Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Syarat IPK 3,5 Rekrutmen KAI untuk Manajemen Trainee, Gaji 25-35 Juta kalau Sudah Manajer

image-gnews
Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo (kanan) menyampaikan sambutan dalam acara Nota Kesepahaman DPR RI dengan KAI dan KCIC di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 25 Januari 2024. Sekretariat Jenderal DPR RI menekan nota kesepahaman dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) soal pelayanan khusus dalam bentuk keprotokolan di stasiun kereta bagi pimpinan dan anggota DPR RI. TEMPO/M Taufan Rengganis
Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo (kanan) menyampaikan sambutan dalam acara Nota Kesepahaman DPR RI dengan KAI dan KCIC di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 25 Januari 2024. Sekretariat Jenderal DPR RI menekan nota kesepahaman dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) soal pelayanan khusus dalam bentuk keprotokolan di stasiun kereta bagi pimpinan dan anggota DPR RI. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI membuka rekrutmen KAI program Management Trainee 2024 untuk lulusan S1. Kandidat pelamar harus memiliki ijazah S1 dari kampus terakreditasi A dengan IPK 3,5 dari skala 4,0.

Syarat lain ialah kandidat diharuskan memiliki kemampuan berbahasa Inggris atau TOEFL dengan skor 500. EVP Corporate Secretary KAI, Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan bahwa syarat rekrutmen tinggi itu untuk menyaring kandidat tenaga ahli guna pengembangan sumber daya manusia di tubuh KAI.

Mereka yang lulus dari program management trainee KAI dan berhasil mencapai jabatan manajerial akan mendapatkan gaji bulanan di kisaran Rp 25 sampai 35 juta. Namun, untuk mencapai level manajerial dalam struktur organisasi KAI, diperlukan jenjang karir secara bertahap.

Adapun peserta yang dinyatakan lulus dari program Management Trainee bakal memiliki proses jenjang karir yang berbeda dibanding pegawai yang berasal dari rekrutmen umum. Pegawai dari program management trainee ini akan difasilitasi program akselerasi atau percepatan untuk naik jabatan.

"Kita itu ada yang Board of Director, bawahnya ada BOD 1, 2, level managerial, mid managerial, management, operasional supervisor, paling rendah supervisor," katanya kepada wartawan di kawasan Jakarta Pusat pada Senin, 22 April 2024.

Setelah lulus dari rekrutmen program management trainee, pegawai itu bakal memulai jenjang karirnya dari tingkat karyawan sesuai divisi yang ditentukan. Agus menjelaskan, meski pegawai dari program management trainee memiliki keistimewaan jalur percepatan, semuanya tetap diharuskan mengikuti serangkaian pendidikan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Biasanya pertama jadi karyawan, nanti pasti jadi pelaksana dulu. Enggak bisa langsung, perlu pendidikan," ucapnya. 

Apabila pegawai itu dinilai berkembang secara penilaian key performance index atau KPI, maka berhak mendapatkan promosi jabatan. Ia memprediksi pegawai bisa mencapai puncak jabatan tertinggi sebagai eksekutif dalam kurun waktu 3 hingga 5 tahun.

"Mungkin 3 sampai 5 tahun. Sebenarnya tergantung career path ya. Top-nya pasti di eksekutif," ujar Agus.

Pilihan Editor: Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Pilpres, Cek Kekayaan 8 Hakim Pemutus

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

8 hari lalu

Berikut ini jadwal lengkap tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024, mulai dari trial test, tes online 1, tes online 2, hingga tes seleksi di BUMN. Foto: Koran Tempo
Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

Berikut ini jadwal lengkap tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024, mulai dari trial test, tes online 1, tes online 2, hingga tes seleksi di BUMN.


Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

9 hari lalu

Siswa mengikuti kelas International English Language Testing System (IELTS) yang diadakan oleh Western Overseas, sebuah lembaga yang menyediakan pelatihan untuk tes kecakapan bahasa Inggris dan konsultasi visa, di Ambala, India, 4 Agustus 2022. (File foto: Reuters)
Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?


Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

9 hari lalu

Lebaran kedua atau Kamis, 11 April 2024, PT KAI Divre 1 Sumut mencatat jumlah penumpang mencapai 10.500 orang. Volume penumpang tertinggi pada masa Angkutan Lebaran 2024. Foto: Istimewa
Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500


15 Contoh Soal TKD Rekrutmen BUMN Beserta Jawabannya

9 hari lalu

Sebelum melakukan tes BUMN tahap 1 pada  27 April mendatang, sebaiknya pelajari contoh soal TKD rekrutmen BUMN berikut ini. Foto: Canva
15 Contoh Soal TKD Rekrutmen BUMN Beserta Jawabannya

Sebelum melakukan tes BUMN tahap 1 pada 27 April mendatang, sebaiknya pelajari contoh soal TKD rekrutmen BUMN berikut ini.


Syarat Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Tahapan Registrasinya

9 hari lalu

Situs Rekrutmen Bersama FHCI BUMN menyampaikan pengumuman tahap tahap 1 berupa registrasi online dan seleksi administasi yang akan berakhir pada esok hari, Rabu, 11 Mei 2022. (Sumber: rekrutmenbersama.fhcibumn.id)
Syarat Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Tahapan Registrasinya

Ketahui beberapa syarat Rekrutmen Bersama BUMN 2024 untuk pendaftaran berikutnya agar lebih matang. Ini tahapan registrasinya.


Syarat IPK Rekrutmen KAI Dikritik, Manajemen: Butuh Tenaga Ahli Profesional

10 hari lalu

Penumpang memadati Stasiun KA Pasar Senen saat H-6 Lebaran, Jakarta, Rabu, 3 April 2024. PT Kereta Api Indonesia (persero) memprekdiksi akan mengangkut sekitar 7.341.526 orang selama periode angkutan Lebaran 2024 pada 31 Maret-21 April atau naik 5,3 persen dibandingkan dari tahun sebelumnya hanya 6.969.712 orang. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Syarat IPK Rekrutmen KAI Dikritik, Manajemen: Butuh Tenaga Ahli Profesional

Perusahaan masih kekurangan sumber daya manusia dengan level tenaga ahli sehingga mematok syarat tinggi dalam rekrutmen KAI kali ini.


Jumlah Penumpang Kereta Api Lebaran Wilayah Cirebon Naik 17 Persen

12 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (paling kiri) meninjau Stasiun Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (9 Maret 2024). (ANTARA/Fathnur Rohman)
Jumlah Penumpang Kereta Api Lebaran Wilayah Cirebon Naik 17 Persen

Rata-rata harian jumlah penumpang kereta api Daop 3 Cirebon mencapai lima ribu orang.


Cara Cek Hasil Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2024

13 hari lalu

Situs Rekrutmen Bersama FHCI BUMN menyampaikan pengumuman tahap tahap 1 berupa registrasi online dan seleksi administasi yang akan berakhir pada esok hari, Rabu, 11 Mei 2022. (Sumber: rekrutmenbersama.fhcibumn.id)
Cara Cek Hasil Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Jika Anda termasuk pelamar rekrutmen bersama BUMN, wajib mengetahui cara cek hasil rekrutmen bersama BUMN 2024. Berikut daftarnya.


Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

15 hari lalu

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir saat ditemui usai rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Senayan, Jakarta Pusat pada Senin, 4 Desember 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

Menteri BUMN Erick Thohir meminta BUMN seperti Pertamina memborong dolar AS di tengah memanasnya konflik Iran-Israel.


KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee, Simak Formasi yang Ditawarkan

15 hari lalu

Suasana arus balik mudik setelah putusan Work From Home (WFH) di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Rabu, 17 April 2024. Pemerintah menetapkan aturan baru terkait penerapan kombinasi WFH (work from home) dan WFH (work from office) bagi pegawai ASN (aparatur sipil negara) yang berlaku usai libur lebaran 2024. Hal ini dalam rangka mengurangi kemacetan saat arus balik. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee, Simak Formasi yang Ditawarkan

PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) membuka rekrutmen untuk program Management Trainee Tahun 2024 mulai 17 April hingga 22 April 2024. Rekrutmen program Management Trainee KAI ini menawarkan berbagai formasi untuk lulusan S1.