Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

image-gnews
Warga menggunakan transportasi umum LRT Jabodebek, Jakarta. TEMPO/Subekti
Warga menggunakan transportasi umum LRT Jabodebek, Jakarta. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Moda transportasi Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) mencatatkan jumlah penumpangnya selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang. Jumlah itu meningkat hingga 2 persen dibanding dengan jumlah penumpang di bulan sebelumnya, Maret 2024 yakni 1.380.044 pengguna.

Manager Public Relations LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono menyatakan, rata-rata jumlah pengguna LRT Jabodebek pada hari kerja lebih banyak dibanding saat akhir pekan. Adapun pengguna LRT Jabodebek saat hari kerja mencapai 64.365, sedangkan ketika akhir pekan sebanyak 26.650 pengguna.

Ia mengungkapkan, bahwa pengguna LRT Jabodebek selalu meningkat di tiap bulan pada 2024 ini. "Bahkan jika jumlah pengguna LRT Jabodebek pada April ini dibandingkan dengan Januari, terdapat pertumbuhan yang signifikan sebesar 16 persen," kata Mahendro dalam keterangannya, Kamis, 2 Mei 2024.

Adapun pada Januari 2024, jumlah pengguna LRT mencapai 1.200.399 dan Februari 2024 sebanyak 1.261.111. Jumlah pengguna moda transportasi ini kembali meningkat pada Maret 2024 dari bulan-bulan sebelumnya, yakni sebanyak 1.380.044 orang. LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Berdasarkan data operasional LRT Jabodebek juga menunjukkan konsistensi tingkat ketepatan jadwal yang tinggi. Adapun pada Januari 2024 tingkat ketepatan jadwal tercatat 94,2 persen, Februari 91,02 persen, dan Maret mencapai 97,4 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia menilai, peningkatan yang stabil tiap bulannya ini dipengaruhi oleh faktor kepercayaan masyarakat atas layanan LRT Jabodebek. Selain itu, ujarnya, dukungan dari Kementerian Perhubungan atau Kemenhub lewat pemberian tarif promo juga jadi faktor penting untuk meningkatkan minat masyarakat.

"Banyaknya perjalanan LRT Jabodebek juga menjadi faktor lain meningkatnya jumlah pengguna," ucapnya. Ia optimistis tren peningkatan pengguna LRT Jabodebek tiap bulannya bakal berlanjut ke depan.

Ia menyatakan bahwa KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan layanannya sesuai dengan harapan masyarakat. Mahendro juga mengungkapkan, bahwa operasional LRT Jabodebek ini sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah untuk mengurai kemacetan dan mengurangi polusi udara.

Pilihan Editor: Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


AirAsia Lakukan Perbaikan Sistem, Calon Penumpang Disarankan Check In Mandiri dan Tiba Lebih Awal

2 hari lalu

Pesawat Maskapai AirAsia. airasia.com
AirAsia Lakukan Perbaikan Sistem, Calon Penumpang Disarankan Check In Mandiri dan Tiba Lebih Awal

AirAsia melakukan perbaikan sistem selama 8 jam mulai pukul 18:00 (GMT+7) pada 10 Juli 2024.


Whoosh Layani 2,6 Juta Penumpang di Semester I 2024, Manajemen Sebut Meningkat Tiap Bulan

2 hari lalu

Suasana mudik lebaran di Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Halim, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Sebanyak 52 perjalanan kereta cepat dioperasikan setiap harinya dengan kapasitas 31.222 penumpang. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Whoosh Layani 2,6 Juta Penumpang di Semester I 2024, Manajemen Sebut Meningkat Tiap Bulan

KCIC menyatakan rata-rata okupansi Whoosh terjaga di 60-70 persen di luar jam sibuk dan 80-100 persen pada jam sibuk pagi dan sore hari.


Terkini: Banggar DPR dan Pemerintah Sepakati Asumsi Dasar Makro RAPBN 2025, Pendaftaran CPNS dan PPPK Dibuka Juli 2024

3 hari lalu

Ilustrasi rapat di DPR. TEMPO/Fakhri Hermansyah
Terkini: Banggar DPR dan Pemerintah Sepakati Asumsi Dasar Makro RAPBN 2025, Pendaftaran CPNS dan PPPK Dibuka Juli 2024

Banggar DPR menyetujui asumsi dasar ekonomi makro dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau RAPBN 2025.


Dapat PMN Rp 1,5 Triliun, PT Pelni akan Tambah 3 Kapal Penumpang

3 hari lalu

Petugas mengeluarkan sepeda motor milik pemudik dari Kapal Motor (KM) Dobonsolo saat tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Minggu, 14 April 2024. Kementerian Perhubungan memberangkatkan peserta mudik gratis pada arus balik Lebaran 2024 dengan rincian sebanyak 1.705 orang penumpang dan 663 unit sepeda motor melalui jalur transportasi kapal laut dari Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang tujuan Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta dengan menggunakan Kapal Pelni KM Dobonsolo. TEMPO/M Taufan Rengganis
Dapat PMN Rp 1,5 Triliun, PT Pelni akan Tambah 3 Kapal Penumpang

PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau PT Pelni mendapat PMN dari Cadangan Investasi Tahun Anggaran 2024 sebesar Rp 1,5 triliun.


KCIC: Penjualan Tiket Whoosh Meningkat 20 Persen di Momen Libur Sekolah

5 hari lalu

Libur panjang Hari Raya Waisak lebih dari 20 ribu penumpang per hari menggunakan Whoosh (PT KCIC)
KCIC: Penjualan Tiket Whoosh Meningkat 20 Persen di Momen Libur Sekolah

Sebanyak 400 ribu tiket Whoosh terjual untuk periode 14 Juni hingga 7 Juli 2024.


Kerugian Penumpang yang Suka Boarding pada Menit-menit Akhir

6 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat. Freepik.com/Standret
Kerugian Penumpang yang Suka Boarding pada Menit-menit Akhir

Salah satu risiko terbesar boarding pada menit-menit terakhir adalah terbatasnya ruang bagasi di atas kepala


Cuaca Buruk, Penerbangan Wings Air Rute Pulau Jemaja-Batam Ditunda hingga Senin Pagi

6 hari lalu

Proses boarding penerbangan Wings Air. Foto: Lion Air Group
Cuaca Buruk, Penerbangan Wings Air Rute Pulau Jemaja-Batam Ditunda hingga Senin Pagi

Meski ada penundaan penerbangan WIngs Air, penumpang tidak menerima kompensasi.


Musim Libur Sekolah, 350 Ribu Tiket Kereta Cepat Whoosh Habis Terjual

8 hari lalu

Suasana mudik lebaran di Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Halim, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Sebanyak 52 perjalanan kereta cepat dioperasikan setiap harinya dengan kapasitas 31.222 penumpang. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Musim Libur Sekolah, 350 Ribu Tiket Kereta Cepat Whoosh Habis Terjual

Penjualan tiket kereta api cepat Whoosh meningkat tajam selama musim liburan sekolah. Sejak 17 Juni hingga 7 Juli mendatang, tiket kereta cepat Whoost telah terjual sebanyak 350 ribu tiket terjual.


Menhub Budi Karya Tinjau Terminal Amplas yang Didanai Bank Dunia Rp 1,8 Triliun

8 hari lalu

Bus Rapid Transit (BRT) Trans Jateng koridor I wilayah Purworejo, Magelang dan Temanggung (Purwomanggung), Selasa (1/9/2020) di Pendopo Kabupaten Purworejo.
Menhub Budi Karya Tinjau Terminal Amplas yang Didanai Bank Dunia Rp 1,8 Triliun

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dan Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau Terminal Tipe A Amplas di Jalan Panglima Denai.


Libur Panjang Sekolah Dimulai, Whoosh Pecahkan Rekor Penumpang Terbanyak Selama Beroperasi

9 hari lalu

Suasana mudik lebaran di Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Halim, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Kereta cepat Whoosh untuk pertama kalinya bakal melayani penumpang mudik lebaran.  TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Libur Panjang Sekolah Dimulai, Whoosh Pecahkan Rekor Penumpang Terbanyak Selama Beroperasi

Pada Kamis pekan ini, penumpang Whoosh tercatat sebanyak 22.249 orang merupakan yang tertinggi sejak kereta beroperasi secara komersial.