Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

LRT Jabodebek Bermasalah, Kementerian Perhubungan Gandeng Konsultan Internasional

Reporter

Editor

Agung Sedayu

image-gnews
Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi (Jabodebek) melintas di jalur LRT kawasan Kuningan, Jakarta, Senin 29 Mei 2023. LRT Jabodebek tengah diuji coba tanpa penumpang atau trial run selama 15 Mei hingga 11 Juli 2023, sebelum diuji coba beroperasi dengan penumpang pada 12 Juli 2023. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi (Jabodebek) melintas di jalur LRT kawasan Kuningan, Jakarta, Senin 29 Mei 2023. LRT Jabodebek tengah diuji coba tanpa penumpang atau trial run selama 15 Mei hingga 11 Juli 2023, sebelum diuji coba beroperasi dengan penumpang pada 12 Juli 2023. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDirektorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan menelusuri kendala yang dialami LRT Jabodebek. Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Risal Wasal menyebut pihaknya menggandeng konsultan internasional Systra untuk mempercepat pemulihan pelayanan yang sempat terganggu.

"Kami ingin fokus pada solusi untuk mengatasi kendala yang terjadi, sehingga pemenuhan headway 7,5 menit dapat segera terwujud," kata Risal melalui keterangan tertulis, Sabtu, 18 November 2023. 

Menurut Risal, saat ini proses pembubutan roda berlangsung. Pihak operator bahkan menambah mesin bubut untuk mempercepat proses perbaikan roda. Ia pun berharap upaya penanganan itu segera rampung.

Selain melakukan pembubutan roda, kata Risal, penanganan dilakukan dengan memperhalus profil permukaan dan memberi cairan lubricant pada rel LRT Jabodebek. “Alhamdulillah pasca dilakukan grinding dan pelumasan ini, sudah tidak ditemukan aus pada roda sehingga trainset (TS) yang beroperasi saat ini dalam kondisi aman dan tidak perlu dilakukan penggantian," ujar dia.

Ihwal kondisi aus pada roda LRT Jabodebek, Risal mengklaim kasus serupa pernah terjadi di negara lain, seperti Athena dan Kolombia. Upaya penanganan yang dilakukan pun sama. "Jadi, kami pastikan saat ini LRT Jabodebek sudah dalam kondisi aman,” tutur Risal. 

Lebih lanjut, Risal mengatakan pihaknya bakal terus mengupayakan penambahan trainset untuk mengakomodasi penumpang agar dapat terlayani dengan lebih baik dan lebih cepat. Pasalnya, kata Risal,  banyak masyarakat yang masih mendukung pergeseran dari kendaraan pribadi ke angkutan umum. 

"Ini terlihat dari lonjakan penumpang KRL Jabodetabek pada stasiun-stasiun yang terintegrasi LRT Jabodebek, seperti Stasiun Sudirman dan Stasiun Cawang, sebesar 35 persen sejak LRT Jabodebek dioperasikan," ujar dia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, dalam laporan Koran Tempo pada Kamis, 16 November 2023, disebutkan bahwa sejumlah titik di jalur LRT Jabodebek diketahui mengalami kerusakan. Merujuk pada dokumen bertajuk "Rapat Evaluasi Kinerja Pengoperasian LRT Jabodebek" yang diperoleh Tempo, Tim DJKA Kementerian Perhubungan bersama konsultan eksternal menemukan serbuk besi (dalam dokumen disebut gram) di beberapa titik pada rel LRT. Serbuk besi tersebut diduga memicu korsleting pada sejumlah komponen wesel atau percabangan rel.

Tim pemeriksa belum memastikan penyebab munculnya serbuk besi pada rel LRT, tetapi berasumsi ada lima kondisi penyebab. Kelima kondisi penyebab tersebut, yakni penggunaan material roda dan rel yang tak sesuai dengan stress material selama masa operasi LRT Jabodebek, ketidaksesuaian antara profil roda dan rel, perilaku bogie (perangkat roda) menahan lengkung ketika kereta membawa beban, getaran berlebih pada lengkung yang menghasilkan gesekan berlebih, serta tekanan berlebih pada roda dan bogie serta pada lengkung bagian luar.

Masalah lebar rel yang terlalu sempit dan tak sesuai dengan aturan ini, seperti ditulis Koran Tempo, 27 Oktober lalu, diduga menjadi penyebab utama keausan pada roda kereta ringan. Ausnya roda belasan kereta itu membuat Divisi LRT Jabodebek PT KAI harus mengandangkan 17 rangkaian untuk menjalani pembubutan roda, bulan lalu. Namun, diketahui belakangan, PT KAI tak sekadar membubut, tapi juga memesan 1.000 unit roda baru dari PT Industri Kereta Api Indonesia (Persero) atau Inka.

RIRI RAHAYU | YOHANES PASKALIS

Pilihan Editor: Politik Menjelang Pilpres Memanas, Luhut: Jangan Bilang Ingusan dan Penghianat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

19 jam lalu

Warga menggunakan transportasi umum LRT Jabodebek, Jakarta. TEMPO/Subekti
Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.


Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

1 hari lalu

Gunung Ruang di Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara kembali meletus pada Selasa 30 April 2024  dini hari.
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.


17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional, InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi
17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.


MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

1 hari lalu

Sejumlah awak media menaiki rangkaian kereta MRT saat uji coba Kartu pintar JakLingko dan Aplikasi Super untuk integrasi transportasi di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Senin, 4 Oktober 2021. PT JakLingko tengah melakukan uji coba penggunaan kartu dan aplikasi terhadap empat moda transportasi, yakni MRT Jakarta, LRT Jakarta, TransJakarta dan KAI Commuter. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.


Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Jemaah haji melakukan sujud syukur setibanya di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah, Minggu 18 Agustus 2019. Sebanyak 360 haji kloter pertama asal Kabupaten Sukoharjo kembali ke tanah air. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,


Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

1 hari lalu

Petugas membantu seorang penumpang lansia menuju pesawat di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, Kamis 13 Juli 2023. Presiden Joko Widodo menyatakan, penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara akan beralih ke Bandara Internasional Kertajati mulai Oktober 2023 seiring dengan rampungnya infrastruktur penunjang yaitu Jalan Tol Cisumdawu. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?


LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

4 hari lalu

Kereta LRT Jabodebek mendekati Stasiun Setiabudi, Jakarta, Indonesia pada Jumat (5 Januari 2024). ANTARA FOTO/Rizka Khaerunnisa/sgd/aww.
LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.


Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

4 hari lalu

Para penumpang menuju pesawar Lion Air di Bandara Internasional Yogyakarta (BIY). Rencananya 140 penerbangan di Bandara Adisutjipto dipindahkan ke BIY. Foto: @jababekaandco
Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.


Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

7 hari lalu

Bandara Komodo, Labuan Bajo, NTT, Senin, 8 Mei 2023, jelang KTT ASEAN. TEMPO/Daniel A. Fajri
Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.


Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

12 hari lalu

Personel kepolisian terpaksa menurunkan penumpang travel gelap saat terjaring penyekatan pemudik di pintu keluar tol Pejagan-Pemalang, Adiwerna, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Kamis, 6 Mei 2021. Polres Tegal melakukan tes usap antigen dan menurunkan puluhan penumpang travel gelap akibat kendaraannya ditahan saat ingin mudik ke Pemalang. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah
Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.