TEMPO.CO, Jakarta - Beras medium adalah beras dengan kadar air 14-15 persen. Beras ini dicirikan miliki harga yang relatif murah.
Secara fisiknya, beras medium berwarna lebih kusam dan terdapat beberapa kotoran, batu, atau gabah. Apabila ditanak beras medium sedikit lebih pera dibandingkan beras premium.
Di tengah lonjakan harga beras, beras medium pun alami peningkatan harga. Melansir dari liputan Koran Tempo, di Pasar Induk Cipinang perkilonya menembus harga 14.700 setelah lima hari Pemilu. Harga ini naik 2.700 dibanding periode tahun lalu.
Mengutip dari laman dpr.go.id, harga beras medium per 21 Februari 2024 dipatok Rp 14.000 sampai Rp. 15.000 ribu. Sementara beras premium dikisaran Rp 16.000 sampai Rp 17.000 perkilogram.
Anggota Komisi VI DPR RI Luluk Nur Hamidah turut beri tanggapan. Ia menduga adanya kenaikan harga beras ini merupakan ulah dari pedagang atau kartel. Dia berharap pemerintah dapat mengatasi hal ini segera.
ANDI IBNU | ANDIKA DWI
Pilihan editor: Ketahui Kualitas Beras Bulog di Tengah Harga Beras Naik: Berkutu dan Tampak Kekuningan?