Indonesia Tbk. (AAID/CMPP) membukukan pendapatan 2024 sebesar Rp 1,74 Triliun pada kuartal I 2024.


Jadwal Proliga 2024 Seri Keenam Digelar Mulai Kamis Hari Ini 13 Juni, Simak Harga Tiketnya

3 hari lalu

Pevoli putra Jakarta Bhayangkara Presisi Noumory Keita (kedua kiri), Zakhid Jaya (tengah) dan Alfin Daniel Pratama (kanan) berusaha menahan smes dari Pevoli putra Jakarta STIN BIN Rivan Nurmulki (kiri) dalam pertandingan PLN Mobile Proliga 2024 putaran kedua minggu kedua di Gor Indoor Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu 8 Juni 2024. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Jadwal Proliga 2024 Seri Keenam Digelar Mulai Kamis Hari Ini 13 Juni, Simak Harga Tiketnya

Jadwal bola voli PLN Mobile Proliga 2024 seri keenam akan berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) Ken Arok Kota Malang, mulai Kamis, 13 Juni.


Libur Panjang Idul Adha, Daop 4 Semarang Sediakan 98.208 Kursi Kereta ke Berbagai Tujuan

3 hari lalu

Antrean penumpang kereta api di Stasiun Tawang yang perjalanannya terdampak banjir di wilayah Semarang, Kamis, 14 Maret 2024 (Dok. Istimewa)
Libur Panjang Idul Adha, Daop 4 Semarang Sediakan 98.208 Kursi Kereta ke Berbagai Tujuan

Hingga saat ini sudah sekitar 61 persen tiket pada masa libur Idul Adha yang terjual.


Garuda Indonesia Buka Peluang Tambah Frekuensi Penerbangan Jelang Libur Panjang Idul Adha

3 hari lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. Dok. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Garuda Indonesia Buka Peluang Tambah Frekuensi Penerbangan Jelang Libur Panjang Idul Adha

Garuda Indonesia membuka peluang penambahan frekuensi penerbangan menjelang Idul Adha 2024.


Libur Hari Raya Idul Adha, PT KAI Sediakan Tiga Perjalanan Kereta Tambahan dari Bandung

4 hari lalu

Petugas menyemprot disinfektan di seluruh rangkaian kereta Argo Parahyangan Bandung Jakarta di Stasiun Bandung, Ahad, 15 Maret 2020. PT Kereta Api Indonesia Daop 2 melakukan penyemprotan disinfektan pada rangkaian kereta jarak jauh untuk mencegah penyebaran virus corona. TEMPO/Prima Mulia
Libur Hari Raya Idul Adha, PT KAI Sediakan Tiga Perjalanan Kereta Tambahan dari Bandung

Penambahan jadwal perjalanan kereta untuk mengantisipasi lonjakan penumpang dalam libur akhir pekan ini yang disambung libur Hari Raya Idul Adha