Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Barcode dan Jenis-jenisnya yang Sering Digunakan

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Barcode adalah kode batang yang tersusun dan bisa terbaca dengan mesin scanner.  Berikut ini macam-macam barcode dan fungsinya. Foto: Canva
Barcode adalah kode batang yang tersusun dan bisa terbaca dengan mesin scanner. Berikut ini macam-macam barcode dan fungsinya. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDi zaman yang serba digital, tentunya Anda sering menemukan barcode untuk beberapa aktivitas, seperti saat berbelanja, membayar tagihan online, hingga saat ke restoran pun tersedia barcode. 

Barcode adalah sebuah kode yang biasanya berisi informasi penting, seperti kode untuk pembayaran, melihat menu, hingga informasi seperti pengetahuan. 

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah pengertian barcode, fungsi, hingga jenis-jenisnya. 

Apa Itu Barcode?

Mengutip dari laman denso-wave.com, barcode adalah kode yang terdiri dari batang dan spasi yang tersusun dan bisa terbaca dengan mesin. Barcode ini bisa dibaca dengan mesin scanner khusus atau kamera dan digunakan untuk mengidentifikasi suatu data dengan tepat.

Meskipun sederhana dan hanya terdiri dari susunan garis vertikal hitam dan putih dengan ketebalan berbeda, barcode ini sangat penting dan berguna karena bisa terbaca oleh mesin.

Biasanya barcode ini sering terlihat pada produk-produk yang ada di supermarket. Keberadaan barcode ini akan memudahkan kasir dalam menghitung total belanjaan, sehingga pekerjaan jadi lebih cepat dan efisien. 

Selain itu, barcode ini juga berfungsi untuk membedakan satu produk dengan produk lain. Oleh karena itu, dengan adanya barcode kita bisa melakukan pencarian produk dengan mudah.

Tak hanya digunakan di supermarket atau minimarket saja, barcode juga digunakan di beberapa tempat, seperti museum, restoran, layanan publik, dan lain sebagainya. 

Fungsi Barcode

Ada beberapa fungsi dari barcode yang terdapat di setiap produk, sebagai berikut:

  • Sebagai penyimpanan seluruh informasi data dari suatu produk
  • Mengidentifikasi data dengan cepat dan tepat
  • Dapat membantu dalam meningkatkan kecepatan pelayanan, sehingga meningkatkan kepuasan pelanggan dan kelancaran bisnis 
  • Bisa digunakan untuk identifikasi data di bidang lain, seperti logistik, kesehatan, pendidikan, perbankan, dan lain-lain
  • Proses pengolahan dan pemantauan data dapat dilakukan dengan lebih cepat dan akurat

Jenis-Jenis Barcode

Ada beberapa jenis barcode yang perlu diketahui, sebagai berikut:

1. Barcode QR Code

Barcode QR Code merupakan jenis barcode yang bisa menampung hingga 4000 karakter alfanumerik. Biasanya barcode ini digunakan dalam mengidentifikasi produk yang memiliki informasi lengkap.

Dalam kehidupan sehari-hari, Anda bisa menemukan barcode ini dalam metode pembayaran QRIS.

2. Barcode Code 39

Barcode code 39 ini merupakan jenis barcode yang bisa menampung hingga 39 alfanumerik. Barcode jenis ini biasanya digunakan untuk mengidentifikasi produk yang memiliki nama panjang.

Barcode jenis ini menggunakan simbol yang bisa dibaca oleh mesin scanner. Terdiri dari garis horizontal dan spasi.

 Barcode ini sering kita temukan dalam berbagai label untuk nama lencana, inventaris, dan aplikasi industri.

3. Barcode EAN-13

Barcode jenis ini merupakan barcode yang sering digunakan. Barcode ini terdiri dari 13 digit angka yang bisa dibaca oleh mesin scanner. Barcode jenis ini sering kita temui di produk-produk yang ada di supermarket. 

Selain itu, barcode jenis EAN-13 juga sering digunakan untuk produk ritel dan penjualan yang umumnya kita temui di supermarket.

4. Barcode UPC-A

Barcode UPC-A merupakan barcode yang hampir mirip dengan EAN-13. Bedanya, barcode UPC-A hanya terdiri dari 12 digit angka, sedangkan EAN-13 terdiri dari 13 angka. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Barcode ini sering ditemukan pada produk ritel dan toko online yang dijual di Amerika Serikat.

5. Barcode Code 128

Barcode Code 128 merupakan suatu barcode yang menampung hingga 110 karakter alfanumerik. 

Barcode ini bisa dibuat dengan menggunakan software khusus yang tersedia di internet atau bisa dibeli di peralatan komputer.

Barcode ini bisa kita temukan dalam kehidupan sehari-hari pada bisnis transportasi dan logistik.

6. Barcode MaxiCode

Barcode MaxiCode merupakan jenis barcode yang dapat menampung hingga 93 karakter alfanumerik dengan bentuk yang unik, yakni campuran dari beberapa bentuk. 

Barcode jenis ini biasanya digunakan untuk produk yang memiliki informasi yang kompleks.

Maxicode sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari, karena maxicode sering dipakai pada label pengiriman dan penyortiran paket domestik dan internasional khususnya Amerika Serikat untuk pelacakan paket.

7. Barcode PDF417

Barcode PDF417 merupakan jenis barcode yang bisa menampung hingga 1.800 karakter alfanumerik. Barcode jenis ini biasanya berisi dan digunakan untuk mengidentifikasi produk-produk yang memiliki informasi yang sangat penting. 

Dalam kehidupan sehari-hari barcode ini digunakan untuk Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Surat Izin Mengemudi (SIM) di Amerika Serikat.

8. Barcode Datamatrix

Barcode DataMatrix merupakan barcode yang bisa menampung hingga 2.335 karakter alfanumerik. Biasanya jenis barcode jenis ini digunakan untuk mengidentifikasi produk yang memiliki informasi sensitif. 

Barcode ini mengandung simbol yang terdiri dari garis-garis seperti horizontal, vertikal dan diagonal yang memiliki panjang yang berbeda.

Dalam kehidupan sehari-hari, barcode datamatrix sering kita temui dalam paket yang digunakan untuk melacak pengiriman barang dan memastikan keakuratan produk.

9. Bookland

Barcode jenis ini merupakan barcode yang digunakan untuk bisnis yang bergerak dibidang perbukuan. 

Itu dia informasi mengenai barcode, fungsi, hingga jenis-jenisnya. Semoga informasi ini bermanfaat.

KHOLIS KURNIA WATI

Pilihan Editor: Parkir Sembarangan Hukumnya Haram, Beli Mobil di Jakarta Memang Harus Punya Garasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Mudah Buat QRIS Lewat Aplikasi BRImerchant

29 hari lalu

Penjual buah menggunakan sistem pembayaran dengan Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS) saat melakukan transaksi dengan pembeli. QRIS menjadi salah satu pilihan utama masyarakat dalam bertransaksi non tunai. Dok BRI
Cara Mudah Buat QRIS Lewat Aplikasi BRImerchant

Selama ini para merchant BRI telah dilengkapi aplikasi khusus bernama BRImerchant yang menjadi solusi praktis pengelolaan transaksi, termasuk untuk pembuatan QRIS dalam waktu singkat.


Keuntungan Daftar QRIS dengan Doku

4 Juni 2024

Keuntungan Daftar QRIS dengan Doku

QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) hadir sebagai solusi pembayaran yang efisien dan serbaguna, memungkinkan transaksi tanpa sentuhan yang aman dan cepat.


Pemerintah Terapkan IKD Secara Bertahap, Apa Bedanya KTP Digital dan e-KTP Biasa?

12 Desember 2023

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tengah menguji versi baru dari e-KTP, yang nantinya disebut sebagai e-KTP Digital atau Identitas Digital. Pelaksanaan E-KTP Digital rencananya bakal diterapkan secara bertahap mulai tahun ini.
Pemerintah Terapkan IKD Secara Bertahap, Apa Bedanya KTP Digital dan e-KTP Biasa?

Pemerintah melalui Ditjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil akan menerapkan IKD. Apa bedanya KTP Digital dan e-KTP Biasa?


Bank Indonesia: Belanja di Singapura Bisa Pakai QRIS Mulai Hari Ini

17 November 2023

Pembeli melakukan transaksi menggunakan QRIS untuk pembelian jamu tradisional di Pasar Kemiri, Jakarta, 15 November 2023. Bank Indonesia (BI) mencatat nominal transaksi QRIS di DKI Jakarta tumbuh sebesar 89,64 persen (YoY) yaitu mencapai Rp18,33 triliun. TEMPO/Fajar Januarta
Bank Indonesia: Belanja di Singapura Bisa Pakai QRIS Mulai Hari Ini

Bank Indonesia atau BI mengumumkan secara resmi bahwa QRIS sudah bisa dipakai untuk melakukan pembayaran di Singapura mulai hari ini, Jumat, 17 November 2023.


SIM Baru Sudah Pakai Barcode, yang Lama Tetap Berlaku

14 November 2023

Peserta menerima Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM Daan Mogot, Jakarta, Selasa 2 JUni 2020. Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya kembali membuka layanan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) yang sebelumnya dihentikan akibat pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
SIM Baru Sudah Pakai Barcode, yang Lama Tetap Berlaku

Korlantas Polri telah memberlakukan model Surat Izin Mengemudi (SIM) terbaru yang dilengkapi dengan barcode. Namun model lama masih tetap berlaku.


Sejak 2022 SIM Sudah Pakai Barcode, Ini Fungsinya

14 November 2023

Ilustrasi SIM A dan SIM C. Foto : Instagram
Sejak 2022 SIM Sudah Pakai Barcode, Ini Fungsinya

Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus mengungkapkan bahwa Surat Izin Mengemudi (SIM) terbaru sudah menggunakan barcode.


Cara Mudah Cek Keaslian Sepatu Adidas

27 Oktober 2023

Dewan Eksekutif Global Brands Adidas, Eric Liedtke memperkenalkan sepatu terbarunya, New Futurecraft 3D saat diluncurkan di New York City, Amerika Serikat, 6 April 2017. REUTERS
Cara Mudah Cek Keaslian Sepatu Adidas

Bagi orang yang baru akan membeli sepatu Adidas, mungkin sulit untuk mengidentifikasi keaslian suatu produk. Begini cara mudah mengecek keasliannya.


Bank Indonesia Klaim Tarif Layanan QRIS Tidak Berpengaruh pada Minat Pengguna

8 Juli 2023

Karyawan melintas di area perkantoran Bank Indonesia, Jakarta, Selasa, 31 Mei 2022. Peningkatan tingkat inflasi ini terutama didorong oleh peningkatan baik harga energi dan harga pangan. Yang kemudian ditransmisikan dalam peningkatan komponen volatile food dan administered price. TEMPO/Tony Hartawan
Bank Indonesia Klaim Tarif Layanan QRIS Tidak Berpengaruh pada Minat Pengguna

Bank Indonesia (BI) menilai pengenaan tarif merchant discount rate (MDR) sebesar 0,3 persen untuk pengguna QRIS tidak berpengaruh pada target penggunaan sistem pembayaran digital.


Jelang Idul Adha, Hewan Kurban Sehat dan Layak Konsumsi di Jaksel Dipasangi Barcode

23 Juni 2023

Sejumlah anak melihat hewan sapi kurban di Tempat Penampungan Hewan Kurban (TPnHK) di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 23 Juni 2023. Dinas KPKP DKI Jakarta telah memeriksa 22.695 ekor hewan kurban di tempat penampungan yang tersebar di lima wilayah Jakarta guna menjamin kesehatan hewan kurban terbebas dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan Lumpy Skin Disease (LSD). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Jelang Idul Adha, Hewan Kurban Sehat dan Layak Konsumsi di Jaksel Dipasangi Barcode

Dengan barcode tersebut, masyarakat bisa membeli hewan kurban yang sudah dipastikan sehat dan layak konsumsi.


Mau Beli Hewan Kurban Sehat dan Layak Konsumsi? Pastikan yang Ada Barcodenya

23 Juni 2023

Hewan sapi kurban di Tempat Penampungan Hewan Kurban (TPnHK) di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 23 Juni 2023. Dinas KPKP DKI Jakarta telah memeriksa 22.695 ekor hewan kurban di tempat penampungan yang tersebar di lima wilayah Jakarta guna menjamin kesehatan hewan kurban terbebas dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan Lumpy Skin Disease (LSD). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Mau Beli Hewan Kurban Sehat dan Layak Konsumsi? Pastikan yang Ada Barcodenya

Pemerintah telah memasang barcode di setiap hewan kurban yang telah diperiksa. Apa fungsi dan manfaat kode batang tersebut?