Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Operator Kapal Pesiar Internasional Berminat Bangun Markas di Pelabuhan Benoa

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
Pelabuhan benoa. Dok: PT Pelabuhan Indonesia (Persero)
Pelabuhan benoa. Dok: PT Pelabuhan Indonesia (Persero)
Iklan

TEMPO.CO, Benoa - BUMN PT Pelindo (Persero) sebut salah satu operator kapal pesiar internasional berminat menjadikan Pelabuhan Benoa di Denpasar, Bali, sebagai markas (home port). “Kami sudah dalam tahap awal, cukup dalam pembicaraannya,” kata Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono di Denpasar, Ahad, 12 Mei 2024.

Namun, ia masih belum memberikan detail lebih lanjut termasuk nama perusahaan kapal pesiar itu karena komunikasi masih terus diintensifkan. Pelabuhan yang menjadi markas itu berarti penumpang mengawali dan mengakhiri perjalanan pesiarnya dengan mengelilingi sejumlah destinasi.

Apabila Pelabuhan Benoa menjadi markas kapal pesiar, diharapkan memberikan dampak ekonomi khususnya kepada pariwisata Bali di antaranya untuk mengisi kebutuhan logistik untuk kapal pesiar.

Ia lebih lanjut menjelaskan pengembangan Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang ditargetkan rampung Oktober 2024 dapat menambah kapasitas kapal pesiar dari dua menjadi empat hingga lima kapal pesiar sandar bersamaan.

Dari jumlah itu, apabila dipilih menjadi markas operator kapal pesiar, maka pihaknya mempersiapkan satu hingga dua terminal yang khusus untuk kerja sama markas kapal pesiar. “Tiga (terminal) sisanya itu untuk publik, artinya ada satu operator kapal pesiar menjadikan homebase-nya di sini tapi yang lain tetap bisa masuk,” sambung Arif.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengerjaan proyek BMTH saat ini sudah mencapai 93 persen dengan melibatkan sebanyak 1.900 pekerja lokal. Saat ini kapal pesiar sandar di dermaga timur dengan panjang mencapai 500 meter setelah sebelumnya ditambah 160 meter. Sehingga dua kapal pesiar ukuran jumbo yakni dengan panjang sekitar 294 meter sudah bisa sandar dalam waktu yang bersamaan.

Untuk pertama kalinya, pelabuhan itu juga disandari kapal pesiar terpanjang yang pernah sandar mencapai 317 yakni Celebrity Solstice yang membawa sekitar 4.000 orang penumpang dan awak kapal pada 30 Oktober 2023.

Saat ini, Pelabuhan Benoa sudah dapat melayani kapal pesiar jumbo untuk sandar (destination port) dan layanan embarkasi dan debarkasi penumpang (turn around). Sebelumnya pada 4 Januari 2024 menjadi penanda pertama bahwa Benoa melayani debarkasi dan embarkasi penumpang mancanegara berbeda dalam kapal pesiar yang sama yakni Celebrity Millenium dengan panjang 294 meter dengan menurunkan 2.081 penumpang dan menaikkan 2.300 penumpang. BUMN itu mencatat selama 2023 total sebanyak 48 kapal pesiar sandar di Benoa dengan penumpang mencapai 77.864 orang.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Travis Scott Dicokok Polisi di Miami akibat Mabuk dan Membuat Keributan, Ini Kronologinya

4 hari lalu

Travis Scott. Foto: Instagram/@travisscott
Travis Scott Dicokok Polisi di Miami akibat Mabuk dan Membuat Keributan, Ini Kronologinya

Rapper, Travis Scott kembali berurusan dengan polisi, kini ia ditangkap di Miami. Simak artikel ini untuk mengetahui kronologi kejadiannya!


BAKN Apresiasi Pengembangan Pelabuhan Benoa Melalui PNM

5 hari lalu

Pelabuhan benoa. Dok: PT Pelabuhan Indonesia (Persero)
BAKN Apresiasi Pengembangan Pelabuhan Benoa Melalui PNM

Ketua Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (BAKN), Wahyu Sanjaya mengatakan, Penyertaan Modal Negara (PMN) yang diberikan kepada perusahaan BUMN harus memiliki dampak dan manfaat positif bagi perusahaan dan masyarkat.


Penumpang VIP Kapal Sabuk Nusantara Ditemukan Meninggal di Kamarnya

8 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Penumpang VIP Kapal Sabuk Nusantara Ditemukan Meninggal di Kamarnya

Korban meninggal dunia di Kapal Sabuk Nusantara, sebelumnya sempat dirawat di Rumah Sakit Pengeran Jaya Sumitra Kotabaru, Kalimantan Selatan.


Wisata Kapal Pesiar di Indonesia Berpotensi Tingkatkan Jumlah Turis ke Tanah Air

8 hari lalu

Kapal pesiar Resorts World One/Istimewa
Wisata Kapal Pesiar di Indonesia Berpotensi Tingkatkan Jumlah Turis ke Tanah Air

Kemenparekraf siap mendukung pengembangan wisata khusus kapal pesiar.


5 Barang Bawaan Penting untuk Liburan Naik Kapal Pesiar

10 hari lalu

Ilustrasi koper. Freepik.com
5 Barang Bawaan Penting untuk Liburan Naik Kapal Pesiar

Berkemas untuk liburan di kapal pesiar bisa sangat berbeda dengan mempersiapkan liburan di darat


Alaska Bakal Batasi Pengungung Harian dari Kapal Pesiar

16 hari lalu

Ilustrasi kapal pesiar. Freepik.com/Chandlervid85
Alaska Bakal Batasi Pengungung Harian dari Kapal Pesiar

Tahun lalu jumlah penumpang kapal pesiar yang mengunjungi Juneau, Alaska mencapai lebih dari 1,6 juta


Pelindo Sebut Pelabuhan Makassar Tetap Beroperasi Setelah Kebakaran KM Umsini

17 hari lalu

Petugas turun dari KM Umsini usai mengikuti penutupan program isolasi apung di Terminal Peti Kemas Makassar di Sulawesi Selatan, Senin, 20 September 2021. ANTARA/Arnas Padda
Pelindo Sebut Pelabuhan Makassar Tetap Beroperasi Setelah Kebakaran KM Umsini

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 menyatakan kebakaran yang menimpa KM Umsini tidak mengganggu operasional Pelabuhan Makassar.


Bea Cukai Klaim Telah Bebaskan 95 Persen dari 26.514 Kontainer Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

22 hari lalu

Aktivitas bongkar muat peti kemas di Pelabuhan Tanjung, Priok, Jakarta, Senin, 15 Januari 2024. Namun nilai ekspor mengalami penurunan secara tahunan. Tempo/Tony Hartawan
Bea Cukai Klaim Telah Bebaskan 95 Persen dari 26.514 Kontainer Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Ditjen Bea Cukai mengklaim telah mengeluarkan 95 persen dari 26.514 kontainer yang tertahan di pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak.


6 Tips Penting Sebelum Memulai Liburan Kapal Pesiar

27 hari lalu

Ilustrasi kapal pesiar. Freepik.com/Chandlervid85
6 Tips Penting Sebelum Memulai Liburan Kapal Pesiar

Liburan dengan kapal pesiar pilihan yang menarik bagi wisatawan yang mencari paket lengkap


Gara-gara Kutu Busuk, Wisatawan Ini Kapok Jalan-jalan dengan Kapal Pesiar

31 hari lalu

Ilustrasi penumpang kapal pesiar. Unsplash.com/Stephani Kalecki
Gara-gara Kutu Busuk, Wisatawan Ini Kapok Jalan-jalan dengan Kapal Pesiar

Wisatawan ingin meminta kompensasi dari perusahaan kapal pesiar, namun mereka menolaknya